Nanoteknologi Dianggap Penting Demi Wujudkan Poros Maritim Dunia
Pengamat militer Connie Rahakundini Bakrie berpendapat nanoteknologi yang dikembangkan di Indonesia dapat mendukung pertahanan nasional. Menurut dia, perkembangan zaman dan cita-cita Indonesia menjadi Poros Maritim Dunia, menuntut militer dan pertahanan Indonesia untuk semakin kuat.
Pengamat militer Connie Rahakundini Bakrie berpendapat nanoteknologi yang dikembangkan di Indonesia dapat mendukung pertahanan nasional. Menurut dia, perkembangan zaman dan cita-cita Indonesia menjadi Poros Maritim Dunia, menuntut militer dan pertahanan Indonesia untuk semakin kuat serta menonjol di tataran regional dan global.
"Seperti yang pernah disampaikan Presiden Jokowi beberapa waktu lalu bahwa tanpa visi, jangan pernah berpikir Republik ini akan melaju dengan kecepatan tinggi," kata Connie dalam Inagurasi Kerja Sama Pravitna Nanoteknologi Indonesia di Jakarta, dikutip dari Antara, Senin (22/7).
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Apa tugas utama Korps Marinir TNI AL? Sebagaimana kita tahu, Korps Marinir adalah satuan unit pada TNI AL yang memiliki tugas untuk menyelenggarakan operasi amfibi, pertahanan pantai, pengamanan pulau terluar, pembinaan potensi maritim, hingga pembina kekuatan serta kesiapan operasi satuan.
-
Mengapa TNI terus menambah kekuatan di laut? Penambahan kekuatan TNI AL terus dilakukan untuk memperkuat pertahanan dan keamanan laut.
-
Mengapa TNI dibentuk sebagai alat pertahanan negara? TNI merupakan garda terdepan dalam menjaga kedaulatan negara. Namun bagaimana sejarah terbentuknya hingga tetap diandalkan sampai saat ini?
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Apa yang berhasil diamankan oleh prajurit TNI? Menariknya, penyusup yang diamankan ini bukanlah sosok manusia. Salah satu tugas prajurit TNI adalah menjaga segala macam bentuk ancaman demi kedaulatan dan keselamatan bangsa Indonesia.
Connie mengutip pernyataan Presiden Jokowi bahwa perubahan pola pikir bisa memberi peluang bangsa Indonesia bisa memenangkan pertarungan global.
Dia mengatakan, kunci memenangkan pertarungan global tersebut adalah memandang masa depan serta berani meninggalkan pola pikir dan cara kerja lama yang hanya menjadi rutinitas dan dikerjakan ala kadarnya.
Dalam konteks pertahanan dan cita-cita Poros Maritim Dunia, ada beberapa hal yang harus ditekankan ke depannya mulai dari yakin pada kekuatan sendiri, percaya pada ruang, manusia serta kemampuan yang kita miliki.
"Lalu memahami fungsi tugas utama pertahanan keamanan negara dalam mewujudkan kepentingan nasional. Visi Poros Maritim Dunia dan Nawacita secara otomatis mewajibkan TNI untuk berkemampuan dan bersifat outward looking," katanya.
Connie menilai, penggunaan nanoteknologi pada TNI-Polri nantinya diharapkan bisa meningkatkan aspek perlindungan yang lebih tinggi, kemampuan lebih lethal, mampu menyembuhkan cedera diri lebih cepat dan memiliki daya tahan diri lebih baik.
"Sehingga itu mendukung kapasitas tentara dan polisi kita di masa depan sesuai visi Poros Maritim Dunia dan Nawacita," katanya.
Menurut dia, teknologi nano adalah ilmu pengetahuan dan teknologi yang mengontrol zat, material dan sistem pada skala nanometer sehingga menghasilkan fungsi baru yang belum pernah ada.
CEO Pravitna Nanoteknologi Indonesia Petrus Freddy Cahyono mengatakan, penerapan nanoteknologi di industri pertahanan bisa untuk mengganti beban berat baju pelindung prajurit menjadi bahan yang lebih ringan namun lebih kuat.
Dia meyakini peresmian Pravitna Nanoteknologi Indonesia akan memacu pengembangan nanoteknologi yang sebelumnya sudah dijalankan di sektor pertanian, peternakan serta industri pertahanan.
"Nanoteknologi dapat mengubah paradigma," kata Petrus Freddy Cahyono.
Menurut dia, Pravitna berpengalaman dalam industri nanoteknologi untuk aerospace dan marine underwater, mikrobiologi untuk manusia, peternakan dan pertanian.
Baca juga:
Data Bank Dunia: Hasil Panen Ikan Indonesia Kalah Dibanding China
Di 2020, Menko Luhut Fokus Selesaikan Batas Wilayah Maritim
Pelabuhan Jadi Sektor Pendongkrak Perekonomian Indonesia
Peran Wanita Menjadikan Indonesia Poros Maritim Dunia
Menhub Budi: Indonesia Butuh Banyak SDM Profesional Di Bidang Maritim
Menhub Budi Bangga Indonesia Jadi Tuan Rumah Konferensi Vokasi Maritim Tingkat Dunia