6 Resep Jajanan Aci Pedas, Cocok Buat Bisnis Kuliner
Mulai dari cireng isi mercon, cirambay dengan chili oil yang menggoda selera, serta cuanki yang berkuah pedas gurih.
Mulai dari cireng isi mercon, cirambay dengan chili oil yang menggoda selera, serta cuanki yang berkuah pedas gurih.
6 Resep Jajanan Aci Pedas, Cocok Buat Bisnis Kuliner
Tanah Sunda terkenal dengan jajanan-jajanannya yang berbahan aci.
Mulai dari cireng isi mercon yang pedas menggigit dengan isian cabai rawit, cimol dengan taburan cabai bubuknya, sampai cuanki yang tampil menggoda dengan kuah gurih nan pedas.
Mau coba bikin jajanan berbahan aci dengan cita rasa pedas? Coba beberapa resep berikut ini.
Anda juga bisa menjadikan makanan-makanan ini sebagai ide bisnis kuliner pedas yang memang sedang digandrungi anak muda.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Apa saja resep bakso sapi yang diulas dalam artikel ini? Melansir dari beragam sumber, berikut adalah 5 resep bakso sapi yang lezat dan kenyal untuk Anda: Bakso Sapi Sederhana, Bakso Sapi Tanpa Tepung, Bakso Sapi Urat, Bakso Sapi Beranak, Bakso Sapi Telur Puyuh.
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
-
Dari mana sumber resep tetelan sapi yang dibagikan? Mengutip dari laman Briliofood dan Liputan6, berikut 6 resep tetelan sapi pilihan yang telah kami rangkum secara khusus hanya untuk Anda. Selamat mencoba!
-
Apa saja pilihan resep yang direkomendasikan dalam artikel ini? Berikut beberapa resep menu masak apa hari ini yang bisa menjadi pilihan. Mencari ide masakan setiap hari adalah sebuah rutinitas yang sering dilakukan oleh banyak orang. Proses ini tidak hanya sekadar mencari resep baru, tetapi juga merupakan perjalanan kreatif untuk menggali inspirasi dalam menciptakan hidangan yang segar dan lezat.
-
Apa yang membuat Resep Cumi Saus Padang begitu istimewa? Resep cumi saus padang merupakan salah satu resep olahan makanan seafood yang tidak pernah gagal dalam menggoyang lidah penyantapnya. Rasa cumi yang enak dipadukan dengan bumbu rempah dari saus padang bersatu padu membangun cita rasa Nusantara yang kaya akan berbagai masakan lokal yang khas.
1. Resep Cireng Isi Sosis Mercon
Ditambah isian cabai rawit, aci digoreng alias cireng jadi berkali-kali lipat lebih lezat.
Bahan:
- 10 sdm tepung kanji
- 4 sdm tepung terigu
- 3 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 9 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar
- 1 lembar daun jeruk
- 2 buah sosis, iris dadu kecil
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- kaldu jamur secukupnya
- air panas secukupnya
Cara Membuat Cireng Isi Sosis Mercon:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah, dan garam dengan cara diulek atau diblender.
2. Panaskan sedikit minyak di wajan. Tumis bumbu ulek dan daun jeruk sampai wangi.
3. Masukkan sosis, lalu tambahkan sedikit air.
4. Bubuhi gula dan kaldu jamur. Aduk rata dan cicipi rasanya. Setelah itu, angkat dan sisihkan.
5. Campur tepung kanji, tepung terigu, dan garam. Tuangi air panas sedikit-sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis.
7. Panaskan minyak goreng dingin dalam wajan. Masukkan cireng ke dalam minyak dingin.
8. Nyalakan api dan goreng cireng sampai matang dan renyah. Angkat dan tiriskan.
2. Resep Cibay
Cibay alias aci ngambay menggunakan kulit lumpia diisi adonan aci serupa lem.
Bahan:
- Sejarah Gulai Belacan, Sajian Kuliner Kaya Cita Rasa dan Menggugah Selera dari Riau
- 6 Resep Bolu Kacang Hijau Kukus Lembut, Camilan Pengganjal Perut yang Unik
- 6 Resep Tetelan Sapi Aneka Kreasi, dari Oseng Mercon hingga Rawon
- Mencicipi Lezatnya Gulai Siput Sedut, Sajian Kuliner Berkuah Kuning Khas Melayu
- 1 bungkus kulit lumpia siap pakai
Isian:
- 250 gram tepung kanji/sagu
- 500 ml air
- 1 batang bawang perai, iris tipis
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- minyak goreng secukupnya untuk menumis
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 sdm ebi kering
- 3 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit (atau sesuai selera
Pelengkap:
- cabai bubuk secukupnya
Cara Membuat Cibay:
1. Campur air dan tepung kanji/sagu, lalu aduk sampai tidak ada bagian yang menggumpal.
2. Panaskan minyak goreng, lalu tumis bumbu halus dan daun bawang hingga harum.
3. Masukkan adonan aci ke dalam tumisan bumbu halus. Aduk hingga adonan mengental dan transparan seperti lem. Setelah itu, matikan api.
4. Ambil selembar kulit lumpia, lalu beri sesendok makan penuh adonan aci.
5. Lipat rapi seperti amplop, lalu goreng dalam minyak yang banyak sampai kulitnya berwarna keemasan.
Demikian resep cibay khas Bandung. Anda juga bisa menambahkan cincangan sosis, jamur, atau ayam suwir ke dalam adonan aci.
3. Resep Cimol
Cimol adalah singkatan dari aci digemol, yaitu bola-bola kanji yang direbus dan digoreng.
Bahan:
- 250 gram tepung kanji
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt kaldu jamur
- 200 ml air panas
- minyak goreng secukupnya
Taburan:
- cabai bubuk secukupnya
Cara Membuat Cimol:
1. Campur tepung kanji, garam, dan kaldu jamur. Aduk hingga rata.
2. Tuangi air panas sedikit-sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis dan tidak lengket.
3. Ambil sedikit adonan dan bulatkan sebesar kelereng. Lakukan sampai adonan habis.
4. Rebus air dalam panci hingga mendidih. Masukkan cimol ke dalam air mendidih dan rebus hingga mengapung. Setelah mengapung, angkat cimol dan tiriskan.
5. Panaskan minyak goreng dalam wajan. Goreng cimol hingga matang dan renyah. Angkat dan tiriskan.
6. Taburi cimol goreng dengan cabai bubuk, lalu sajikan.
4. Resep Cirambay
Aci rambay termasuk salah satu jajanan viral dari Garut yang khas dengan urapan chili oil.
Bahan:
Bahan aci:
- 150 gram tepung kanji/tapioka
- 30 gram tepung terigu
- 160 ml air panas
- 1/2 sdt garam
- minyak goreng secukupnya
Bumbu chili oil (haluskan):
- 5 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit (atau sesuai selera)
- 1--2 sdm cabai bubuk
- 2 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
Taburan:
- 5 lembar daun jeruk, goreng sampai renyah dan cincang halus
Cara Membuat Cirambay:
1. Siapkan wajan dan panaskan minyak goreng sebanyak 3--4 sendok makan. Masukkan bumbu halus dan tumis sampai harum dan matang
2. Cicipi rasanya dan angkat dari kompor jika sudah sesuai selera. Sisihkan terlebih dahulu.
3. Selanjutnya, buat adonan aci dengan mencampur tepung kanji/tapioka, tepung terigu, dan garam. Aduk rata, lalu tuangi air panas sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis dan tidak lengket di tangan.
4. Ambil sebagian adonan aci dan gilas dengan rolling pin hingga tipis.
7. Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak, lalu masukkan potongan adonan aci dan goreng sebentar saja, sekitar 10--12 detik. Jangan sampai terlalu kering atau keras. Angkat dan tiriskan minyaknya.
8. Campurkan cirambay dengan bumbu chili oil yang sudah ditumis tadi.
9. Hidangkan cirambay dengan taburan daun jeruk goreng yang sudah dicincang halus.
Demikian resep aci rambay alias cirambay khas Garut.
5. Resep Cipak Koceak
Selanjutnya, ada resep cipak koceak (aci dempak koceak) yang pedasnya bikin menjerit.
Bahan:
- 250 gram tepung kanji/sagu
- 100 gram tepung terigu
- 200--250 ml air panas
- 1 sdt garam
Bumbu cabai:
- 3--4 sdt cabai bubuk
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1 sdt garam
Minyak bawang:
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 3 lembar daun jeruk, cincang halus
- 5 sdm minyak goreng
Cara Membuat Cipak Koceak:
1. Siapkan minyak bawang dengan menumis irisan bawang putih dan daun jeruk dengan minyak sampai wangi. Setelah itu, segera angkat dari kompor agar tidak gosong dan sisihkan terlebih dahulu.
2. Campur tepung kanji atau sagu, tepung terigu, dan garam dalam sebuah mangkuk. Tuang air panas secara bertahap sambil diaduk dan diuleni sampai adonan kalis dan tidak lengket di tangan.
3. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil, lalu tekan-tekan dengan jari sampai pipih. Ulangi sampai adonan habis.
5. Angkat cipak dan tiriskan minyaknya, lalu masukkan ke dalam wadah bertutup rapat.
6. Taburkan bumbu cabai dan tuangkan minyak bawang ke atas cipak, lalu tutup rapat dan kocok-kocok sampai bumbu merata.
Demikian resep aci dempak alias cipak koceak yang pedasnya bikin kepingin menjerit.
6. Resep Cuanki Pedas
Kalau bosan dengan variasi bakso yang biasa, coba bakso aci plus cuanki yang tak kalah nikmat.
Bahan:
Bahan Bakso Aci:
- 4 sendok makan tepung tapioka
- 2 sendok makan tepung terigu serbaguna
- 2 buah tahu belah 2
- 4 siung bawang putih,haluskan
- 1 sendok teh kaldu bubuk (opsional)
- 100 ml air
Cuanki lidah:
- 500 gram daging ikan tenggiri, haluskan
- 1 putih telur
- 150 gram tepung kanji
- 300 ml air dingin
- 2 sdt garam
- 1/2 sdm gula pasir
- 1 sdt merica
- 5 buah tahu pong goreng, potong diagonal
- 5 lembar kulit pangsit, bagi empat
- minyak goreng secukupnya
Pelengkap:
- cilok urat/cilok tulang rangu secukupnya
- bawang merah goreng secukupnya
- jeruk limau secukupnya, belah dua
- cabai bubuk sesuai selera (opsional)
Cara Membuat Bakso Aci:
1. Langkah pertama adalah membuat bakso aci terlebih dahulu. Didihkan air, kemudian bumbui dengan bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, dan kaldu bubuk. Masak sampai mendidih.
2. Campur tepung tapioka dan tepung terigu di wadah tersendiri. Tuangi air rabusan bawang putih yang sudah dibuat tadi sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai cukup kalis (bisa dipulung dengan tangan).
3. Pulung adonan menjadi bola-bola kecil.
4. Sisihkan terlebih dahulu adonan bakso aci. Nantinya, bakso aci akan direbus bersama kuah.
Cara Membuat Cuanki Lidah, Gurilem, dan Tahu Aci:
1. Campurkan daging ikan tenggiri dengan air dingin, lalu aduk sampai rata.
2. Tambahkan garam, gula pasir, dan merica secukupnya. Aduk hingga tercampur rata.
3. Masukkan putih telur, lalu aduk lagi hingga benar-benar tercampur merata.
4. Masukkan tepung kanji sedikit demi sedikit sambil diuleni. Jika adonan masih terasa keras, tambahkan sedikit air sampai bisa dipulung.
6. Siapkan minyak goreng dalam jumlah yang cukup untuk menenggelamkan adonan. Masukkan adonan gurilem (pangsit isi) dan cuanki lidah dalam minyak yang masih dingin, lalu nyalakan api besar. Goreng hingga matang, lalu angkat.
7. Sisihkan cuanki lidah terlebih dahulu. Lanjutkan dengan proses membuat kuah bakso.
Catatan: Penggunaan minyak dingin diperlukan untuk mencegah adonan meledak saat digoreng.
Cara Membuat Kuah Bakso:
1. Proses bahan-bahan bumbu halus, kemudian panaskan air secukupnya untuk membuat kuah.
2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai harum, kemudian masukkan ke dalam rebusan kuah.
3. Masukan bola-bola bakso aci dan bakso tahu ke dalam kuah. Masak sampai mengambang, kemudian angkat dan sajikan.
4. Sajikan dengan taburan daun bawang, pilus cikur, cabai bubuk, cilok tulang rangu, dan perasan jeruk limau.
Demikian cara membuat bakso aci dan cuanki lidah yang rasa ikannya nampol.