Resep Keju Aroma Viral Berbagai Bahan, Camilan Manis Cocok untuk Anak-Anak
Keju aroma adalah camilan viral bercita rasa lezat.
Keju aroma adalah camilan viral bercita rasa lezat.
Resep Keju Aroma Viral Berbagai Bahan, Camilan Manis Cocok untuk Anak-Anak
Keju adalah salah satu makanan yang sangat populer dan disukai oleh banyak orang. Keju memiliki beragam rasa, tekstur, dan aroma yang membuatnya cocok untuk ditambahkan ke berbagai makanan. Bukan hanya itu, keju juga sering kali menjadi bahan dasar untuk berbagai olahan camilan.Seperti olahan camilan keju aroma yang viral dalam beberapa waktu terakhir. Ini adalah olahan camila berbahan dasar keju yang dibungkus dengan kulit lumpia tipis.
Camilan ini juga terkenal dengan sebutan cheese roll. Keju dengan cita rasa gurih dan manis yang menggugah selera.
Jika Anda sedang mencari rekomendasi camilan praktis, beberapa resep keju aroma viral berikut bisa Anda coba. Mulai dari keju aroma sederhana, keju arom pisang, keju aroma mozzarella, hingga keju aroma tape. Berbagai olahan keju aroma ini dibuat dengan bahan dan cara yang mudah dan praktis.
Sajian keju aroma ini bisa menjadi ide camilan yang cocok untuk anak-anak di rumah. Dengan begitu, anak-anak tidak perlu lagi jajan di luar, cukup buat camilan sederhana yang lezat, maka asupan anak bisa lebih sehat dan terjaga. Dilansir dari Cookpad, berikut beberapa resep keju aroma viral berbagai bahan, bisa menjadi rekomendasi Anda.
Resep Keju Aroma Sederhana
Bahan:
• Kulit lumpia
• Keju
• Gula pasir
• Adonan tepung terigu
• Sesuai selera topping
-
Bagaimana cara membuat keju? Salah satu teori tentang penemuan keju menyebutkan bahwa susu disimpan dalam kantung yang terbuat dari perut hewan, yang mengandung enzim alami bernama rennet.
-
Kenapa cimol keju disukai anak-anak? Penambahan keju dalam resep ini membuatnya sangat disukai oleh anak-anak.
-
Apa saja jenis keju yang sering digunakan dalam camilan? Ada beragam jenis keju yang ada di pasaran. Mulai dari keju cheddar, mozzarella, parmesan, edam hingga keju slide.
-
Apa saja jenis keju? Keju memiliki lebih dari 1.800 jenis yang tersebar di seluruh dunia, dengan variasi yang berbeda berdasarkan asal-usul, metode produksi, dan jenis susu yang digunakan.
-
Kenapa camilan olahan keju banyak disukai? Keju adalah bahan makanan yang banyak disukai oleh orang. Baik itu anak-anak, remaja hingga orang dewasa.
-
Kenapa keju cocok untuk bahan makanan? Keju tak akan pernah salah untuk digunakan sebagai bahan tambahan berbagai makanan. Tak heran ragam makanan dengan rasa keju amat sangat populer di seluruh dunia. Rasanya yang khas memang akan memanjakan lidah siapa saja.
1. Buat adonan tepung terigu dengan cara, 1-2 sdm tepung terigu diberi sedikit air. Jangan sampai cair karna adonan ini berguna sebagai lem kulit lumpianya.
2. Potong keju memanjang, lalu isi didalam kulit lumpia.
3. Sebelum menggulung kulit lumpia, beri sejumput gula pasir di atas kejunya lalu gulung.
4. Setelah digulung, lanjut diberi lem adonan tepung terigu. Lakukan hingga semua bahan habis.
5. Panaskan minyak, lalu goreng diminyak panas sambil terus dibolak-balik agar tidak gosong.
6. Jika warna sudah kuning kecoklatan, boleh diangkat lalu tiriskan.
7. Beri topping sesuai selera. Sajikan.
Resep Keju Aroma Pisang
Bahan:
• 12 lembar kulit martabak
• 6 buah pisang uli, belah 2
• 1/2 blok keju cheddar, potong memanjang jadi 12
• Secukupnya minyak goreng
Perekat:
• 1 sdm terigu, larutkan dengan sedikit air sampai menjadi adonan kental
Cara membuat:
1. Siapkan bahan-bahan.
2. Letakkan pisang, keju dan 1 sdt gula pasir diatas kulit martabak. Lalu beri perekat dipinggir-pinggir kulit. Lipat pinggir kulit, lalu gulung.
3. Lakukan sampai semua kulit habis. Panaskan minyak goreng pada wajan teflon, lalu goreng dengan api kecil sampai kecoklatan.
4. Angkat dan siap disajikan.
Resep Keju Aroma Mozzarella
Bahan:
• 10 lembar kulit lumpia sudah jadi
• Keju mozarella
• Gula pasir
• Sedikit air untuk perekat
1. Siapin semua bahan bahan.
2. Potong keju, ukuran sesuai selera.
3. Tata keju diatas kulit lumpia.
4. Taburkan gula pasir, lipat dan beri sedikit minyak di ujung sebagai perekat.
5. Kalau sudah siap semua tinggal digoreng dengan api sedang hingga berwarna kuning keemasan.
6. Angkat dan sajikan.
Resep Keju Aroma Tape
Bahan:
• 200 gr tape singkong
• 50 gr keju ceddar, parut
• 2 sdm susu kental manis
• Secukupnya kulit lumpia
• Secukupnya terigu dan air, bisa pakai putih telur
Cara membuat:
1. Siapkan semua bahan.
2. Haluskan tape singkong dengan sendok, lalu tambahkan keju parut dan susu kental manis.
3. Aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
4. Siapkan kulit lumpia, lalu isi dengan campuran tape singkong. Lipat kedua sisi kulit lumpia lalu gulung seperti dadar gulung. Oles bagian ujung dengan bahan perekat. Lakukan hingga selesai.
5. Goreng menggunakan api sedang cendrung kecil hingga matang.
6. Tape singkong keju aroma siap untuk disajikan.