Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gunung Tangkuban Parahu Ditutup Sementara untuk Wisatawan

Gunung Tangkuban Parahu Ditutup Sementara untuk Wisatawan Wisata Tangkuban Parahu. ©2015 Merdeka.com/ Iman Herdiana

Merdeka.com - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menyatakan, objek wisata alam Tangkuban Parahu di Kabupaten Bandung Barat ditutup untuk dikunjungi wisatawan pascaerupsi yang terjadi, Jumat (26/7).

"Jelas kalau wisata ditutup sementara, karena situasi dan kondisi seperti itu," kata Uu usai menghadiri acara seribu anak menggiring bola di Kabupaten Garut, seperti dilansir Antara, Sabtu (27/7).

Dia mengatakan, pemerintah serta unsur terkait sudah melakukan tindakan cepat saat Gunung Tangkuban Parahu erupsi. Hasil laporan, peristiwa itu tidak membahayakan manusia. Semua dalam kondisi aman selama mengikuti arahan dan instruksi dari aparat berwenang.

"Insya Allah tidak membahayakan, aman-aman saja oleh karena itu saya paham masyarakat tenang saja, ikuti instruksi dari pemerintah, informasi dari pemerintah," katanya.

Dia mengimbau, masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas di sekitar gunung api tersebut untuk menghindari ancaman yang membahayakan manusia.

"Jadi jangan melakukan kegiatan-kegiatan yang tidak dianjurkan pemerintah," katanya.

Pusat Vulkanologi Mitigasi dan Bencana Geologi (PVMBG) menyatakan, Gunung Tangkuban Parahu terjadi erupsi pada Jumat pukul 15.48 WIB yang tidak didahului oleh peningkatan kegempaan vulkanik. Debu abu vulkanik yang menyelimuti sekitar wilayah Kawah Ratu pascaerupsi Gunung Tangkuban Parahu pada Jumat (26/7), memiliki ketebalan hingga 10 cm.

"Kondisi terkini masih ada material debu di puncak kurang lebih ketebalannya mencapai 5 - 10 cm," kata Humas SAR Jawa Barat, Joshua Banjarnahor di Kawah Ratu Gunung Tangkuban Perahu, Sabtu.

Dia mengatakan sehari pascaerupsi, Tangkuban Perahu belum bisa dikunjungi untuk berwisata, karena masih tertutup material atau abu vulkanik yang cukup tebal itu.

Selain itu, kata dia, untuk keamanan dan keselamatan bersama, masyarakat sekitar diimbau untuk tidak beraktivitas dengan radius 500 m sampai 1 km.

"Hasil musyawarah dari semua unsur terkait, menetapkan sementara tempat ini tidak boleh dibuka umum dulu untuk keamanan dan keselamatan bersama," katanya.

Saat ini aparat kepolisian serta petugas siaga bencana lainnya masih berjaga di gerbang Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Tangkuban Perahu. Sementara ini sejumlah pedagang juga masih menunggu di sekitar gerbang untuk bisa menyelamatkan barang dagangannya di lokasi wisata itu.

Joshua menambahkan pihaknya bersama dengan berbagai unsur terkait masih terus melakukan pemantauan kondisi sekitar gunung. Hal tersebut demi keamanan dan keselamatan bersama.

"Kami dari kantor SAR Bandung sudah tiba sejak semalam dan melakukan pemantauan dan pengamanan masyarakat," ucapnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Fakta Taman Nasional Baluran Tutup Sebulan Penuh, Buka Kembali 16 Februari 2024
4 Fakta Taman Nasional Baluran Tutup Sebulan Penuh, Buka Kembali 16 Februari 2024

pihak pengelola Balai Taman Nasional Baluran mengambil kebijakan untuk menutup sementara destinasi wisata ini selama sebulan.

Baca Selengkapnya
Usai Gempa, Jalur Pendakian Gunung Salak dan Kawah Ratu Ditutup
Usai Gempa, Jalur Pendakian Gunung Salak dan Kawah Ratu Ditutup

Masyarakat dan pendaki diharapkan dapat menaati kebijakan tersebut.

Baca Selengkapnya
Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Tutup Sementara
Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Tutup Sementara

Abu vulkanik Gunung Ruang yang terdeteksi berdasarkan hasil pengamatan lapangan, berupa paper test yang dilakukan pada pukul 07.00 WITA hari ini (18/4).

Baca Selengkapnya
Wisata Gunung Bromo Tutup Total karena Kebakaran Dipicu Flare Prewedding, Bagaimana Nasib Sudah Beli Tiket?
Wisata Gunung Bromo Tutup Total karena Kebakaran Dipicu Flare Prewedding, Bagaimana Nasib Sudah Beli Tiket?

Terkait dengan tata cara penjadwalan ulang, akan diinformasikan lebih lanjut oleh Balai Besar TNBTS.

Baca Selengkapnya
Wisata Gunung Bromo Sumbang Rp11,6 Miliar ke Negara di 2022, Kini Tutup Total Akibat Kebakaran
Wisata Gunung Bromo Sumbang Rp11,6 Miliar ke Negara di 2022, Kini Tutup Total Akibat Kebakaran

Penutupan tersebut dilakukan untuk kelancaran proses pemadaman dan keamanan pengunjung akibat kebakaran yang terjadi pada 6 September 2023.

Baca Selengkapnya
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya
Ada Ritual Yadnya Kasada, Kawasan Gunung Bromo Ditutup untuk Wisatawan pada 21-24 Juni
Ada Ritual Yadnya Kasada, Kawasan Gunung Bromo Ditutup untuk Wisatawan pada 21-24 Juni

Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru menutup total kawasan wisata Gunung Bromo, untuk aktivitas wisatawan pada periode 21-24 Juni 2024.

Baca Selengkapnya
Imbas Kebakaran, Gunung Guntur Ditutup untuk Pendakian
Imbas Kebakaran, Gunung Guntur Ditutup untuk Pendakian

"Pendakian ditutup sampai api benar-benar padam," kata Agung, Rabu (21/8).

Baca Selengkapnya
Gunung Papandayan Kebakaran, Pendakian Ditutup Sementara
Gunung Papandayan Kebakaran, Pendakian Ditutup Sementara

Berdasarkan laporan dari masyarakat, kawasan Gunung Papandayan yang terbakar diketahui berada di blok Tegal Alun.

Baca Selengkapnya
Potret Terbaru Kawasan Bromo Kebakaran, Sebagian Objek Wisata Ditutup
Potret Terbaru Kawasan Bromo Kebakaran, Sebagian Objek Wisata Ditutup

Sebagian kawasan Bromo ditutup karena kebakaran hutan dan lahan. Ini potret terbarunya.

Baca Selengkapnya
Tak Bisa Dijangkau Alat Berat, Pembersihan Material Longsor di Gunung Padang Dilakukan Manual
Tak Bisa Dijangkau Alat Berat, Pembersihan Material Longsor di Gunung Padang Dilakukan Manual

Gunung Padang terletak di ketinggian sekitar 80 meter di atas permukaan laut yang letaknya berada di seberang selatan dari muara Batang Arau, Padang Selatan.

Baca Selengkapnya
Dampak Kebakaran Hutan TNBTS, Objek Wisata B29 Lumajang Ditutup
Dampak Kebakaran Hutan TNBTS, Objek Wisata B29 Lumajang Ditutup

Kebakaran terjadi sejak Rabu 30 Agustus. Upaya pemadaman masih terus dilakukan.

Baca Selengkapnya