Belum Ada yang Tahu, Begini Suasana Kuburan Massal PKI di Tengah Hutan Jati
Sebuah hutan jati menyimpan sejarah kelam bangsa Indonesia yang pernah menjadi saksi pemberontakan PKI di tahun 1965.
Sebuah kawasan hutan jati memiliki kisah kelamnya tersendiri. Kawasan hutan jati tersebut ternyata merupakan sebuah kuburan massal PKI yang dulu pernah membuat satu negara geger karena aksi ekstremnya yang membantai para jenderal.
Kuburan massal di dalam hutan jati tersebut tepatnya terletak di sebuah goa dengan lubang yang cukup besar. Di dalam goa tersebut, para anggota PKI yang meninggal dunia dimakamkan di sana.
- Kawasan Hutan Jati Terpencil di Semarang Ini Dulunya Tempat Pembantaian Anggota PKI, Cerita Saksi Hidup Bikin Merinding
- Isi dan Arti Pesan dalam Prasasti, Batu Bersejarah Peninggalan Kerajaan Galuh
- Kental dengan Nuansa Kerajaan Kuno, Intip Pemandian yang Dibangun oleh Sultan Pakubuwono X Suasananya Asri
- Disebut Surga Dunia, Ini Kisah di Balik Keindahan Desa Wisata Sendang Pacitan
Namun, sebelum sampai ke goa, tidak jauh dari sana, terdapat sebuah rumah mewah yang sudah terbengkalai. Diduga, rumah tersebut milik salah satu warga yang dulu berstatus sebagai warga terkaya di masanya.
Bagaimana penampakan kuburan massal PKI dan rumah terbengkalai tersebut? Berikut ulasannya.
Rumah Mewah Terbengkalai di Tengah Hutan
Sebuah video yang diunggah oleh channel Youtube EKO PEDIA memperlihatkan sebuah hutan jati yang kini sudah tidak dijamah oleh warga karena memiliki kisah tragis di masa lalu yang memilukan. Yaitu sebagai kuburan massal PKI.
Masih di kawasan hutan yang sama, juga terdapat sebuah bangunan rumah mewah yang kini sudah terbengkalai. Tembok rumah tersebut masih berdiri kokoh tapi tampak sudah tidak terawat selama puluhan tahun.
Sebagian atapnya pun sudah runtuh. Hanya satu bangunan saja yang masih memiliki atap berupa genteng dari tanah liat. Diketahui, rumah tersebut dulunya milik seorang warga yang kaya di masanya.
“Rumah mewah pada zamannya. Masih terlihat sisa-sisa kemewahannya, teman-teman. Bentuk rumah zaman dulu berwarna putih. Atasnya itu menggunakan genteng tanah liat. Sepertinya sudah terbengkalai cukup lama,” ucap pria yang merekam video di channel EKO PEDIA.
Kuburan Massal PKI
Di jalan setapak yang tertutup oleh bambu kering dan semak belukar, terdapat sebuah goa dengan lubang yang cukup besar di tengah hutan tersebut. Goa tersebut diketahui merupakan kuburan massal anggota PKI yang meninggal dunia.
Goa itu tampak sangat sepi dan tidak ada tanda-tanda keberadaan manusia. Namun, menyimpan sejarah yang sangat panjang dan kelam di masa lalu.
Di dalam goa tersebut, terdapat gundukan tanah yang cukup luas. Diyakini gundukan tanah tersebut merupakan kuburan massal dari ribuan anggota PKI yang meninggal dunia saat melakukan pemberontakan.
“Wah, ada gundukan tanah. Mungkin yang diduga sebagai kuburan ribuan anggota PKI. Banyak sekali kelelawar, juga batu di sini sangat tajam-tajam,” ucap pria yang merekam video.
Semakin masuk ke dalam goa tersebut, maka kondisi menjadi semakin gelap dan semakin sempit, sehingga menyulitkan langkah untuk bisa mengeksplore lebih lanjut perihal kuburan massal anggota PKI di tengah hutan jati.