FOTO: Jurus Warga Kemayoran Sulap Sampah Menjadi Sumber Cuan
Melalui pengelolaan bank sampah yang tepat, warga tak hanya mampu menjaga lingkungan mereka, tetapi juga menciptakan peluang ekonomi baru.
Warga mengumpulkan sampah untuk diserahkan di Bank Sampah Hijau Selaras Mandiri di Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Selasa (22/10/2024). Bank Sampah Hijau Selaras Mandiri menjadi strategi warga sekitar untuk lebih peduli terhadap lingkungan serta mendapatkan nilai tambah yang diperoleh dari pengelolaan sampah.
Melalui inisiatif ini, masyarakat belajar tentang cara memilah sampah, mengurangi limbah, dan memanfaatkan kembali barang-barang yang sudah tidak terpakai.
Bank sampah juga memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas kebersihan lingkungan dan merubah pandangan masyarakat mengenai sampah.
Sampah yang sebelumnya dianggap sebagai barang yang tidak berharga kini dapat diolah menjadi sumber daya yang memiliki nilai ekonomi.
Sampah yang dihasilkan oleh masyarakat akan dikumpulkan dan dipisahkan agar dapat dimanfaatkan kembali. Proses ini penting untuk mengurangi limbah dan mendukung upaya daur ulang.
Hasil pengolahan tersebut akan digunakan kembali untuk kepentingan masyarakat. Contohnya, produk-produk yang dihasilkan bisa dimanfaatkan untuk pembuatan pupuk kompos, kerajinan tas jinjing, dan berbagai keperluan lainnya. Lewat cara ini, warga tak hanya mengurangi limbah, tetapi juga menciptakan peluang ekonomi baru.