Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Jenis-jenis Koloid dan Sifatnya yang Dapat Dipelajari, Menambah Wawasan

8 Jenis-jenis Koloid dan Sifatnya yang Dapat Dipelajari, Menambah Wawasan Ilustrasi gas buang mobil. Otosia.com

Merdeka.com - Koloid merupakan campuran dari zat heterogen (dua fase) di antara 2 zat atau bahkan lebih di mana partikel-partikel zat yang berukuran koloid 9fase terdipersi atau yang dipecah akan tersebar secara merata di dalam zat lain.

Adapun ukuran dari partikel koloid yang biasanya berukuran antara 1 sampai dengan 100 mm. Ukuran yang dimaksud bisa berupa diameter, panjang, lebar, dan tebal dari suatu partikel.

Selain itu, koloid adalah suatu sistem dispersi yang ukuran partikelnya lebih besar dari larutan, namun lebih kecil dari suspensi (campuran kasar). Koloid terdiri dari 2 bentuk, yakni fase terdispersi (zat yang didispersikan) dan medium pendispersi (medium yang digunakan untuk mendispersikan).

Sebenarnya, koloid terdiri dari beberapa jenis yang bisa kita ketahui dan pelajari dengan seksama. Agar dapat menjadi bahan referensi, berikut ini kami telah rangkum untuk Anda 8 jenis-jenis koloid dan sifatnya yang dapat dipelajari, yang dilansir dari laman Matery Carageo:

Jenis-jenis Koloid

Pada sistem koloid, fase terdipersi dan medium pendispersi bisa berupa zat padat, zat cair, maupun gas. Namun, berdasarkan pada fase terdispersi dan medium pendispersi sistem koloid dapat dikelompokkan menjadi beberapa. Seperti jenis-jenis koloid berikut ini:

1. SolJenis-jenis koloid yang pertama adlaah sol. Sistem koloid ini terbentuk dari fasa terdispersi berupa padatan dan fasaga pendispersinya berupa cairan. Contoh yang dapat kita lihat secara langsung adalah sol emas, tinta, cat.

2. Sol PadatJenis-jenis koloid yang berikutnya adalah sol padat. Sistem koloid ini terbentuk dair fasa terdispersi yang berupa padatan dan fasa pendispersinya merupakan padatan. Contohnya adalah gelas berwarna dan intan hitam.

3. Aerosol PadatJenis-jenis koloid yang ketiga adalah aerosol padat. Koloid ini terbentuk oleh fasa terdispersi berupa padatan dan fasa pendispersinya berupa gas. Contoh seperti : asap dan debu.

4. EmulsiJenis-jenis koloid yang keempat adalah emulsi. Sistem koloid ini akan terbentuk oleh fasa terdispersi berupa cairan dan fasa pendispersinya cairan. Contoh seperti : susu, santan, & minyak ikan.

5. Emulsi PadatEmulsi padat merupakan jenis-jenis koloid yang terbentuk dari fasa terdisfersi berupa cairan dan fasa pendispersinya berupa padatan. Contoh seperti : Mutiara, keju, dan jelly.

6. Aerosol CairAerosol cair merupakan sistem koloid yang terbentuk oleh fasa terdispersi berupa cairan dan fasa pendispersinya berupa gas. Contoh seperti : kabut, awan, dan hair spray.

7. BuihJenis-jenis koloid yang berikutnya adalah buih. Sistem koloid ini terbentuk oleh fasa terdispersi berupa gas dan fasa pendispersinya berupa cairan. Contoh seperti : buih sabun, dank rim kocok

8. Buih PadatJenis-jenis koloid yang terakhir adalah buih padat. Sistem koloid ini terbentuk oleh fasa terdispersi berupa gas dan fasa pendispersinya berupa padatan. Contoh seperti : karet busa dan batu apung.

Sifat-sifat Koloid

1. Efek TydallApabila cahaya menembus air yang jernih maka akan di belokan, sementara aliran koloid ini akan di biaskan atau di hamburkan. Karena koloid memiliki sifat tydall. Efek ini bisa membedakan sistem koloid dari larutan.

2. Gerak BrownPartikel koloid akan bergerak sangat cepat dan patah-patah atau zig-zag dalam medium pendispersi. Gerakan acak atau zig zag ini dikenal dengan gerak brown. Gerakan ini berfungsi untuk penstabilan partikel koloid sehingga tidak menjadi pemisah antara partikel terdispersi dan medium pendispensi.

3. ElekroforesisApabila koloid di aliri aliran listrik maka partikel koloid bergerak menuju electrode positif atau electrode negative. Hal ini bisa membuktikan bahwa koloid memiliki aliran listrik. Gerak partikel koloid dalam medan listrik bisa di sebut dengan elektroforesis.

4. AdsorpsiPermukaan partikel koloid bisa menarik partikel yang bermuatan listrik di sekitarnya, hal ini disebabkan karena koloid bermuatan listrik. Proses ini di sebut dengan absorpsi. Contoh absorpsi yakni seperti penjernihan air tebu, penjernihan air dan pembuatan obat.

Fungsi dari Koloid

Setelah kita mengetahui apa saja jenis-jenis koloid beserta sifatnya, Anda juga harus mengetahui sebenarnya apa saja fungsi dari koloid ini. Koloid akan sangat berperan dalam kehidupan dan produk yang kita buat untuk keperluan orang banyak.

Mungkin bagi sebagian orang, mereka tidak menyadari bahwa ada banyak hal yang mereka kerjakan ternyata juga ada kaitannya dengan koloid. Oleh sebab itu, kita sebaiknya juga mengerti apa saja fungsi dari koloid itu sendiri.

Adapun beberapa fungsi dari koloid yang dapat Anda ketahui:

  • Dapat menjernihkan air,
  • Sebagai bahan pembuatan obat noted,
  • Menyerap racun,
  • Pelarut dalam produk kosmetik,
  • Penyerap zat warna pada kain,
  • Membentuk emulsi antara kotoran (minyak) dengan air, sehingga sabun dan detergen mampu membersihkan kotoran, terutama kotoran dari minyak,
  • Memutihkan gula tebu,
  • Untuk menggumpalkan darah.
  •   (mdk/raf)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Contoh Kalimat Kata Benda dan Jenis-Jenisnya
    Contoh Kalimat Kata Benda dan Jenis-Jenisnya

    Sesuai dengan sebutannya, kata benda merupakan kata untuk menunjukkan suatu benda, baik benda konkret atau benda abstrak.

    Baca Selengkapnya
    Jenis Truk di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasan dan Kapasitasnya
    Jenis Truk di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasan dan Kapasitasnya

    Jenis truk biasanya dipakai dalam bidang konstruksi dan perdagangan.Ada beberapa jenis truk yang cukup populer di Indonesia.

    Baca Selengkapnya
    Apa Majemuk dalam Kalimat? Ketahui Jenis-Jenis dan Contohnya
    Apa Majemuk dalam Kalimat? Ketahui Jenis-Jenis dan Contohnya

    Apa majemuk dalam kalimat majemuk adalah gabungan dua kata yang menimbulkan suatu kata baru.

    Baca Selengkapnya
    Jenis Kata dalam Bahasa Indonesia Lengkap dengan Penjelasan dan Contohnya
    Jenis Kata dalam Bahasa Indonesia Lengkap dengan Penjelasan dan Contohnya

    Jenis kata wajib diketahui. Pasalnya, kata adalah bagian penting dari bahasa.

    Baca Selengkapnya
    Kata Bahasa Inggris dan Artinya yang Bisa Dipelajari dan Hafalkan
    Kata Bahasa Inggris dan Artinya yang Bisa Dipelajari dan Hafalkan

    Kumpulan kosakata bahasa Inggris dan artinya yang bisa coba dihafalkan.

    Baca Selengkapnya
    Jenis-Jenis Tanah dan Ciri-Cirinya, Perlu Diketahui
    Jenis-Jenis Tanah dan Ciri-Cirinya, Perlu Diketahui

    Tanah adalah istilah yang sangat luas dan merujuk pada lapisan bumi yang menutupi permukaan planet.

    Baca Selengkapnya
    Ilmuwan Temukan Penemuan Baru, Inti Bumi Ternyata Berbentuk Seperti Donat
    Ilmuwan Temukan Penemuan Baru, Inti Bumi Ternyata Berbentuk Seperti Donat

    Para ilmuwan menemukan zona berbentuk donat di inti Bumi yang memperlambat gelombang seismik.

    Baca Selengkapnya
    Kenali Jenis Toilet yang Cocok Buat Anabul, Cari yang Paling Aman Buat Peliharaan!
    Kenali Jenis Toilet yang Cocok Buat Anabul, Cari yang Paling Aman Buat Peliharaan!

    Jangan salah pilih, kenali yang paling cocok untuk anabul kesayangan.

    Baca Selengkapnya
    Contoh Difusi Beserta Pengertian dan Proses Terjadinya, Menarik Dipelajari
    Contoh Difusi Beserta Pengertian dan Proses Terjadinya, Menarik Dipelajari

    Difusi adalah pergerakan zat dari area berkepadatan tinggi ke area berkepadatan rendah.

    Baca Selengkapnya
    8 Jenis Data Statistik Lengkap Beserta Contoh & Modelnya yang Perlu Dipahami
    8 Jenis Data Statistik Lengkap Beserta Contoh & Modelnya yang Perlu Dipahami

    Berikut jenis-jenis data statistik lengkap beserta contoh dan modelnya yang perlu dipahami.

    Baca Selengkapnya
    178 Kata Sinonim Bahasa Inggris Beserta Artinya yang Sering Digunakan, Catat Jangan Sampai Salah
    178 Kata Sinonim Bahasa Inggris Beserta Artinya yang Sering Digunakan, Catat Jangan Sampai Salah

    Berikut kumpulan kata sinonim Bahasa Inggris beserta artinya yang sering digunakan.

    Baca Selengkapnya
    Majemuk Adalah Penggabungan Kata, Berikut Penjelasannya
    Majemuk Adalah Penggabungan Kata, Berikut Penjelasannya

    Kata majemuk adalah bentuk kata yang terbentuk dari penggabungan dua atau lebih kata dasar.

    Baca Selengkapnya