Siswa SMA Temukan Cermin Anti-Sihir Berusia 1500 Tahun, Begini Cara Kerjanya
Cermin anti-sihir atau pengusir roh jahat ini biasanya diletakkan di buaian bayi atau digantung di tembok-tembok rumah.
Siswa SMA Temukan Cermin Anti-Sihir Berusia 1500 Tahun, Begini Cara Kerjanya
Siswa SMA Temukan Cermin Anti-Sihir Berusia 1500 Tahun, Begini Cara Kerjanya
Seorang siswa SMA berusia 17 tahun di Israel menemukan cermin anti sihir zaman kuno. Artefak berusia ribuan tahun ini ditemukan di situs kuno Usha.
Badan Kepurbakalaan Israel (IAA) menyampaikan pada Kamis (3/8), cermin dalam artefak kuno itu hilang atau kemungkinan telah pecah dan yang tertinggal hanya bingkainya. Namun para arkeolog meyakini benda berusia 1500 tahun itu adalah cermin penolak sihir atau gangguan iblis berasal dari zaman Romawi akhir atau Byzantium (dari abad keempat sampai kelima Masehi). Sumber: Haaretz
-
Apa itu "cermin ajaib" yang ditemukan di Israel? Sebuah temuan menarik baru-baru ini muncul dari penggalian arkeologi yang dilakukan oleh Otoritas Kepurbakalaan Israel (IAA) di situs kota purba Usha di Galilea Barat, Israel. Namun, salah satu penemuan paling menarik adalah sepotong "cermin ajaib". Cermin ini ditemukan tersembunyi di antara reruntuhan bangunan kuno. Menurut Navit Popovitch dari IAA, cermin ini diyakini digunakan untuk melindungi orang dari roh jahat dan iblis yang akan melihat pantulan bayangan mereka sendiri.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di Israel? Museum Israel di Yerusalem yang diduduki, Palestina, memamerkan sebuah topeng batu kuno langka dari Zaman Neolitikum untuk pertama kalinya.
-
Senjata apa yang AS pasok ke Israel? Amerika Serikat Adalah pemasok Terbesar Persenjataan ke Israel Dikutip dari Times of Israel, AS menyuplai hingga 92 persen persenjataan militer Israel.Terutama jet tempur F-35 dan misil berpemandu.
-
Apa saja senjata yang Israel dapatkan dari AS? Israel mendapat sejumlah senjata paling canggih dari AS. Termasuk jet tempur terbaru mereka. Tahun 1969, Israel Mendapat F4 Phantom dari AS Jet serang darat A4 Skyhawk juga AS dikirim ke Tel Aviv.
-
Apa yang dipelajari oleh ilmuwan Israel terkait embrio manusia? Ilmuwan di Weizmann Institute of Science, Israel, berhasil membuat terobosan besar dengan mengembangkan model embrio manusia dari sel induk yang dibudidayakan di laboratorium dan menumbuhkannya di luar rahim.
-
Siapa yang memberikan kesaksian tentang penyiksaan di penjara Israel? Dia memberikan kesaksiannya itu kepada pengacaranya selama ditahan di penjara Israel Sde Teiman di Gurun Negev. Terbaru, seorang mantan tahanan Guantanamo, Asadullah Haroon, juga memberi kesaksian mengejutkan saat diperlihatkan foto-foto warga Palestina yang ditahan di penjara-penjara Israel.
Pengusir Roh Jahat
Secara teoritis, benda itu bisa menjadi alternatif dalam catoptromancy - seni ramalan Romawi menggunakan cermin - atau memiliki kegunaan lain. Tetapi penggunaan cermin untuk mengusir roh jahat adalah praktik sejumlah agama di zaman kuno.
IAA menyampaikan, cermin tersebut ditemukan siswa bernama Aviv Weizman saat mengikuti Kursus Bertahan Hidup Pemimpin Muda untuk siswa pra-kelas 12. Peserta kursus ini menghabiskan waktunya pekan lalu di situs penggalian pendidikan di desa Usha, dipimpin oleh arkeolog Hanaa Abu Uqsa Abud.
Foto: Emil Aladjem /IAA
Cermin anti-sihir ini tidak seperti cermin pada umumnya. Ukurannya biasanya cukup kecil, sesuai dengan temuan tersebut. Foto: Situs kuno Usha Sumber: Emil Aladjem/IAA
Cara Kerja
Cara kerja cermin ini adalah, roh jahat atau setan dapat melihat dirinya sendiri di dalam cermin dan akan ketakutan lalu menghilang. Atau bisa juga memantul kembali seperti seberkas cahaya yang membentur cermin. Dengan demikian, pemilik cermin ini akan terlindungi dari sihir maupun roh jahat atau jin pengganggu. Sumber: Haaretz
Cermin ini juga diyakini bisa melindungi orang yang telah meninggal, karena itu ada juga cermin jenis ini yang ditemukan di dalam makam.
Foto: Cermin anti-sihir lainnya yang ditemukan di Negev, Israel.
"Biasanya ditaruh di buaian bayi atau digantung di tembok."
Navit Popovitch, kurator zaman klasik di IAA.
- Nyaris Satu Bulan, Persembunyian Suami Penganiaya Istri Hingga Luka Berat Terendus & Ditangkap!
- Cermin Perunggu Ditemukan dalam Makam Berusia 2.300 Tahun, Diyakini Milik PSK Yunani
- Angin Kencang, Siswa SMA di Kupang Tewas Tertimpa Pohon Kelapa Tumbang
- Ada Pesan Menyeramkan di Batu Nisan Berusia 1800 Tahun, Diduga Ditulis dengan Darah, Begini Bunyinya
Sumber: Haaretz
Menurut Popovitch, cermin yang ditemukan pelajar SMA itu kemungkinan ditempelken di sebuah bingkai dengan pelester. Bingkai cermin ini terbuat dari tanah liat. Foto: Emil Aladjem/IAA