Jadi Saksi Perjuangan Zaman Kolonial, Intip Hotel Klasik di Siantar Berdiri Sejak 1913
Siantar Hotel, sebuah penginapan yang menyimpan cerita sejarah masa kolonial Belanda dan Jepang.
Kota Pematangsiantar tak hanya pesona wisatanya yang beragam dan indah. Kisah sejarah era perjuangan melawan kolonial Belanda juga masih terkenang di tempat ini.
Jadi Saksi Perjuangan Zaman Kolonial, Intip Hotel Klasik di Siantar Berdiri Sejak 1913
Salah satu bangunan yang menjadi saksi bisu perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah yaitu Siantar Hotel. Dulunya, hotel ini sempat dijadikan markas tentara Jepang dan Klijk Nederlands-Indisch Leger atau tentara KNIL dari pihak Belanda.
Meski sarat nilai sejarah, sampai saat ini hotel tersebut masih berdiri kokoh. Banyak wisatawan yang transit ke Siantar Hotel sebelum melanjutkan wisata ke Danau Toba dan sekitarnya.
Berdiri Sebelum Kemerdekaan
Mengutip dari beberapa sumber, Siantar Hotel dulunya diresmikan pada 1 Februari 1915. Hotel ini didirikan oleh tiga warga negara asing berkebangsaan Swiss, yaitu Dr. Erns Surbeck seorang dokter hewan, Hedwie Euse Surbeck, dan Lydia Rosa Otto Surbeck.
-
Bagaimana menara tersebut di gambarkan dalam sumber sejarah? Menara ini memiliki empat sisi yang tergambar dengan jelas dalam ilustrasi kuno.
-
Di manakah hotel pertama di Jawa Barat, Hotel Savoy Homann, berada? Hotel Savoy Homann di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jawa Barat, sudah berdiri sejak tahun 1880.
-
Kenapa Hotel Kalitaman dibangun? Dilansir dari Nitroburner.nl, saat Pangeran Frederik menetap di Semarang selama perjalanannya ke Jawa, ia juga ingin melakukan perjalanan ke Salatiga. Namun kesulitannya adalah mencari akomodasi yang cocok untuk tamu kerajaan dan rombongan. Maka di Salatiga dibangunlah gedung hotel tersebut secara tergesa-gesa.
-
Kapan Hotel Kalitaman dibangun? Bangunan itu dibangun pada tahun 1837 untuk menyambut kedatangan Pangeran Williem Frederik Henderik, putra raja Williem II.
-
Di mana Gedung Cerutu terletak di Kota Tua Surabaya? Mengutip Liputan6.com, ada dua bangunan cagar budaya di Kota Tua Surabaya kawasan Jalan Rajawali.Pertama, Gedung Cerutu.
-
Apa saja yang menjadi bukti keberadaan persidangan di Kampung Huta Siallagan? Dahulu, jika ada persoalan-persoalan di wilayah Huta Siallagan, maka disidang di batu itu. Saat ini, seluruh bebatuan yang konon menjadi tempat persidangan bagi orang yang melakukan tindak kejahatan itu menjadi situs sejarah. Susunan kursi itu sebanyak sembilan buah, ada tempat duduk untuk raja, dukun, dan orang yang bersalah (pelaku).
Setelah bangunan ini diresmikan, ketiga pemilik hotel memberikan kepercayaan dan tanggung jawab kepada Uegen Ralph Otto untuk menjabat sebagai direktur utama hotel.
Pada tahun 1969, kepemilikan Siantar Hotel berpindah tangan kepaa Julianus Hutabarat. Kemudian hotel tersebut berkembang dengan adanya penambahan kamar, lobby, restoran, dan memperindah interior sejumlah kamar.
Masih Orisinil
Ketika anda menginap di Siantar Hotel, nuansa klasik dan kuno begitu kental di setiap sudut ruangan. Desain interiornya masih kental dengan gaya eropa pastinya membawa kembali ke masa perjuangan kemerdekaan Indonesia.
Melansir dari kanal Youtube Liputan6, Siantar Hotel memiliki peran cukup penting bagi tentara kolonial. Dulunya tentara Jepang dan Belanda sempat saling rebutan hotel tersebut untuk dijadikan markas.
Bahkan, di kawasan bangunan hotel ini terdapat sebuah bunker bawah tanah sebagai tempat berlindung dan menyimpan logistik tentara Jepang dan Belanda.
Selain itu, beberapa ruangan seperti lobby dan halaman depan hotel disengaja masih tetap mempertahankan keasliannya.
Kesan Eropa begitu terasa ketika memasuki lobby hoetl. Beberapa foto zaman dulu pun terpampang di beberapa sudut ruangan.
Pertempuran 15 Oktober
Sejarah kelam juga tergores di hotel ini, tepatnya pada tanggal 15 Oktober 1945 yang dikenal dengan "Peristiwa Siantar Hotel Berdarah".
- Izin Perpanjang HGB Ditolak, Hotel Sultan Harus Minggat dari GBK
- Duduk Perkara Kisruh Pengelola GBK Vs Hotel Sultan Berujung Desakan Pengosongan
- Sejarah Penting di Balik Hotel Yamato, Tempat Anies-Cak Imin Deklarasi Capres-Cawapres
- Potret Terkini Hotel Majapahit Saksi Perjuangan Arek-arek Suroboyo Lawan Penjajah, Setiap Sudut Bernuansa Sejarah
Peristiwa ini dulunya terjadi peperangan hebat di sekitar hotel ketika pasukan NICA ke Pematangsiantar. Hal ini dikarenakan pihak Belanda masih berhasrat ingin merebut kembali pemerintahan Indonesia dengan cara membonceng NICA.
Konflik dan peperangan masyarakat pribumi dan pasukan NICA tidak dapat dihindari. Hotel yang beralamatkan di Jalan W.R. Supratman Nomor 3 ini menjadi saksi bisu perjuangan berdarah masyarakat Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan.