Melihat Rumah-Rumah Kolonial Tua di Tengah Hutan Jati Grobogan, Kental Nuansa Klasik
Salah satu bangunan pernah digunakan sebagai tempat penyekapan oleh tentara Belanda.
Salah satu bangunan pernah digunakan sebagai tempat penyekapan oleh tentara Belanda.
Melihat Rumah-Rumah Kolonial Tua di Tengah Hutan Jati Grobogan, Kental Nuansa Klasik
Kedungjati merupakan sebuah wilayah kecamatan yang letaknya berada di tengah kawasan hutan jati. Di sana masih banyak ditemukan bangunan-bangunan klasik peninggalan kolonial Belanda. Salah satunya adalah Stasiun Kedungjati. Stasiun itu dibangun pada tahun 1867 dan diresmikan pada tahun 1868.
-
Dimana bisa lihat rumah Belanda asli di Indonesia? Selain desain interior dan sisi ruangan yang menawarkan kesan unik, di Indonesia sendiri, banyak sekali ditemukan rumah peninggalan kolonialisme yang masih terjaga keasliannya. Walaupun sudah berkali-kali mengalami renovasi, rumah tersebut bahkan tidak bisa lepas dari arsitektur awalnya.
-
Di mana rumah kuno ditemukan? Dua rumah mewah kuno ditemukan di situs arkeologi Kabah di Yucatan, Meksiko.
-
Dimana Rumah Bersejarah itu berada? Rumah sederhana itu berada di lereng Gunung Prau sebelah timur, tepatnya di Desa Purwosari, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Kendal.
-
Apa yang ada di belakang rumah tua itu? Di belakang rumah itu ada lima makam yang suasananya cukup angker.
-
Apa yang ada di dalam Rumah Bersejarah itu? Di sana masih terdapat foto-foto jadul. Salah satu foto hitam putih memperlihatkan Raden Mas Ari Sumarmo yang masih kecil. Di samping itu terdapat banyak benda-benda asli peninggalan zaman dulu seperti kursi, guci, dan mesin jahit.
-
Dimana rumah klasik dengan nuansa Bali ditemukan? Pada bentuk atap runcing di ujung atas juga sangat mencerminkan rumah-rumah khas Bali.
Tak jauh dari Stasiun Kedungjati, terdapat bangunan tua yang dulunya menjadi tempat tinggal pejabat kereta api. Bangunan itu dibangun sekitar tahun 1907. Rumah itu desainnya seperti rumah-rumah orang Eropa di tengah perkebunan Alpen.
Ciri khas klasik masih tetap dipertahankan pada bangunan itu. Tampak dari samping, tiang penyangga bangunan itu diberikan besi dari rel agar bangunan itu bisa berdiri lebih kokoh. Bahan utama penyusun bangunan itu adalah kayu jati.
Tak jauh di sebelah utara Stasiun Kedungjati, ada sebuah bangunan bernama Gereja Kaliceret. Mengutip YouTube Jejak Tempoe Doloe, gereja itu dibangun pada tahun 1898.
Keunikan dari bangunan itu adalah tidak ada pengait dari paku sekalipun untuk menyangga bangunan itu, melainkan sebuah pengancing yang terbuat dari kayu. Dinding-dinding itu juga terbuat dari kayu jati.
Di gereja itu pula terdapat sebuah lonceng tua. Menurut warga sekitar, gereja itu dikirim dari Belanda pada tahun 1960-an. Di sisi kanan halaman gereja, terdapat rumah dinas para pendeta. Kini rumah dinas itu berubah menjadi sekolah dasar.
Triatmo, salah seorang warga Kaliceret mengatakan, tempat ibadah itu dibangun oleh kolonial Belanda.
“Bangunan ini masih asli peninggalan Belanda. Atapnya masih genteng, hanya beberapa genteng yang diganti karena sempat bocor,” kata Triatmo, mengutip YouTube Jejak Tempo Doeloe.
Sementara itu rumah pendeta yang tak jauh dari gereja itu dulunya pernah digunakan sebagai tempat penyekapan orang-orang pribumi oleh tentara Jepang, tepatnya antara Juni hingga Agustus 1945. Di sana para tahanan disekap dan disiksa oleh tentara Jepang. Bahkan beberapa di antaranya dieksekusi.
Tak jauh dari gereja itu, ada sebuah makam Belanda. Yang dimakamkan di sana adalah seorang pendeta.
Dia bernama Ginny Kuhnen, lahir pada 10 Agustus 1863 dan meninggal pada September 1899.
Di sebelah makam itu, terdapat satu makam lagi yaitu milik Iboekoe Ma. Paulus Soemare, wafat pada tahun 1919.
Di Kedungjati pula, terdapat sebuah rumah panggung peninggalan Belanda. Kini rumah itu difungsikan sebagai kantor BKPH. Dulunya rumah itu digungsikan sebagai rumah dinas kehutanan jati di area Kedungjati, Grobogan.