Kondisi Terkini Bangkai Kapal Titanic Terungkap dari Foto Ini, Mulai Hancur Secara Perlahan
Kapal Titanic tenggelam pada April 1912 di Atlantik Utara.
Kondisi terkini bangkai kapal Titanic yang tenggelam 112 tahun lalu terungkap. Berdasarkan foto yang diambil oleh robot bawah air, kapal tersebut mulai membusuk secara perlahan.
Bangkai Titanic berada di dasar laut Atlantik Utara, sekitar 644 kilometer dari Newfoundland, Kanada. Kapal ini tenggelam pada April 1912 setelah menabrak gunung es, menewaskan 1.500 orang.
-
Bagaimana kondisi bangkai Titanic sekarang? 'Kami sedih atas kerusakan ini dan pelapukan yang tak terhindarkan dari kapal serta puing-puingnya,' kata perusahaan tersebut dalam sebuah pernyataan di situs webnya.
-
Apa yang ditemukan di bangkai Titanic? Pada hari terakhir ekspedisi, tim menemukan dan memotret patung perunggu setinggi dua kaki dari Diana, dewi alam dan perburuan Romawi.
-
Dimana lokasi bangkai Titanic? Mengutip CNN, Jumat (6/9), ekspedisi terbaru oleh RMS Titanic Inc., perusahaan Amerika yang memiliki hak penyelamatan terhadap bangkai kapal, mengungkapkan bahwa bagian pagar yang sebelumnya utuh di sekitar dek atas kapal telah runtuh.
-
Kapan Titanic tenggelam? Lebih dari satu abad sejak kapal Titanic tenggelam setelah menabrak gunung es pada tahun 1912, gambar-gambar mengerikan dari bangkai kapal di dasar Samudra Atlantik telah tersebar kemana-mana.
-
Kapan bangkai kapal tersebut tenggelam? Sebuah kapal survei gas alam Energean yang beroperasi sekitar 90 kilometer di lepas pantai Israel menemukan sebuah bangkai kapal penuh dengan ratusan kontainer utuh yang berasal dari masa 3300-3400 tahun lalu (abad ke-14 hingga ke-13 sebelum masehi) di kedalaman 1,8 kilometer.
-
Bagaimana bangkai kapal ditemukan? Para ahli telah menemukan total 10 kerajinan yang tenggelam, berasal dari Perang Dunia II hingga 3000 SM dengan menggunakan puisi tersebut.
Berdasarkan foto yang diambil robot bawah laut, sebagian besar pagar haluan Titanic kini telah terlepas dan berada di dasar laut, seperti dikutip dari Greek Reporter, Selasa (3/9).
Menurut para ahli dalam ekspedisi tersebut, bagian pagar haluan yang memiliki panjang sekitar 4,5 meter mulai terlepas sejak dua tahun terakhir.
"Haluan Titanic sungguh ikonik – Anda memiliki semua momen dalam budaya pop – dan itulah yang Anda pikirkan ketika memikirkan kapal karam. Dan tidak terlihat seperti itu lagi," jelas direktur koleksi di RMS Titanic Inc (perusahaan yang melakukan ekspedisi), Tomasina Ray.
"Ini hanyalah pengingat akan kerusakan yang terjadi setiap hari. Orang-orang selalu bertanya: ‘Berapa lama Titanic akan berada di sana?’ Kami tidak tahu tapi kami menontonnya secara real time."
Patung Perunggu
Tim ekspedisi baru-baru ini juga menemukan patung perunggu "Diana dari Versailles", yang merupakan artefak dari kapal Titanic.
Patung ini memiliki tinggi 3,2 meter, dulunya diletakkan di lounge kelas satu yang mewah di kapal tersebut. Kapal ini ditemukan berada di dasar laut bersama reruntuhan kapal.
Menurut RMS Titanic Inc, banyak benda seni seperti patung dan pahatan yang dulu menghias ruangan dan aula kapal sekarang mulai hancur di dasar laut.
Sejak bangkai kapal Titanic ditemukan pada 1985, ribuan benda dari kapal tersebut telah diangkat dan dipamerkan di museum di berbagai negara.