Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Hidup Slamet Gaplek, Preman Legendaris Jogja Era 80-an

Kisah Hidup Slamet Gaplek, Preman Legendaris Jogja Era 80-an Kisah Hidup Slamet Gaplek. ©YouTube/Stori Asik

Merdeka.com - Pada era 1980-an, warga Yogyakarta diresahkan dengan kelompok preman yang bertebaran di berbagai penjuru kota. Para preman ini biasanya meminta uang pada warga sebagai tanda aman. Apabila warga tidak memberi uang, maka para preman ini tak segan melakukan aksi teror seperti melempari etalase toko hingga pecah, bahkan tak segan melakukan aksi kekerasan fisik.

Mereka biasanya berkelompok, dan setiap kelompok punya pentolan masing-masing. Salah satu sosok dari pentolan preman itu adalah Slamet Gaplek. Kepada kanal YouTube Stori Asik, Eddy menceritakan sosok Slamet Gaplek yang merupakan ayahnya sendiri.

“Waktu itu, tahun 1970-an, hidup masih susah. Jangankan untuk makan nasi, mau makan gaplek saja harus nungguin kalau ada truk bawa gaplek. Mereka ngambilin sisa-sisa gaplek itu. Jadi dipanggil gaplek,” kata Eddy menceritakan awal penyebutan “gaplek” pada nama belakang ayahnya.

Lalu seperti apa kisah hidup Slamet Gaplek? Berikut selengkapnya:

Sosok Slamet Gaplek

kisah hidup slamet gaplek

©YouTube/Stori Asik

Sebenarnya Eddy tak mengingat banyak soal sosok Slamet Gaplek. Ia lebih banyak mendengar sosok sang ayah dari ibu, kakek, dan neneknya.

Dari cerita-cerita itu, Eddy mengungkapkan sosok ayahnya yang suka berduel dengan orang lain. Bahkan waktu itu Slamet pernah didatangi 13 orang preman di rumahnya dan dikeroyok di tempat.

“Bahkan om saya sampai salah sasaran karena mirip dengan ayah saya,” kata Eddy dikutip dari kanal YouTube Stori Asik.

Eddy bercerita, waktu itu para preman memang suka bertarung untuk memperebutkan wilayah kekuasaan. Apabila wilayah kekuasaan itu bisa mereka kuasai, mereka bisa melakukan pemalakan pada warga yang bermukim di sana.

Jago Main Pedang

kisah hidup slamet gaplek

©YouTube/Stori Asik

Semasa hidupnya, Slamet sering berseteru dengan preman dari kelompok lain. Mereka kerap menantang Slamet berduel di rumahnya.

Bahkan pernah suatu hari Slamet berhadapan dengan musuhnya waktu tidak membawa senjata. Seketika itu pula adik perempuannya melempar pedang pada Slamet.

“Begitu papah pegang senjata pada bubar semua. Memang kalau main pedang bisa dikatakan pintar. Bahkan sampai wafatnya pedangnya diikutkan ke liang lahat,” kata Eddy.

Sosok Ayah yang Istimewa

kisah hidup slamet gaplek

©YouTube/Stori Asik

Bagi Eddy, Slamet Gaplek merupakan sosok ayah yang istimewa. Walaupun menjadi preman, tapi Slamet merupakan sosok yang sayang dengan keluarganya.“Dia sayang pol sama keluarga, sampai ke adik-adiknya bahkan tetangga-tetangganya. Almarhum sayang sama mereka,” kata Eddy.

Eddy sendiri memiliki kenangan dengan sang ayah. Waktu dia masih kecil, Slamet Gaplek sering mengajaknya jalan-jalan menggunakan motor trail dengan diikatkan di bagian depan tubuhnya. Saat itu Slamet begitu percaya diri mengendarai motor dengan telanjang dada.

Pulang Tinggal Nama

kisah hidup slamet gaplek

©YouTube/Stori Asik

Sosok Slamet Gaplek sebagai seorang preman yang disegani pada masanya membuat aparat tentara memburunya. Waktu itu marak aksi penembakan misterius. Eddy masih ingat saat gerombolan tentara yang diangkut dua unit truk mendatangi rumahnya untuk mencari Slamet Gaplek. Ibunya bilang Slamet tidak ada di rumah. Bahkan aparat itu sampai mencari Slamet di rumah tetangga sekitar.

Pada akhirnya Slamet tertangkap di Surabaya. Ia kemudian ditembak di wilayah Prambanan. Jenazahnya dibawa pulang dan disemayamkan di rumah.

“Sebelum jenazahnya tiba, yang dibawa pulang dulu bajunya. Katanya emak sudah ganti warna. Sudah banyak lubang-lubang juga,” kata Eddy dikutip dari kanal YouTube Stori Asik. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Petrus. Cara Orde Baru Habisi Preman & Pemalak
Petrus. Cara Orde Baru Habisi Preman & Pemalak

Tahun 1980an, preman merajalela. Aparat Orde Baru punya satu penyelesaian: Penembak Misterius

Baca Selengkapnya
7 Preman Minta Duit Keliling Kampung di Serpong Tangsel, Modus Bersihkan Selokan
7 Preman Minta Duit Keliling Kampung di Serpong Tangsel, Modus Bersihkan Selokan

Pelaku membersihkan got tanpa adanya permintaan dari pengurus lingkungan setempat.

Baca Selengkapnya
Youtuber Ini Syok Menginap di Sarang Preman di Garut, Ternyata Kampung Halamannya Dadang Buaya
Youtuber Ini Syok Menginap di Sarang Preman di Garut, Ternyata Kampung Halamannya Dadang Buaya

Sosok konten kreator mengaku terkaget. Dia ternyata menginap di kampung sarang preman.

Baca Selengkapnya
Cerita Petrus, Penembak Misterius Zaman Orde Baru
Cerita Petrus, Penembak Misterius Zaman Orde Baru

Cara Soeharto menangani kriminalitas di Indonesia ini lantas mendapatkan kecaman dari publik.

Baca Selengkapnya
Mengenal Geng Kobra, Kumpulan Jawara Betawi Sikat Preman di Jakarta
Mengenal Geng Kobra, Kumpulan Jawara Betawi Sikat Preman di Jakarta

Nama Imam Syafi'ie sudah terkenal di kalangan masyarakat Jakarta, khususnya di sekitar Pasar Senen, sejak masa penjajahan Belanda.

Baca Selengkapnya
Akhir Pelarian Pelaku Pembegal Pensiunan TNI
Akhir Pelarian Pelaku Pembegal Pensiunan TNI

Ade Ary menerangkan pada saat melancarkan aksinya, ada empat orang pelaku.

Baca Selengkapnya
Sejarah Polisi Cepek yang Sekarang Makin Menjamur di Indonesia
Sejarah Polisi Cepek yang Sekarang Makin Menjamur di Indonesia

Dalam getaran megapolitan, keyakinan tersebar bahwa uang bukan barang langka, begitulah bukti adanya para polisi cepek di Ibu Kota. Simak selengkapnya disini!

Baca Selengkapnya
Detik-detik Pria Paruh Baya di Probolinggo Berhasil Lawan Tiga Begal Motor, Aksinya Curi Perhatian
Detik-detik Pria Paruh Baya di Probolinggo Berhasil Lawan Tiga Begal Motor, Aksinya Curi Perhatian

Pria paruh baya ini berhasil melawan tiga begal yang hendak merebut motornya. Meski motornya berhasil dipertahankan, korban dilarikan ke IGD rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Potret Lawas Letkol Untung Komandan Tjakrabirawa Pemimpin G30S PKI Ditangkap di Tegal, Nyamar Jadi Warga Biasa
Potret Lawas Letkol Untung Komandan Tjakrabirawa Pemimpin G30S PKI Ditangkap di Tegal, Nyamar Jadi Warga Biasa

Berikut potret pentolan Pasukan Tjakrabirawa yang memimpin G30S PKI ketika ditangkap di Tegal.

Baca Selengkapnya
Kisah Dicky Ambon, Preman Sadis dari Jogja yang Dibunuh Pasukan Kopassus di Penjara
Kisah Dicky Ambon, Preman Sadis dari Jogja yang Dibunuh Pasukan Kopassus di Penjara

Semasa hidupnya, ia dikenal sebagai penjahat kelas kakap

Baca Selengkapnya
Aksi Heroik Seorang Pria di Medan Relakan Motornya Dirampas Begal demi Lindungi Pasangan
Aksi Heroik Seorang Pria di Medan Relakan Motornya Dirampas Begal demi Lindungi Pasangan

Berikut aksi heroik seorang pria di Medan yang relakan motornya dibegal demi lindungi pasangan.

Baca Selengkapnya
Dulunya Tempat Berkumpulnya Para Preman, Ini Kisah Kampung Krese Semarang
Dulunya Tempat Berkumpulnya Para Preman, Ini Kisah Kampung Krese Semarang

Kini Kampung Krese tampil lebih bersih dan bebas dari banjir.

Baca Selengkapnya