Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengunjungi Masjid Jami Menggoro Temanggung, Dibangun di Era Sunan Kalijaga

Mengunjungi Masjid Jami Menggoro Temanggung, Dibangun di Era Sunan Kalijaga Masjid Jami Menggoro. ©YouTube/Ragam Temanggung

Merdeka.com - Peradaban Islam di Nusantara memang sudah lama berlalu. Namun sisa-sisa kejayaan itu masih bisa dijumpai hingga sekarang. Di Temanggung, ada sebuah tempat ibadah bernama Masjid Jami Menggoro. Masjid tertua di Kabupaten Temanggung itu menjadi pilihan wisatawan yang akan melakukan wisata religi.

Dilansir dari laman resmi Pemkab Temanggung, Masjid Jami’ Menggoro dibangun pada tahun pada tahun 1272 Masehi. Imam Masjid Jami’ Menggoro, Bisrul Kahfi, mengatakan bahwa pada saat itu Sunan Kalijaga melakukan perjalanan jauh dan bertemu dengan Kyai Makukuhan Kedu.

Begini cerita selengkapnya tentang Masjid Jami Menggoro, masjid tertua di Temanggung yang kaya akan cerita sejarah Islam.

Sejarah Masjid Jami Menggoro

masjid jami menggoro

©YouTube/Ragam Temanggung

Saat itu, Kyai Makukuhan dijadikan menantu oleh Kyai Makukuhan dan punya anak bernama Nyai Brintik. Nyai Brintik inilah yang diberi tugas di Karesidenan Kedu dan kemudian membangun masjid di Desa Menggoro Tembarak.

Meski telah direnovasi hingga empat kali, 16 pilar atau tiang penyangga masjid itu masih asli berdiri sejak masjid itu pertama kali dibangun. Biasanya pengunjung dari berbagai daerah memadati area makam masjid untuk melakukan ziarah dan mujahadah untuk mencari keberkahan.

Kisah Kyai Pahing

masjid jami menggoro

©YouTube/Ragam Temanggung

Bisrul Hafi, Imam Masjid Jami Menggoro mengatakan, takmir pertama di Masjid Jami’ Menggoro bernama Kyai Pahing. Di Masjid Jami’ Menggoro, dia menciptakan tradisi mujahadahan.

Seiring waktu, peserta mujahadah itu bertambah banyak. Hal ini membuat sang istri dari Kyai Pahing menyediakan air minum dan makanan bagi para peserta mujahadahan.  Inisiatif istri Kyai Pahing ini diikuti oleh para penduduk sekitar. Mereka mulai berjualan aneka makanan di sekitar masjid.

“Aktivitas ini rupanya diketahui oleh Belanda. Mereka kemudian membuatkan tempat berjualan di depan masjid,” kata Bisrul Hafi dikutip dari kanal YouTube Ragam Temanggung.

Peninggalan Hindu di Masjid Jami Menggoro

masjid jami menggoro

©YouTube/Ragam Temanggung

Tak hanya peninggalan Islam, di halaman Masjid Jami’ Menggoro terdapat beberapa peninggalan era Peradaban Hindu. Di sana terdapat dua buah patung nandi yang sudah terpotong kepalanya.

Selain itu bentuk pelataran masjid dinilai sama dengan dasar bangunan-bangunan ibadah atau pemujaan agama Hindu. Diduga masih ada peninggalan-peninggalan Peradaban Hindu lain yang belum terungkap di sekitar masjid itu. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menilik Masjid Tuo Ampang Gadang, Saksi Bisu Perkembangan Agama Islam Hingga Perjuangan Imam Bonjol
Menilik Masjid Tuo Ampang Gadang, Saksi Bisu Perkembangan Agama Islam Hingga Perjuangan Imam Bonjol

Bangunan yang hampir seluruh bagiannya menggunakan kayu itu menjadi bagian dari sejarah masuknya Islam di Sumbar yang berlangsung sejak ratusan tahun.

Baca Selengkapnya
Hikayat Masjid Pecinan Tinggi Banten yang Berusia 400 Tahun, Kini Tersisa Menara dan Ruang Imam
Hikayat Masjid Pecinan Tinggi Banten yang Berusia 400 Tahun, Kini Tersisa Menara dan Ruang Imam

Saat ini masjid tersebut hanya tersisa ruang mahrab, pondasi, dan menara yang sudah tidak utuh.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Masjid Ats Tsauroh Serang, Bentuknya Mirip Pendopo Jawa dan Punya Taman Estetik
Mengunjungi Masjid Ats Tsauroh Serang, Bentuknya Mirip Pendopo Jawa dan Punya Taman Estetik

Begini sejarah Masjid Ats Tsauroh Serang yang bergaya pendopo kuno

Baca Selengkapnya
Miliki Desain Khas Hindu, Masjid Pusaka Baiturrahmah Jadi Titik Awal Peradaban Islam di Indramayu
Miliki Desain Khas Hindu, Masjid Pusaka Baiturrahmah Jadi Titik Awal Peradaban Islam di Indramayu

Konon, di titik inilah peradaban Islam pertama kali muncul dan diterima oleh seluruh lapisan masyarakat setempat.

Baca Selengkapnya
Melihat Jejak Kebudayaan Jawa di Masjid Agung Manonjaya Tasikmalaya, Ada Kubah yang Simbolkan Perdamaian
Melihat Jejak Kebudayaan Jawa di Masjid Agung Manonjaya Tasikmalaya, Ada Kubah yang Simbolkan Perdamaian

Masjid ini menawarkan daya tarik arsitektur kuno dan percampuran budaya Jawa dengan Sunda

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Masjid Agung Ponorogo, Dulunya Musala Tempat Ulama Bersembunyi dari Kekejaman Kolonial Belanda
Mengunjungi Masjid Agung Ponorogo, Dulunya Musala Tempat Ulama Bersembunyi dari Kekejaman Kolonial Belanda

Sebelum membangun masjid, para tukang harus dalam keadaan suci

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Wisata Semarang Terbaru, Ini Daftarnya
Rekomendasi Wisata Semarang Terbaru, Ini Daftarnya

Semarang semakin memperkuat reputasinya sebagai tujuan wisata yang tak boleh terlewatkan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Desa di Bojonegoro Ini Jadi Daerah Istimewa sejak Kerajaan Majapahit, Syekh Jumadil Kubro Sesepuh Wali Songo Pernah Tinggal di Sini
Desa di Bojonegoro Ini Jadi Daerah Istimewa sejak Kerajaan Majapahit, Syekh Jumadil Kubro Sesepuh Wali Songo Pernah Tinggal di Sini

Desa ini dikenal sebagai pusat peradaban sejak zaman Hindu Buddha di Indonesia

Baca Selengkapnya
Sisi Menarik Bukit Turgo Pakem, Wisata Alam di Sleman yang Sarat Nilai Sejarah dan Pengetahuan
Sisi Menarik Bukit Turgo Pakem, Wisata Alam di Sleman yang Sarat Nilai Sejarah dan Pengetahuan

Selain disakralkan, makam Syekh Jumadil Qubro di puncak Bukit Turgo juga memiliki panorama alam yang indah. Kini makam tersebut juga sudah dipugar dengan baik.

Baca Selengkapnya
Kisah Masjid At Taqwa Cirebon, Dulu Berganti Nama karena Dianggap Tak Wajar
Kisah Masjid At Taqwa Cirebon, Dulu Berganti Nama karena Dianggap Tak Wajar

Saat itu keberadaan dua masjid agung di satu kota dianggap tak wajar.

Baca Selengkapnya
Sejarah Masjid Jamik, Dirancang Bung Karno saat Diasingkan di Bengkulu
Sejarah Masjid Jamik, Dirancang Bung Karno saat Diasingkan di Bengkulu

Keberadaan masjid yang berada di Provinsi Bengkulu ini tak lepas dari peran Bung Karno pada masa pengasingannya.

Baca Selengkapnya
Fakta Unik Masjid Agung Nur Sulaiman Banyumas, Cagar Budaya Sarat Sejarah yang Telah Berusia 3,5 Abad
Fakta Unik Masjid Agung Nur Sulaiman Banyumas, Cagar Budaya Sarat Sejarah yang Telah Berusia 3,5 Abad

Banyak penutur sejarah yang menyebut bahwa masjid ini dibangun pada tahun 1755,

Baca Selengkapnya