Hiu Ini Hewan Vertebrata Tertua di Dunia, Usianya Jauh Lebih Tua dari Amerika Serikat
Hiu ini hidup di perairan Arktika (Kutub Utara) dan jarang ditemukan di perairan yang lebih hangat.
Hiu Ini Hewan Vertebrata Tertua di Dunia, Usianya Jauh Lebih Tua dari Amerika Serikat
Hiu Ini Hewan Vertebrata Tertua di Dunia, Usianya Jauh Lebih Tua dari Amerika Serikat
Hiu Greenland adalah hewan vertebrata atau bertulang belakang tertua di dunia yang diketahui. Menurut hasil penelitian terbaru, usianya hampir 400 tahun, jauh lebih tua dari Amerika Serikat.
Hiu betina ini berwarna abu dan panjangnya sekitar 5 meter. Ia juga dianggap sebagai salah satu hewan karnivora terbesar di dunia.
Angka pertumbuhannya kurang dari 1 sentimeter per tahun.
-
Siapa orang utan tertua di dunia? Dengan umurnya tersebut, Bella merupakan orang utan sumatra tertua yang hidup di penangkaran di seluruh dunia.
-
Kapan hiu purba ini hidup? Hiu ini diperkirakan hidup pada Zaman Kapur, yang dimulai 145 juta tahun lalu dan berakhir 66 juta tahun lalu.
-
Hewan laut tertua apa? Spons sebagai hewan laut tertua yang masih ada, memberikan pandangan unik tentang keberlanjutan kehidupan di bumi.
-
Kapan hiu raksasa tersebut hidup? Sebanyak tujuh gigi Petalodus berusia 290 juta tahun dengan bentuk kelopak ditemukan di batu kapur Qianshi di Kota Yangquan, Provinsi Shanxi, China utara.
-
Kapan hewan purba ini hidup? Hewan ini hidup sekitar 240 juta tahun lalu pada Zaman Trias.
Foto: Twitter/X/@historyinmemes
Usia Hiu
Awalnya seberapa lama hiu ini hidup dan berasa usianya masih menjadi misteri. Namun penelitian baru terkait usia hiu yang dilakukan para ilmuwan yang dipimpin Julius Nielsen dari Universitas Copenhagen, Denmark mengungkapkan, hiu terbesar dari kelompok yang mereka teliti yaitu hiu betina dengan panjang hampir 5 meter, kemungkinan besar berusia sekitar 392 tahun.
Nielsen mengatakan, rentang kemungkinan usia hiu ini dari 272 tahun sampai 512 tahun.
"Hiu Greenland sekarang kandidat terbaik untuk hewan vertebrata yang hidup paling lama."
Julius Nielsen, ketua tim peneliti.
Sumber: The Guardian
Fakta Menarik Hiu Greenland
Hal menarik lainnya, hiu Greenland betina ini mencapai usia matang untuk kawin hanya setelah mencapai panjang lebih dari 4 meter. Para ilmuwan menemukan, hiu betina ini bisa kawin atau berkembang biak hanya setelah mencapai usia sekitar 150 tahun.
Namun ada juga ilmuwan lain yang meragukan temuan ini. Ahli hiu dari University of Iceland, Steven Campana mengatakan dirinya tidak yakin hiu Greenland ini berusia hampir 400 tahun. Namun, lanjutnya, perlu penelitian lebih lanjut untuk memastikan usia hiu ini.
Nielsen mengatakan pihaknya juga akan melakukan penelitian selanjutnya. Dia berharap hasil temuan mereka ini dapat meningkatkan kesadaran terhadap hewan ini, termasuk juga upaya konservasi dan upaya untuk mengungkap aspek lain dari fisiologi hewan ini.
Sumber: The Guardian
Tahun lalu, hiu Greenland ini tertangkap di Perairan Belize. Ilmuwan yang menemukan hewan ini kaget, karena biasanya hiu ini hidup di perairan Arktika yang dingin, tapi kemudian di temukan di wilayah tropis.