VIDEO: Kritik Beras Langka, Mik Arya Bima Dimatikan Pimpinan DPR
Arya Bima mengkritik soal produksi beras yang makin langka jelang puasa dan lebaran
Kritik Beras Langka, Mik Arya Bima Dimatikan Pimpinan DPR
Anggota DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Arya Bima mengkritik soal produksi beras yang makin langka jelang puasa dan lebaran, saat Sidang Paripurna DPR, Selasa (5/3).
Oleh karena itu, Arya Bima mengusulkan agar dibentuk tim khusus untuk memantau produksi beras di Indonesia.
Namun karena terlalu lama bicara, mik dimatikan oleh pimpinan sidang Wakil Ketua DPR dari Fraksi Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Menurut Dasco, dibentuknya tim khusus akan memakan waktu lama, karena mendekati puasa dan lebaran. Meski begitu, aspirasi dari Arya Bima akan ditampung.