Survei Indikator: Tingkat Kepuasan Publik kepada Pemerintahan Jokowi Tembus 81%
Adapun responden yang menjawab kurang dan tidak puas sebesar 17,9%. Sementara itu, 1% responden lainnya menjawab tidak tahu.
Approval rating Jokowi cenderung meningkat sejak akhir 2022.
Survei Indikator: Tingkat Kepuasan Publik kepada Pemerintahan Jokowi Tembus 81%
Tingkat kepuasan publik (approval rating) terhadap kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menembus 81,2% pada Juli 2023.
Dalam survei Indikator Politik Indonesia, angka itu akumulasi antara responden yang sangat dan cukup puas.
- Hasil Survei Kinerja Pemerintahan Jokowi: 32,7% Responden Akui Pemberantasan Korupsi Buruk
- Survei Indikator: Publik Tak Yakini Ada Arahan Jokowi terkait Golkar-PAN Dukung Prabowo
- Survei Indikator Politik: 40,3 Persen Pemilih PKB dan 43,5 Persen Warga NU Pilih Ganjar
- Survei Indikator: Prabowo Unggul Jauh Jika Head to Head Lawan Ganjar atau Anies
"Dalam temuan survei kita kali ini kita dapati bahwa mayoritas menilai cukup puas dengan kinerja presiden ada 66,4%, yang sangat puas ada 14,8%. Oleh karena itu, kalau kita agregat total cukup puas dan sangat puas kurang lebih 81%-anlah," kata Direktur Riset Indikator, Adam Kamil, dalam paparannya secara daring, Jumat (18/8).
Adapun responden yang menjawab kurang dan tidak puas sebesar 17,9%.
Sementara itu, 1% responden lainnya menjawab tidak tahu.
Jika melihat trennya, sambung Adam, approval rating Jokowi cenderung meningkat sejak akhir 2022. Pada Desember lalu, kepuasan publik mencapai 71,3%, kemudian naik pada Februari 2023 menjadi 7,4%, Maret 2023 turun tipis ke 73,1%, dan April 2023 kembali membaik ke 78,4%.
"Nah, ini mungkin juga karena kita sudah terbebas dari pandemi yang luar biasa menekan perekonomian, bukan hanya nasional, melainkan juga global," ucapnya.
merdeka.com