Kesal Istri Hamil Tak Didahulukan Mencoblos, Linmas di Palembang Bacok Ketua KPPS
Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Palembang inisial OS (30) dilarikan ke rumah sakit akibat dibacok petugas Linmas, RV (40).
Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Palembang inisial OS (30) dilarikan ke rumah sakit akibat dibacok petugas Linmas, RV (40).
-
Bagaimana PPS membentuk KPPS? Membentuk Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS): PPS membentuk KPPS yang bertugas dalam pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara.
-
Apa tugas utama KPPS dalam Pemilu? Tugas utama KPPS meliputi persiapan ruang pemungutan suara hingga pelaporan hasil pemungutan suara.
-
Di mana PPS berkedudukan? PPS dibentuk untuk menyelenggarakan Pemilu di kelurahan atau desa. Oleh karena itu, PPS berkedudukan di kelurahan atau desa.
-
Kenapa Kaesang bertemu PKS? Meski PKS ini partai oposisiEnak diajak ngobrol sambil minum kopi
-
Apa arti KPPS? KPPS adalah singkatan dari Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara. Ini merupakan organisasi yang bertanggung jawab atas pelaksanaan pemungutan suara dalam Pemilu di Indonesia.
-
Dimana tugas KPPS dilakukan? Dalam pelaksanaan Pemilu, KPPS bertugas untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran proses pemungutan suara.
Kesal Istri Hamil Tak Didahulukan Mencoblos, Linmas di Palembang Bacok Ketua KPPS
Peristiwa itu terjadi saat penghitungan suara di TPS 027, RT 23, Kelurahan 30 Ilir, Kecamatan Ilir Barat II, Palembang, Rabu (14/1) malam. Pemicunya karena saat pencoblosan siang harinya pelaku kesal istrinya yang hamil meminta didahulukan mencoblos tetapi tidak digubris korban.
OS tetap menyuruh istri pelaku mencoblos sesuai antrean. Keduanya pun cekcok mulut sehingga membuat pelaku menaruh dendam. Pelaku lantas pulang untuk mengambil golok dan disembunyikannya di pinggang.
Pada penghitungan suara malam harinya, pelaku pun melampiaskan emosinya. Dia membacok kepala korban hingga terluka parah di bagian kiri.
- 13 Petugas KPPS dan 2 Linmas di Jatim Meninggal saat Pemilu, Ini Penyebabnya
- Kelelahan hingga Pingsan dan Dilarikan ke Rumah Sakit, Anggota KPPS di Garut Meninggal
- Tiga Petugas KPPS Meninggal di Sumsel dan 1.202 Sakit usai Rekapitulasi Suara
- Kelelahan Selesai sampai Dini hari, 5 Petugas KPPS di Tangsel Dibawa ke Rumah Sakit
Pelaku langsung melarikan diri. Sementara korban dilarikan ke RS AK Ghani Palembang untuk perawatan.
Warga setempat pun heboh dan berusaha mengejar pelaku. Namun pelaku keburu kabur karena takut diamuk massa.
"Pemicunya karena pelaku kesal permintaannya agar istri yang didahulukan mencoblos tidak dikabulkan korban. Korban adalah Ketua KPPS dan pelaku Linmas di TPS itu," ungkap Kapolsek Ilir Barat II Kompol Azizir Alim, Kamis (15/2).
Azizir menyebut situasi di TKP sudah kondusif dan penghitungan suara sempat dihentikan demi keamanan. Polisi meminta pelaku segera menyerahkan diri untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
"Kami imbau masing-masing keluarga menahan diri dan biarkan polisi memproses kasus ini," kata Azizir.