Dibuat dengan Semangat Konservasi, Ini 3 Fakta Unik Kopi Owa yang Langka
Merdeka.com - Selain memiliki hutan tropis yang masih alami, kawasan Hutan Petungkriyono juga punya kuliner unik, salah satunya adalah Kopi Owa.
Warga Desa Sokokembang, Kecamatan Petungkriyono, mengembangkan usaha Kopi Owa Jawa. Penanaman kopi itu dilakukan langsung di area Hutan Petungkriyono.
Pada zaman Belanda, area hutan Petungkriyono bagian Desa Sokokembang dimanfaatkan sebagai perkebunan kopi. Namun alih-alih melanjutkan membudidayakan kopi, saat Belanda pergi para warga justru memburu Owa Jawa yang dianggap lebih memiliki nilai jual.
-
Apa yang istimewa dari hutan Kutai Timur? Dari hutan, Kutai Timur punya hutan yang indah. Misalnya hutan lindung wehea. kawasan Hutan Lindung Wehea mempunyai potensi keanekaragaman hayati baik jenis flora yang tinggi sperti jenis pohon, jenis anggrek, jenis jamur, jenis liana maupun rotan. Sementara potensi fauna di kawasan Hutan Lindung Wehea juga terbilang tinggi, terutama adalah jenis primata, mamalia maupun burung.
-
Bagaimana perkebunan teh Gunung Dempo mempertahankan kesan klasik? Dengan mengandalkan fasilitas kuno, tentu menambah kesan klasik dan kental sekali dengan nilai sejarah sekaligus berbeda dari pabrik-pabrik teh yang ada di Indonesia.
-
Dimana Kopi Potorono ditanam? Sebagian besar kopi ini ditanam di bukit Potorono.
-
Bagaimana cara menjaga hutan Kutai Timur? Lebih hebat lagi, hutan dan alam juga dijaga melalui pendekatan adat. Di Hutan Lindung Wehea bahkan ada lembaga adat khusus yang menjaga hutan. Ada patrol rutin yang dilakukan agar hutan tetap Lestari.
-
Dimana Kopi Gunung Halu ditanam? Kopi ini ditanam pada ketinggian sekitar 1.400 meter di atas permukaan laut.
-
Dimana Kopi Kawa Daun ditemukan? Kopi ini biasa dikonsumsi oleh masyarakat Minang di Payakumbuh, Sumatra Barat.
Namun seiring waktu mereka sadar bahwa habitat Owa Jawa harus dijaga. Berkat bantuan dari lembaga penelitian dari Yogyakarta, budidaya kopi kembali dihidupkan.
Lantas apa yang membedakan Kopi Owa dibanding kopi lainnya? Berikut selengkapnya:
Awal Budi Daya Kopi Owa
©YouTube/SwaraOwa
Dikutip dari kanal YouTube SwaraOwa, kebangkitan kembali Kopi Owa dimulai bersamaan saat konservasi Owa Jawa mulai digalakkan, tepatnya pada tahun 2007. Pada saat itu, perburuan Owa Jawa masih begitu marak.
Tahun 2010, para peneliti muda bersama para penggiat konservasi dari UGM mulai mengembangkan proyek pemberdayaan masyarakat sekitar hutan yang berfokus pada kopi. Pemberian nama “Owa” itu dimaksudkan bahwa selain bernilai ekonomis, penjualan produk kopi itu secara langsung juga turut berperan serta pada pelestarian hewan langka asli Pulau Jawa itu.
Tumbuh Liar di Hutan
©YouTube/SwaraOwa
Berbeda dengan kebanyakan kopi yang memiliki ladang pertaniannya sendiri, tanaman Kopi Owa dibiarkan tumbuh liar di hutan. Kopi ini tumbuh pada ketinggian 250-900 mdpl dan memiliki empat jenis, yaitu robusta, excelsa, liberika, dan arabika. Dari keempat jenis itu, yang paling banyak ditemui adalah kopi jenis robusta.
Karena tumbuh liar tanpa pupuk dan pestisida, Kopi Owa tergolong kopi organik. Hasil biji kopi dipanen dan diolah secara tradisional oleh masyarakat yang juga turut mempertahankan fungsi hutan sebagai habitat Owa Jawa.
Perkembangan Kopi Owa
©YouTube/SwaraOwa
Dikutip dari Wikipedia, produksi Kopi Owa dikelola oleh kelompok konservasi Swara Owa. Sebagian dari keuntungan penjualan kopi ini digunakan untuk kemaslahatan alam dan Owa Jawa. Karena masih dikelola secara tradisional, produksinya pun menjadi terbatas.
Masyarakat dan pihak swasta pun dilarang untuk membuka lahan kebun kopi baru. Meski demikian para pebisnis kopi tertarik untuk mengembangkan kebun kopi baru yang berpotensi mengancam habitat Owa Jawa.
Seiring berkembangnya waktu, keberadaan Kopi Owa ini mulai dikenal luas. Bahkan pada Oktober 2022 lalu, produk Kopi Owa ini merupakan salah satu produk yang dikenalkan di acara Malioboro Coffee Night Festival. Untuk 100 gramnya, kopi ini dijual Rp15.000 untuk robusta dan Rp20.000 untuk arabika. (mdk/shr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PLN membangun kampung kopi konservasi untuk menjaga aliran Sungai yang digunakan memutar turbin dari erosi.
Baca SelengkapnyaDi balik ketenaran kopi gula aren kekinian, rupanya cara meminum kopi serupa sudah dipraktikkan oleh leluhur di Ciamis.
Baca SelengkapnyaSalah satu alasan kue ini masih dicari para penggemar lantaran tekstur dan cita rasanya yang beragam.
Baca SelengkapnyaKabupaten Batang memiliki 3 kopi khas yang nikmat saat diseduh.
Baca SelengkapnyaWisatawan bisa melihat langsung proses pembuatan gula kelapa secara tradisional
Baca SelengkapnyaDestinasi wisata wajib di Banyuwangi, sayang banget jika dilewatkan begitu saja.
Baca SelengkapnyaPencampuran rasa kopi dan durian memiliki sensasi tersendiri hingga mengundang wisatawan dari luar kota sekalipun untuk menikmatinya.
Baca SelengkapnyaHutan yang dimiliki Jawa Timur sangat kaya akan keberagaman flora dan fauna. Banyak komoditas jadi rebutan negara-negara maju di dunia.
Baca SelengkapnyaOlahan kopi unik khas Sumatra Utara ini menggunakan bahan dasar daun kopi robusta.
Baca SelengkapnyaProklim Lestari adalah penghargaan tertinggi bagi desa yang memiliki kegiatan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca (GRK).
Baca SelengkapnyaKawasan konservasi itu memiliki wilayah geografis perbukitan. Di dalamnya terdapat banyak keragaman flora dan fauna.
Baca SelengkapnyaMelihat langsung bagaimana proses produksi kopi luwak di lereng gunung Ijen. Apa yang membuat jenis kopi ini disebut paling mahal di dunia?
Baca Selengkapnya