Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Disangka perampas senjata, Herianto dipukuli polisi

Disangka perampas senjata, Herianto dipukuli polisi

Merdeka.com - Herianto (35) warga Jeneponto seorang pegawai negeri sipil di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lanto Daeng Pasewang, kabupaten Jeneponto menderita luka robek dan lebam di sekujur tubuhnya, karena dipukuli polisi Polres Gowa pada Minggu (9/12/2012) dini hari.

Saat itu Polres Gowa sedang melakukan operasi rutin dengan merazia kendaraan yang melintas di perbatasan Makassar-Gowa, di Jalan Sultan Hasanuddin. Korban bersama iparnya, Afrisal mengendarai mobil Xenia bernomor polisi DD 704 OV dari arah Makassar hendak pulang ke rumah mertuanya di Jalan Pelita Asri Blok U No. 5 Sungguminasa, Gowa.

Menurut pengakuan Herianto, mobilnya dihentikan oleh sejumlah orang berpakaian preman, dia menduga ia dicegat oleh perampok sehingga ia langsung tancap gas dan melaju melewati razia polisi. Selain itu, korban panik karena dalam kondisi mabuk miras.

Sejumlah polisi mengejar dengan sepeda motor. "Satu motor mendahului mobil saya dan berhenti sekitar 10 meter di depan saya. Saya hentikan mobil lalu turun dan berjalan ke arah dia karena saya mau tanya, salah saya apa," jelas Heri.

Tapi, ia langsung dipukuli, yang pertama ia rasakan di telinga bagian kanan, robek. Setelah itu pukulan bertubi-tubi hingga ia merasa mau pingsan. Ia kemudian digiring ke Pol Lantas yang berada di perbatasan kota.

"Disana saya juga dipukuli dengan popor senjata di bagian muka sampai saya merasa ada yang retak di bagian muka," ujarnya.

Sewaktu di Pos Lantas, Heri menceritakan dirinya ditanya macam-macam. Para polisi menduga dia adalah pelaku perampasan senjata organik V2 sahbara milik siswa Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua Makassar yang dirampas Sabtu (8/12/2012) malam.

Korban menceritakan lebih lanjut, dirinya digiring ke Markas Komando Polres Gowa untuk diinterogasi. "Turun dari mobil saya langsung jadi sasaran pemukulan. Padahal saya tidak tahu salah saya apa?," ujar PNS Kesehatan di bagian Poli di RSUD Lanto Daeng Pasewang.

Akibat penganiayaan itu, ia menderita luka bocor di kepala dan luka robek menganga di atas alis serta beberapa bagian tulang muka yang dirasa retak akibat hantaman ganggang senjata.

Selanjutnya ia mengaku diinterogasi oleh Kasatreskrim Polres Gowa. Namun interogasi menunggu hingga Herianto sadar betul, soalnya hingga saat itu dia masih dalam kondisi mabuk ditambah lagi oleng akibat pukulan bertubi-tubi.

"Dalam interogasi terungkap bahwa saya diduga pelaku perampasan senjata siswa di SPN Batua karena nomor polisi mobil yang saya pakai sama persis dengan mobil yang dipakai oleh pelaku yang merampas di Batua. Padahal bukan saya yang merampas saya tidak tahu soal itu ," terangnya.

Korban merasa menyayangkan tindakan yang dilakukan oleh aparat kepolisian dari Polres Gowa. Pasalnya, dia dipukul tanpa lebih dulu ditanyai. Untuk itu, dia menegaskan akan membawa masalah tersebut ke ranah hukum. (mdk/has)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta Baru Aksi 'Koboi' Todong Pistol ke Pengendara di Mampang: Ada Kejahatan Lain Dilakukan Pelaku
Fakta Baru Aksi 'Koboi' Todong Pistol ke Pengendara di Mampang: Ada Kejahatan Lain Dilakukan Pelaku

Polisi mendalami pria berlagak koboi di Mampang Selatan terlibat kejahatan lain.

Baca Selengkapnya
Tampang 'Koboi' di Mampang Ancam Pengendara Berujung Ditangkap, Benda Ditodongkan ke Korban Pistol Korek Api
Tampang 'Koboi' di Mampang Ancam Pengendara Berujung Ditangkap, Benda Ditodongkan ke Korban Pistol Korek Api

Pelaku berinisial HHR ditangkap di kawasan Nangewer Kabupaten Bogor. Dia mengakui perbuatannya.

Baca Selengkapnya
Polisi Temukan Dugaan 'Koboi' di Mampang Lakukan Kejahatan di Lokasi Lain
Polisi Temukan Dugaan 'Koboi' di Mampang Lakukan Kejahatan di Lokasi Lain

Tiba-tiba HRR mengeluarkan senjata pistol yang dipakai dengan maksud menakut-nakuti korban JPP.

Baca Selengkapnya
Warga Cireundeu Sergap Maling Motor, Digeledah Ternyata Bawa Senpi Rakitan
Warga Cireundeu Sergap Maling Motor, Digeledah Ternyata Bawa Senpi Rakitan

Aksinya ketahuan warga yang mencurigai gerak-gerik pelaku berusia 28 tahun itu.

Baca Selengkapnya
Polisi Tembak Pengedar Narkoba, Peluru Malah Nyasar Kena Mahasiswi
Polisi Tembak Pengedar Narkoba, Peluru Malah Nyasar Kena Mahasiswi

IP tetap tidak mau menyerah sehingga tim Opsnal Unit 1 melakukan tindakan tegas terukur.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Motif Aksi 'Koboi' Pria di Mampang Todong Senjata ke Pengendara Lain
Terungkap, Ini Motif Aksi 'Koboi' Pria di Mampang Todong Senjata ke Pengendara Lain

Terungkap, Ini Motif Aksi 'Koboi' Pria di Mampang Todong Senjata ke Pengendara Lain

Baca Selengkapnya
Pakai Airsoft Gun untuk Menakuti, 'Koboi' di Mampang Akhirnya Diringkus Polisi
Pakai Airsoft Gun untuk Menakuti, 'Koboi' di Mampang Akhirnya Diringkus Polisi

Motif pelaku lantaran ingin menakuti korban usai keduanya terlibat cekcok.

Baca Selengkapnya
Ini Tampang Maling Motor di Bekasi yang Todongkan Pistol saat Tepergok, Muka Bonyok Diamuk Massa
Ini Tampang Maling Motor di Bekasi yang Todongkan Pistol saat Tepergok, Muka Bonyok Diamuk Massa

Muka Bonyok, Ini Tampang Maling Motor di Bekasi yang Todongkan Pistol ke Warga saat Tepergok

Baca Selengkapnya
Mengungkap Fakta Terbaru Koboi Jalanan di Mampang Usai Ditetapkan Tersangka
Mengungkap Fakta Terbaru Koboi Jalanan di Mampang Usai Ditetapkan Tersangka

Tersangka membeli senjata airsoft gun buat gaya-gayaan.

Baca Selengkapnya
Terungkap Penyebab Aksi Koboi di Pejaten
Terungkap Penyebab Aksi Koboi di Pejaten

Saat ini pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dan telah dilakukan penahanan.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Polisi di Medan Diserang Saat Tangkap Tersangka Narkoba Hingga Dilempari Batu
Detik-Detik Polisi di Medan Diserang Saat Tangkap Tersangka Narkoba Hingga Dilempari Batu

Saat ini polisi masih memburu para pelaku penyerangan dan perusakan mobil milik petugas tersebut.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pemuda Pukuli Polisi di Acara Organ Tunggal Dangdutan, Bibir Korban Ditonjok Sampai Robek
Kronologi Pemuda Pukuli Polisi di Acara Organ Tunggal Dangdutan, Bibir Korban Ditonjok Sampai Robek

Pelaku HS (29) warga Desa Pohijo ditangkap melakukan penganiayaan.

Baca Selengkapnya