Lelang Dua Vespa untuk Donasi Palestina, Ini Profil Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo
Sebelumnya, bupati ini jadi sorotan karena nama anaknya yang unik
Sebelumnya, bupati ini jadi sorotan karena nama anaknya yang unik
Lelang Dua Vespa untuk Donasi Palestina, Ini Profil Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko melelang dua vespa miliknya dan hasilnya akan didonasikan untuk warga Palestina. Proses lelang itu diserahkan kepada ke Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU).
(Foto: Liputan6.com)
Proses Lelang
Bendahara NU Care LAZISNU Ponorogo Alim Nor Faizin mengungkapkan, teknis pelelangan dua vespa klasik milik Bupati Ponorogo berlangsung sederhana. Pihaknya membuka lelang secara terbuka hingga 20 Januari 2024.
Bupati PonorogoProfil
Sugiri Sancoko lahir di Ponorogo, 26 Februari 1971. Politikus PDI Perjuangan ini terpilih sebagai Bupati Ponorogo periode 2021-2024. Sebelum bergabung dengan PDI Perjuangan, Sugiri merupakan kader Partai Demokrat. Ia pernah menjadi Anggota DPRD Jawa Timur dari Partai Demokrat.
Pendidikan
Sugiri Sancoko menempuh pendidikan dasar di SD Negeri Gelangkulon Sampung (1978–1984). Kemudian, SMP Negeri Badegan (1984–1987), STMJ Negeri/SMKN 1 Jenangan Ponorogo (1987–1990), S-1 Universitas Tritunggal Surabaya (2003–2006), dan S-2 Universitas Dr. Soetomo (2012–2014).
Organisasi
Sugiri merupakan Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ponorogo (2021–sekarang). Selain itu, ia tergabung sebagai Dewan Penasehat IKS.PI Kera Sakti tingkat pusat.
Keluarga
Sugiri Sancoko menikah dengan Susilowati dan dikaruniai tiga orang anak yang terdiri dari satu perempuan dan dua laki-laki.
Beberapa waktu silam, putri Sugiri Sancoko menyita perhatian publik karena namanya unik. Sang putri yang bernama Jian Ayune Sundul Langit merupakan lulusan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Padjadjaran Bandung.
Sementara itu, dua anak laki-lakinya juga punya nama tak kalah unik dari Jian Ayune. Muhammad Lintang Panuntun Qolbu dan Muhammad Gibran Cahyaning Pengeran.