Ma'ruf Amin Sebut Indonesia Bukan Dinosaurus yang Bisa Punah
Ma'ruf menyebut Presiden Jokowi sudah banyak memberikan manfaat bagi bangsa ini dan itu sudah dibuktikan, bukan sekadar janji. Sangat wajar jika Jokowi diyakini akan kembali terpilih untuk periode kedua nanti.
Calon wakil presiden nomor urut 01, Ma'ruf Amin, menjamin Indonesia tidak akan bubar pada 2030 seperti diprediksi sejumlah pihak. Dia menilai negara ini sudah banyak mengalami kemajuan sejak dipimpin Presiden Joko Widodo.
"Indonesia tidak boleh, tidak mungkin bubar karena Indonesia hasil perjuangan para pahlawan kita. Kita tidak akan membiarkan Indonesia punah. Emangnya dinosaurus, seperti binatang purba," ungkap Ma'ruf di Palembang, Jumat (29/3).
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Apa yang dibahas Wapres Maruf Amin dengan Siwon Choi? Wapres mengungkapkan aktor Korea Selatan dan juga member Super Junior ini menyatakan bahwa rasa saling percaya dan pemahaman dalam hubungan antar masyarakat merupakan landasan bisnis dan investasi Internasional.
Menurut dia, Presiden Jokowi sudah banyak memberikan manfaat bagi bangsa ini dan itu sudah dibuktikan, bukan sekadar janji. Sangat wajar jika Jokowi diyakini akan kembali terpilih untuk periode kedua nanti.
"Memang Jokowi-Ma'ruf Amin pantas menang, harus menang. Karena Pak Jokowi telah berbuat banyak untuk negeri ini. Bukan hanya janji tapi bukti," ujarnya.
Dia membeberkan sejumlah pembangunan yang dilakukan Jokowi selama menjabat Presiden RI. Infrastruktur menyebar luas sampai pelosok negeri, perekonomian masyarakat semakin meningkat drastis, belum lagi kemudahan akses masyarakat kelas bawah untuk memperoleh kesejahteraan.
"Kalau ada yang bilang infrastruktur tidak bisa dimakan, tapi bisa dipakai untuk mencari makan. Industri sudah dilakukan bahkan sudah hilirisasi. Reformasi terjadi 98, tapi reformasi substansial baru terjadi saat Jokowi jadi presiden," kata dia.
Ma'ruf Temani Jokowi di Debat Keempat
Jelang debat keempat Pilpres, Ma'ruf Amin, memastikan hadir di Hotel Shangrila, Jakarta Pusat. Dia akan memberikan dukungan untuk pasangannya Joko Widodo.
"Kalau saya tentu ikut hadir menyaksikan, support (Jokowi)," ujar Ma'ruf.
Ma'ruf yakin, tema yang dibawakan pada debat besok sudah digeluti Jokowi. Sebagai petahana, Jokowi tinggal menjelaskan capaian selama menjadi presiden.
"Jadi kalau pak Jokowi tinggal menjelaskan saja langkah yang ditempuh dan capaian-capaian," kata Ketum MUI itu.
Ma'ruf menilai Jokowi akan lebih unggul dibandingkan Prabowo. Kendati Prabowo memiliki pengalaman di bidang militer, menurut Ma'ruf Jokowi justru yang lebih menguasai tema debat nanti. Karena sebagai petahana, Jokowi adalah pengambil kebijakan, sementara Prabowo belum pernah berpengalaman memimpin negara.
"Pengalaman itu sebagai militer tapi sebagai pengambil kebijakan di dalam rangka membangun persenjataan alutsista, strategi keamanan nasional, itu saya kira Pak Jokowi lebih berpengalaman sebagai Presiden," tandasnya.
Baca juga:
Mahasiswa dan Milenial di Sumsel Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf
Ma'ruf Amin Minta Rakyat Tunda Liburan Hingga 17 April
Kampanye di Sumsel, Ma'ruf Amin Ingin Perolehan Suara Unggul Jauh dari Prabowo-Sandi
Ma'ruf Amin Pelesetkan Golput Golongan Baju Putih
Ma'ruf Amin: Memilih Pemimpin Itu Wajib Hukumnya
Ma'ruf Amin Sebut Bekerja Membangun Bangsa Akan Lebih Capek dari Kampanye
Akhiri Kunjungan, Ma'ruf Sholawatan Bareng Ribuan Warga Sleman