Warga Depok diimbau tak lakukan takbir keliling
Selain itu, Polresta Depok juga akan melakukan upaya cipta kondisi dengan sasaran aksi-aksi premanisme, penyalahgunaan atau peredaran miras tanpa izin. Kemudian tawuran dan aksi-aksi kejahatan jalanan.
Warga Depok diimbau tidak melakukan takbir keliling. Hal itu dilakukan guna menciptakan suasana yang aman kondusif.
"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan takbir, kami mengimbau dilaksanakan di tempat-tempat ibadah dan tidak melakukan pawai. Ini untuk mencegah gangguan Kamtibmas, juga mencegah kerawanan-kerawanan," kata Kapolresta Depok Kombes Pol Didik Sugiarto, Kamis (14/6).
-
Apa yang dilakukan warga Desa Wonosekar saat Lebaran? Di Desa Wonosekar, Kecamatan Gembong, Pati, Jawa Tengah, ada tradisi kenduri seribu ketupat. Dalam tradisi ini, ribuan ketupat diperebutkan warga karena dipercaya bisa mendatangkan berkah.
-
Kapan Inul Daratista melakukan aksi berbagi bingkisan Lebaran? Pada momen mudik ini Inul menggelar aksi berbagi bingkisan Lebaran kepada tetangga sekitar.
-
Di mana sebagian besar orang akan mudik Lebaran? Paling banyak di Pulau Jawa.
-
Kapan Hari Lebah Sedunia diperingati? Setiap tahun pada tanggal 20 Mei, dunia merayakan Hari Lebah Sedunia, sebuah peringatan yang mengingatkan kita semua tentang makhluk kecil yang memiliki peran besar dalam kelangsungan hidup planet kita.
-
Dimana Festival Tabot diselenggarakan? Pesta budaya Bengkulu yang diselenggarakan rutin setiap bulan Muharram ini menjadi salah satu potensi destinasi wisata religi yang paling dinanti.
-
Bagaimana warga Desa Seruni merayakan Lebaran Sapi? Acara Lebaran sapi dimulai dengan doa bersama dan kenduri di sepanjang jalan utama. Setelah kenduri selesai, warga yang mayoritas beternak sapi mengajak sapi mereka ke jalan utama dan dipertemukan dengan sapi-sapi lainnya. Sapi kemudian diarak keliling kampung dengan jarak 1,5 km diiringi musik gamelan.
Menurutnya, konvoi di jalan dapat menimbulkan potensi perselisihan yang berujung pada gangguan keamanan. Pihaknya sudah menyiapkan strategi pengamanan.
"Tetap kita lakukan pengamanan-pengamanan. Baik itu di titik simpul jalan maupun juga memantau, memonitor kegiatan tersebut sehingga tidak terjadi potensi perselisihan, kerawanan dengan pihak-pihak yang lain," tukasnya.
Jika masih ada warga yang nekat konvoi, pihaknya akan memberikan tindakan dengan mengutamakan sisi humanis. "Kita berupaya secara humanis, langkah-langkah persuasif, koordinatif yang akan kita jalankan," tegasnya.
Selain itu, Polresta Depok juga akan melakukan upaya cipta kondisi dengan sasaran aksi-aksi premanisme, penyalahgunaan atau peredaran miras tanpa izin. Kemudian tawuran dan aksi-aksi kejahatan jalanan.
"Ini menjadi concern karena hasil analisa dari peristiwa gangguan Kamtibmas, peristiwa kriminalitas salah satunya diawali dengan menggunakan minuman keras. Ini setiap malam kita lakukan razia minuman keras untuk kita lakukan penindakan. Ini juga untuk mencegah potensi dan kerawanan kejahatan yang terjadi," pungkasnya.
(mdk/fik)