Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini pengakuan Mbah Supar, saksi mata pembantaian PKI di Semarang

Ini pengakuan Mbah Supar, saksi mata pembantaian PKI di Semarang Mbah Supar. ©2014 merdeka.com/parwito

Merdeka.com - Pegiat Hak Asasi Manusia (HAM) dan mahasiswa kembali menemukan saksi penting kasus kuburan massal korban Tragedi 1965 di Wonosari, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah. Saksi mata itu adalah Mbah Supar (79), merupakan orang yang dahulu membawa lampu senter saat dilakukannya eksekusi.

Mbah Supar saat ini tinggal di RT 6 RW VII Kampung Dukuh, Kelurahan Wonosari, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah.

"Waktu itu saya masih muda. Saya diminta dua eksekutor menyalakan lampu senter waktu itu," ujar Mbah Supar saat menerima kunjungan sejumlah pegiat HAM dan mahasiswa Senin (1/12).

Orang lain juga bertanya?

Mbah Supar mengaku dirinya saat itu diajak Kasmijan, tokoh masyarakat di Wonosari, tapi tidak paham maksud tujuannya. "Saya lupa bulannya, yang jelas waktunya tidak jauh setelah Peristiwa G30S. Waktu itu musim hujan, barangkali masih di tahun 1965 antara bulan-bulan November-Desember," katanya dengan bahasa Jawa yang kental.

Mbah Supar kala itu menunggu di lokasi yang sekarang adalah di sekitar sekolah Taman Kanak-kanak Tunas Rimba I Mangkang, hampir tengah malam. Dia bersama Kasmijan (almarhum) kemudian berjalan kaki menuju hutan jati dekat Kampung Plumbon Kelurahan Wonosari, berjalan kaki. Di sana sudah ada tiga lubang yang disiapkan untuk kuburan massal.

"Kata Kasmijan, mereka ini yang mau dieksekusi adalah anggota PKI (Partai Komunis Indonesia)," ujarnya.

Berbeda dengan kesaksian warga Kampung Plumbon umumnya yang menyebut jumlah korban adalah 24 orang, Mbah Supar mengatakan korban saat itu ada 12 orang. Korban diminta duduk-duduk di bibir kuburan massal, mata tertutup, dan pada berdoa.

"Mungkin saat itu pukul 23.30 WIB. Para korban sempat mengaji sekenanya, sehafalnya mereka, sekitar satu jam. Yang hafal Yasin ya yasinan, yang hafal Tahlil ya tahlilan, yang hafal Al Fatihah ya baca itu berulang-ulang. Jadi mengajinya tidak seragam, ya sekenanya, sebisanya ayat suci mana mereka hafal ya mereka lafalkan masing-masing. Yang perempuan qiraahnya bagus sekali, dia satu-satunya perempuan di situ," tuturnya.

Dibanding korban lainnya, korban perempuan terlihat merupakan orang berada bila dilihat dari dandanannya. "Mereka mengenakan baju merah muda, dan jarik. Gelang, kalung, dan cincin yang dipakainya menampakkan kalau ia ini orang berada," selorohnya.

Sedianya, ujar Mbah Supar, eksekusi direncanakan pukul 01.00 WIB dini hari. Namun lantaran pukul 00.30 WIB sudah sangat mendung, eksekusi dimajukan. "Saya sempat menoleh karena tidak tega, tapi dibentak dan diminta melihat," ungkapnya.

Korban dieksekusi dua eksekutor dengan senapan brem, dan langsung jatuh ke lubang kuburan massal. Setelah itu hujan amat deras, dan korban ditinggal begitu saja, tidak diuruk tanah.

"Saya mencari warga yang mungkin bisa membantu mengubur tapi tidak berhasil. Saat itu hujan menjadi amat deras. Lantas saya diajak makan oleh yang mengeksekusi itu di dekat pasar. Tapi saya tidak doyan makan sampai dua hari gara-gara melihat kejadian itu," ucapnya.

Mbah Supar mengaku kalau pagi hari warga yang menguruk kuburan massal itu mengira urukan tanahnya tidak rata, sebetulnya itu adalah tanah galian di bibir kuburan massal yang jatuh ke lubang kuburan massal lantaran terbawa air hujan yang deras.

"Yang perempuan itu tidak langsung meninggal, badannya masih gerak-gerak waktu kami tinggalkan," akunya.

Saksi lainnya, Mbah Sukar (81), warga Kampung Plumbon, Kelurahan Wonosari, yang menguruk tanah kuburan massal, pagi hari pasca eksekusi dia dan warga yang menata tanah mendapati badan korban perempuan masih gerak-gerak.

"Karena kasihan, kami langsung menguburnya," pungkasnya pendek. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jenderal TNI Lolos Dari Maut, Tipu Kapten PKI yang Mau Menangkapnya
Jenderal TNI Lolos Dari Maut, Tipu Kapten PKI yang Mau Menangkapnya

Kapten yang terpengaruh G30S/PKI itu menodongkan senjata pada Brigjen Suryo Sumpeno. Bagaimana cara untuk lolos?

Baca Selengkapnya
Pasukan Elite Baret Merah Buru & Tumpas Gerombolan PKI Kolonel Sahirman di Gunung Merapi-Merbabu
Pasukan Elite Baret Merah Buru & Tumpas Gerombolan PKI Kolonel Sahirman di Gunung Merapi-Merbabu

Kolonel Sahirman dan sejumlah pimpinan PKI Jawa Tengah melarikan diri setelah G30S/PKI gagal.

Baca Selengkapnya
Cerita Sjam Kamaruzaman Bocorkan Sepak Terjang Biro Chusus PKI di Balik G30S
Cerita Sjam Kamaruzaman Bocorkan Sepak Terjang Biro Chusus PKI di Balik G30S

Dalam film G30S/PKI, sosoknya digambarkan misterius. Asap rokok tak berhenti mengepul saat rapat. Kehadirannya dalam persiapan penculikan tampak sangat dominan.

Baca Selengkapnya
Sjam Kamaruzaman & Rahasia Biro Chusus PKI di Balik G30S
Sjam Kamaruzaman & Rahasia Biro Chusus PKI di Balik G30S

Sjam Kamaruzaman disebut sebagai tokoh kunci Gerakan 30 September. Aksinya serba rahasia.

Baca Selengkapnya
Kisah Putra Sunan Giri Terbunuh saat Remaja, Makamnya di Atas Bukit Jadi Objek Wisata Religi Favorit
Kisah Putra Sunan Giri Terbunuh saat Remaja, Makamnya di Atas Bukit Jadi Objek Wisata Religi Favorit

Nasib tragis dialami salah satu anak Sunan Giri. Ia terbunuh saat usianya masih remaja.

Baca Selengkapnya
Tokoh PKI Tak Mempan Ditembak, ini Yang Dilakukan TNI
Tokoh PKI Tak Mempan Ditembak, ini Yang Dilakukan TNI

TNI versus Tokoh PKI Kebal Peluru, apa yang dilakukan untuk melawan PKI?

Baca Selengkapnya
5 Fakta Makam Sunan Kalijaga di Tuban, Satu Lokasi dengan Istri hingga Adik Ipar
5 Fakta Makam Sunan Kalijaga di Tuban, Satu Lokasi dengan Istri hingga Adik Ipar

Sebagian masyarakat yakin makam Sunan Kalijaga ada di Kadilangu Demak, tapi ada juga yang yakin makam sesungguhnya Sunan Kalijaga ada di Tuban.

Baca Selengkapnya
Tak Ingin Kekuasaan, Pangeran Keturunan Majapahit Ini Pilih Hidup Jadi Warga Biasa
Tak Ingin Kekuasaan, Pangeran Keturunan Majapahit Ini Pilih Hidup Jadi Warga Biasa

Pangeran keturunan Majapahit ini lebih senang dekat dengan warga biasa. Bahkan, ia menyembunyikan identitasnya sebagai bangsawan di hadapan warga.

Baca Selengkapnya
Kisah Hidup Amir Syarifuddin, Tokoh Sumpah Pemuda yang Dieksekusi Mati karena Terlibat Peristiwa PKI Madiun
Kisah Hidup Amir Syarifuddin, Tokoh Sumpah Pemuda yang Dieksekusi Mati karena Terlibat Peristiwa PKI Madiun

Gubernur Jenderal Van Mook menggambarkan bahwa Amir merupakan orang yang tak mengenal kata takut.

Baca Selengkapnya
Cerita Unik dari Makam Para Tokoh Pribumi di Bergota Semarang, Ada Batu Misterius Bertuliskan Huruf Tionghoa
Cerita Unik dari Makam Para Tokoh Pribumi di Bergota Semarang, Ada Batu Misterius Bertuliskan Huruf Tionghoa

Tak hanya sebagai pemakaman umum, di makam Bergota Semarang terdapat beberapa makam tokoh pribumi penting pada masanya.

Baca Selengkapnya
Potret Lawas Letkol Untung Komandan Tjakrabirawa Pemimpin G30S PKI Ditangkap di Tegal, Nyamar Jadi Warga Biasa
Potret Lawas Letkol Untung Komandan Tjakrabirawa Pemimpin G30S PKI Ditangkap di Tegal, Nyamar Jadi Warga Biasa

Berikut potret pentolan Pasukan Tjakrabirawa yang memimpin G30S PKI ketika ditangkap di Tegal.

Baca Selengkapnya
Pemberontakan Silungkang, Bentuk Protes Eksploitasi Kolonial di Kalangan Warga Sumatra Barat
Pemberontakan Silungkang, Bentuk Protes Eksploitasi Kolonial di Kalangan Warga Sumatra Barat

Perlawanan yang dilakukan kaum PKI terhadap pemerintah Hindia Belanda ini pecah di Minangkabau atau tepatnya di daerah Silungkang dekat tambang Sawahlunto.

Baca Selengkapnya