Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

MenPAN-RB: Jaga integritas saat rekrutmen CPNS

MenPAN-RB: Jaga integritas saat rekrutmen CPNS Menpan-RB Asman Abnur. ©2017 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Asman Abnur mengakui, upaya membangun sistem perbaikan kualitas birokrasi, khususnya pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak selalu berjalan mulus. Godaan dari oknum yang minta agar anaknya bisa lulus menjadi PNS tidak jarang datang menghampiri.

Asman mengatakan, oknum semakin bertambah seiring pemerintah membuka formasi untuk rekrutmen calon hakim. Padahal presiden sudah wanti-wanti agar pelaksanaannya diawasi secara ketat agar kualitas hakimnya bagus. Begitu pun dengan rekrutmen CPNS dari jalur sekolah kedinasan baru-baru ini.

"Banyak yang minta ke saya agar anaknya masuk menjadi CPNS. Namun saya jawab dengan tegas, kalau saya tidak bisa bantu. Mau dimarahi tidak apa-apa, karena ini konsekuensi dari sistem yang dibangun," tegas Asman di Jakarta, Selasa (20/06).

Orang lain juga bertanya?

Asman juga menegaskan, akan tetap konsisten melakukan perbaikan kualitas ASN, meskipun diakuinya bukan hal mudah. Namun dirinya mengaku optimis bila perbaikan kualitas SDM dapat terwujud dengan dukungan dari semua pihak.

"Kita butuh support dari seluruh instansi pemerintah, seperti BPKP, BKN, KASN, ANRI, dan lain-lain. Semangat memperbaiki yang tidak boleh berhenti hanya sampai sini," ujarnya menambahkan.

Untuk itu, dia menekankan kepada pimpinan dan jajaran aparatur sipil negara di KemenPAN-RB untuk tetap menjaga integritas. Terlebih pemerintahannya selalu berada di garda terdepan dalam proses rekrutmen CPNS.

"Jangan sampai saudara-saudara tergoda dengan iming-iming yang ditawarkan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab,” tegas Asman memberikan warning kepada jajarannya.

Rekrutmen CPNS, dikatakan Asman, merupakan gerbang terdepan dalam perbaikan kualitas ASN. Dia mencontohkan, saat ini tidak ada lagi praktik titip menitip untuk masuk sekolah ikatan dinas.

"Dulu hanya orang-orang tertentu yang memiliki backup yang dapat masuk. Tapi sekarang, semua punya peluang yang sama untuk masuk ke sekolah yang mereka inginkan," ujarnya. (mdk/ibs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rekrutmen CPNS 2024 Diharapkan Bisa Serap Habis Tenaga Honorer, tapi Ada Syaratnya
Rekrutmen CPNS 2024 Diharapkan Bisa Serap Habis Tenaga Honorer, tapi Ada Syaratnya

Anas berharap tidak ada kesalahan terkait data, sehingga penyerapan tenaga honorer akan terserap dengan baik.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ada Instansi Pemerintah Tak Buka Rekrutmen CPNS Selama 7 Tahun
Ternyata Ada Instansi Pemerintah Tak Buka Rekrutmen CPNS Selama 7 Tahun

Nantinya pengisian hakim akan diambil jika ada kekosongan dan kebutuhan saja.

Baca Selengkapnya
Instansi dan Kementerian Ini Bakal Buka Lowongan CPNS untuk Lulusan SMA/SMK
Instansi dan Kementerian Ini Bakal Buka Lowongan CPNS untuk Lulusan SMA/SMK

Berkaca pada tahun 2021, Kemenkumham membuka formasi di bagian Penjagaan Tahanan yang dibuka untuk lulusan SMA.

Baca Selengkapnya
Rekrutmen CPNS 2024 Dibuka Agustus, Catat Ini Syarat dan Prosedurnya
Rekrutmen CPNS 2024 Dibuka Agustus, Catat Ini Syarat dan Prosedurnya

Begini syarat dan prosedur CPNS tahun 2024 yang akan dibuka pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya
Penerimaan CPNS dan PPPK Kemenkumham Tahun 2023 Dimulai Hari Ini, Catat Rincian Formasinya
Penerimaan CPNS dan PPPK Kemenkumham Tahun 2023 Dimulai Hari Ini, Catat Rincian Formasinya

Sekjen Kemenkumham Andap Budhi Revianto menegaskan bahwa proses seleksi tidak dipungut biaya dan tidak ada jalur jasa titip.

Baca Selengkapnya
Siap-Siap Daftar, Bawaslu Buka Lowongan 18.557 CPNS di 2024
Siap-Siap Daftar, Bawaslu Buka Lowongan 18.557 CPNS di 2024

Seleksi CPNS 2024 merupakan formasi yang penting dalam mendukung kinerja Bawaslu.

Baca Selengkapnya
Honorer Bisa Ikut Seleksi CASN 2024 untuk Jadi PPPK Paruh Waktu atau Penuh Waktu
Honorer Bisa Ikut Seleksi CASN 2024 untuk Jadi PPPK Paruh Waktu atau Penuh Waktu

Honorer bakal dikelompokan menjadi PPPK penuh waktu atau paruh waktu, tergantung kemampuan anggaran yang dimiliki masing-masing instansi pemerintah.

Baca Selengkapnya
Kejaksaan Agung Buka 9.694 Formasi CPNS bagi Lulusan SMA, D3, hingga S1
Kejaksaan Agung Buka 9.694 Formasi CPNS bagi Lulusan SMA, D3, hingga S1

Data Badan Pusat Statistik mencatat, sampai Februari 2024 terdapat 56,79 juta angkatan kerja berusia antara 15-34 tahun.

Baca Selengkapnya
Mau Daftar CPNS, Ini Kementerian dan Lembaga yang Sudah Umumkan Formasi
Mau Daftar CPNS, Ini Kementerian dan Lembaga yang Sudah Umumkan Formasi

Pendaftaran CPNS segera dibuka, Anda bisa mulai menyiapkan dokumen yang jadi persyaratan.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Salah, Ada Proses Baru dalam Seleksi CPNS 2023
Jangan Sampai Salah, Ada Proses Baru dalam Seleksi CPNS 2023

Penggunaan meterai elektronik telah terintegrasi dengan SSCASN sehingga dinilai lebih siap dibanding tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Siapkan Persyaratan, Kemenkumham Buka Lowongan 1.015 CPNS dan 1.563 PPPK di 2023
Siapkan Persyaratan, Kemenkumham Buka Lowongan 1.015 CPNS dan 1.563 PPPK di 2023

Seleksi CPNS 2023 menerima 572.496 formasi. Untuk PPPK sebanyak 543.593 dan CPNS sebanyak 28.903.

Baca Selengkapnya
Jumlah Pelamar CPNS Tembus 960.038 Orang, Ini Dia Instansi Paling Ramai dan Sepi Pendaftar
Jumlah Pelamar CPNS Tembus 960.038 Orang, Ini Dia Instansi Paling Ramai dan Sepi Pendaftar

Tiga instansi yang sepi peminat yaitu Badan Riset dan Inovasi nasional, Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

Baca Selengkapnya