Serba-Serbi TPS Pilkada 2024 Unik di Berbagai Daerah, Ada Dekor Pernikahan sampai Ngopi di Kafe Gratis
Siapa sangka, beberapa lokasi TPS di tanah air dalam ajang Pilkada 2024 kali ini justru mengundang atensi.
Pilkada serentak digelar hari ini, Rabu (27/11). Dilansir dari laman resmi menpan, Pilkada 2024 setidaknya bakal berlangsung di 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota.
Salah satu hal penting dalam terlaksananya proses penyelenggaraan Pilkada ialah Tempat Pemungutan Suara (TPS). Di sini, masyarakat dapat menggunakan hak suaranya untuk memilih Kepala Daerah sesuai yang diinginkan.
- Kala Resepsi Pernikahan Impian Tinggal Mimpi: Dekorasi dan Catering Tak Ada, WO Kabur Tanpa Kabar
- Gelar Tradisi Sangkur Pora, Momen Pernikahan Prajurit TNI dengan Bidan Cantik Bikin Iri, Netizen 'Enggak Kebayang Anaknya Cakep'
- TPS di Desa Genito Magelang Ini Mewah Bak Pesta Pernikahan, Begini Penampakannya
- Tangisan Pecah, Intip Potret Pernikahan Tyas Mirasih dan Tengku Tezi
Siapa sangka, beberapa lokasi TPS di tanah air dalam ajang Pilkada 2024 kali ini justru mengundang atensi. Ada keunikan yang berbeda. Penasaran dengan potretnya? Berikut ulasan selengkapnya.
TPS Pilkada Unik di Sumsel
Salah satu lokasi TPS unik tersebut yakni berlokasi di Desa Seri Tanjung, Tanjung Batu, Ogan Ilir, Sumatera Selatan.
Dalam sebuah video berdurasi 49 detik milik akun TikTok @sindianarcm, tampak TPS bernomor 04 memiliki dekorasi yang unik dan menarik bagi para masyarakat sekitar.
"Pilkada 2024 TPS 04 Desa Seri Tanjung, Tanjung Batu," demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Dalam unggahan itu, panitia diketahui menghias TPS 04 dengan dekorasi selayaknya sebuah pesta pernikahan.
Bahkan, ada kursi, meja, hingga hiasan bunga bak pesta pernikahan sungguhan. Dihiasi balon senada berwarna biru, TPS tersebut tampak begitu mencolok dan menarik hati.
Ada Ngopi Gratis
Tak kalah menarik dari TPS sebelumnya, ada sebuah TPS Pilkada 2024 yang juga begitu menuai atensi di media sosial.
Lokasinya diketahui yakni berada di dalam lembaga pemasyarakatan di daerah Temanggung, Jawa Tengah. Dalam unggahan yang dibagikan akun TikTok @papiolip, tampak sebuah TPS yang ditujukan bagi warga binaan pemasyarakatan itu telah siap digunakan.
"TPS unik untuk warga binaan pemasyarakatan," demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Bukan mengenai dekorasi, keunikan dari TPS tersebut yakni terletak pada fasilitas yang diberi secara cuma-cuma dari para panitia.
Bagaimana tidak, ada pojok ngopi gratis di sebuah kafe sederhana. Berdasarkan informasi yang dihimpun dari unggahan tersebut, pojok ngopi itu diberi nama kafe demokrasi.
"Masuk dari sana, nah di sini ada kafe-kafean. Ada kafe demokrasi," demikian dikutip dari keterangan unggahan.
TPS Banjir
Kondisi berbeda justru tergambar dari sebuah TPS di daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Provinsi Sumatera Selatan.
Sebuah TPS yang diungkap pemilik akun TikTok @nvsriputri terlihat tengah dilanda musibah banjir. Beberapa bagian TPS tampak digenangi air usai hujan deras turun.
Meski demikian, beberapa panitia hingga orang yang bersangkutan justru tampak tenang. Salah satu di antaranya bahkan tak segan tertawa melihat nasib TPS yang telah siap digunakan itu.
"Kondisi TPS menuju hari H Pilkada serentak 2024, banjir rekkk," demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Pilkada Serentak 2024
Pilkada serentak tahun 2024 diketahui berlangsung sesuai jadwal tetapnya yakni pada Rabu (27/11), hari ini.
Melansir dari laman menpan.go.id, pemungutan suara dilaksanakan secara serentak pada hari libur atau hari yang diliburkan secara nasional berdasarkan ketentuan pasal 167 ayat 3 UU No 7 Tahun 201 tentang Pemilihan Umum dan pasal 84 ayat 3 UU No 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota menjadi Undang-Undang.
Sebelumnya, pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemerintah Pusat dan Daerah 2024 di Sentul, Bogor, Kamis (7/11), Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin memastikan kesiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 sudah siap 99 persen. Pilkada serentak 2024 akan dilangsungkan di 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota.