Threads Kantongi 100 Juta Pengguna dalam 5 Hari, Begini Reaksi Elon Musk
Threads telah mencetak rekor pertumbuhan pengguna sejak diluncurkan pada hari Rabu.
Threads telah mencetak rekor pertumbuhan pengguna sejak diluncurkan pada hari Rabu.
Threads Kantongi 100 Juta Pengguna dalam 5 Hari, Begini Reaksi Elon Musk
100 Juta Pengguna dalam 5 Hari
Pesaing Twitter, Threads dikabarkan telah melampaui 100 juta pengguna hanya dalam waktu lima hari setelah peluncuran. Dikutip Reuters, Selasa (11/7), hal itu disampaikan oleh CEO Mark Zuckerberg. Dengan demikian, berarti menurunkan kasta ChatGPT sebagai platform online dengan pertumbuhan tercepat serta mencapai tonggak sejarah. Threads telah mencetak rekor pertumbuhan pengguna sejak diluncurkan pada hari Rabu, dengan selebriti, politisi, dan jurnalis lainnya bergabung dengan platform ini. Platform baru yang disebut oleh para analis sebagai ancaman serius pertama terhadap Twitter milik Elon Musk.
"Perlu diperhatikan, jumlah pengguna sebagian besar permintaan organik dan kami bahkan belum mengaktifkan banyak promosi,"
CEO Meta, Mark Zuckerberg
Menurut sebuah studi UBS menyebutkan bahwa Threads jauh lebih cepat pertumbuhannya dibandingkan ChatGPT. Untuk mendapatkan 100 juta pengguna, ChatGPT disebut-sebut butuh waktu dua bulan.
Twitter kini memiliki hampir 240 juta pengguna aktif harian yang dapat dimonetisasi pada Juli tahun lalu.
Namun berdasarkan data dari perusahaan analitik web menunjukkan penggunaan Twitter telah menurun sejak saat itu diakuisisi Elon Musk.
Misalnya saja, trafik Twitter turun 11 persen dari tahun sebelumnya pada hari-hari setelah peluncuran Threads, dibandingkan dengan 4 persen yang turun dari tahun ke tahun pada bulan Juni, menurut Similarweb. Matthew Prince, CEO firma infrastruktur internet Cloudflare, membagikan grafik yang menunjukkan lintasan serupa dalam tweet pada hari Minggu dan mengatakan lalu lintas Twitter sedang "meningkat". Sementara CEO Twitter Linda Yaccarino berkicai pada hari Senin lalu menyebutkan bahwa Twitter minggu lalu memiliki pengguna harian terbesar sejak Februari. “Minggu lalu kami mengalami hari dengan pengguna terbesar sejak Februari. Hanya ada SATU Twitter. Kamu tahu itu. Saya tahu itu,” jelas Linda."Saya pikir kita mungkin mencapai rekor sepanjang masa di minggu ini,"
Kata Elon Musk membalas cuitan Linda sang CEO Twitter.
Meskipun Threads bukanlah satu-satunya penantang Twitter, pesaing lain yang sedang berkembang seperti Mastodon, Bluesky, Truth Social, dan T2 pun ada. Tetapi, jumlah penggunannya masih relatif kecil saat ini.