Selama Libur Lebaran, Gibran Ingatkan Tempat Makan Pasang Harga Normal
Komplain atau keluhan dari masyarakat terkait harga makanan yang terlalu mahal agar disampaikan langsung ke dirinya.
Komplain atau keluhan dari masyarakat terkait harga makanan yang terlalu mahal agar disampaikan langsung ke dirinya.
-
Kapan Gibran lahir? Gibran Rakabuming Raka lahir 1 Oktober 1987.
-
Kenapa Gibran minta maaf? Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka meminta maaf dirinya salah menyebut asam sulfat dibutuhkan untuk ibu hamil mencegah stunting.
-
Apakah dugaan pelanggaran pemilu yang dilakukan oleh Gibran? Salah satunya, Gibran diduga melanggar administrasi pemilu karena melakukan kampanye di luar jadwal. Kubu pasangan Calon Presiden nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar heran laporan dugaan pelanggaran pemilu terhadap Calon Wakil Presiden nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka tidak diproses.
-
Siapa yang menggugat Gibran? Almas Tsaqibbirru, penggugat syarat usia capres-cawapres yang dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK), kini menggugat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dalam perkara wanprestasi ke Pengadilan Negeri Surakarta, Jawa Tengah.
-
Di mana Gibran digugat? Almas Tsaqibbirru, penggugat syarat usia capres-cawapres yang dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK), kini menggugat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dalam perkara wanprestasi ke Pengadilan Negeri Surakarta, Jawa Tengah.
-
Apa yang dibahas Gibran dan Gus Miftah? Saat ditanyakan apakah keduanya berbicara terkait politik, Gibran tak mengiyakan. Gibran juga membantah pertemuan dengan Gus Miftah membahas tawaran posisi di Kabinet Prabowo-Gibran. "Iya (ketumu Gus Miftah) tadi. Enggak, enggak ada penawaran apa," ujar Gibran di Balai Kota Solo."Silaturahmi saja, kemarin enggak ketemu (saat acara di Jakarta bersama Capres Prabowo Subianto)," sambung Gibran.
Selama Libur Lebaran, Gibran Ingatkan Tempat Makan Pasang Harga Normal
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meminta seluruh tempat makan memasang harga normal selama libur Lebaran sehingga tidak merugikan masyarakat.
"Ya seperti di tahun-tahun sebelumnya," katanya di Solo, Jawa Tengah, Jumat (5/4).
Ia meminta agar pemilik warung makan maupun restoran untuk memasang menu berikut harga yang sesuai. Menurut dia, aturan tersebut berlaku di semua tempat.
- Banyak Makan Saat Lebaran Bikin Perut Begah? Intip Pertolongan Pertama buat Mengatasinya
- Permintaan Makanan dan Minuman Diprediksi Naik 30 Persen di Momen Ramadan dan Lebaran 2024
- Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang
- Gibran: Berburu di Kebun Binatang Istilah Wajar Sering Dipakai di Perpajakan
"Tahun lalu kan tidak ada komplain dari masyarakat. Sebelumnya nggak ada pelanggaran," terangnya.
Meski demikian, untuk tahun ini jika ada komplain atau keluhan dari masyarakat atau konsumen terkait harga makanan yang terlalu mahal agar disampaikan langsung ke dirinya.
"Kalau ada komplain langsung sampaikan ke kami. Kalau ada apa-apa silahkan lapor," ujarnya seperti dilansir dari Antara.
Ia ingin momentum Lebaran bisa memberikan dampak positif bagi ekonomi di Kota Solo.
"Kami ingin selama masa Lebaran ini kan masa libur panjang, bisa mentriger pertumbuhan ekonomi, termasuk UMKM bisa ramai," tutupnya.
Selain tempat belanja, pihaknya berharap tempat-tempat wisata bisa merasakan dampak baik dari kedatangan para pemudik.