Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dari lokalisasi, prostitusi mengalir sampai jauh

Dari lokalisasi, prostitusi mengalir sampai jauh Ilustrasi Prostitusi. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - "Di kosan saja, alamatnya di Jalan Bangka," begitu pelacur berinisial RV, 25 tahun menawarkan diri saat dihubungi lewat telepon beberapa waktu lalu. RV merupakan salah satu pelacur yang terdaftar dari situs pelacuran bertaraf internasional. Sekali kencan, tarifnya Rp 2 juta.

Wajah RV memang menggoda. Berambut pirang dan kulitnya putih. Di profil miliknya dalam situs tersebut, RV mencantumkan nomor telepon genggam sekaligus beberapa kolom menegaskan jika dia bisa dipesan dengan beberapa layanan ranjang. Moto dalam situs itu menegaskan jika dia memang pelacur. "Melayang di atas ranjang" begitu moto dalam profil di situs pelacuran milik RV.

Untuk tarif RV memang mematok harga selangit. Namun tarif itu hanya bisa dinegosiasikan oleh pelanggan. Jika sepi pelanggan dia bisa banting harga. Sekali kencan tarifnya turun menjadi sejuta. "Ya sudah sejuta," ujarnya menawarkan diri melalui WhatsApp.

Orang lain juga bertanya?

Biar pengunjungnya yakin jika foto dalam situs kencan itu ialah dirinya, RV tak segan-segan buat memberikan foto selfie. Namun RV menolak untuk diboking di hotel. Alasannya, dia lebih nyaman di kamar kos miliknya lantaran tak perlu mengeluarkan biaya. "Di kos aja, tenang di kosan aman kok, enggak bakal digerebek," katanya menjamin.

Maraknya prostitusi melalui internet ini sejatinya makin menambah lokalisasi terselubung. Beberapa tempat dijadikan lokasi prostitusi terselubung pernah merdeka.com sambangi berada di beberapa wilayah Jakarta. Misalnya, apartemen di wilayah Kemayoran, Jakarta Pusat. Ada beberapa pelacur prostitusi online menjajakan dirinya melalui jejaring sosial. Tarif mereka Rp 800 ribu sekali main. Ada juga yang memasang tarif Rp 500 ribu. Mayoritas dari mereka memanfaatkan jejaring sosial untuk menjajakan diri.

Lalu apartemen di wilayah Jakarta Selatan. Apartemen di wilayah ini paling banyak berisi transaksi prostitusi. Ada pelacur yang bermain singgle lewat jejaring sosial dan ada yang melalui mucikari. Bahkan ada apartemen ini dijadikan tempat buat pelacur asal Singapura dan Malaysia menjajakan diri. Modus transaksinya lewat pesan Blackberry dengan mucikari, transfer uang muka lalu kencan sejam dengan pelacur.

Salah seorang pelacur jaringan Apartemen itu mengaku jika dia didatangkan dari kota di Jawa Barat. Sekali tidur, pelacur itu memasang tarif Rp 600 ribu buat sejam. Rp 200 ribu sebagai uang muka ditransfer melalui anjungan tunai mandiri, sisanya bayar di tempat. "Transfer BO Rp 200," kata mucikari itu melalui pesan Blackberry. Untuk transaksi, pelanggan tinggal datang ke tower apartemen tersebut. Pelanggan bakal dijemput orang kepercayaan mucikari untuk kemudian menemui pelacur dalam kamar.

Modus pelacuran baru ini jelas menambah daftar lokalisasi kian menjamur dan terselubung. Meski lokalisasi pelacuran di seputaran Jakarta masih tumbuh subur, namun pelacuran melalui jejaring sosial ini juga menjadi ladang bisnis baru. Salah satunya prostitusi berbalut indekos. Sebelum indekos tempat Deudeuh Alifsyahrin ditemukan tewas, beberapa indekos di kawasan Cipete, Jakarta Selatan juga dijadikan tempat ajang prostitusi.

Pengamat kejahatan dunia maya, Judith MS mengatakan jika modus para pelaku prostitusi media sosial atau disebut prostitusi online ini lebih berani mencari para pelanggannya. Jika dulu mereka memasarkan para pelacur melalui sebuah forum, kini para penjual syahwat itu lebih secara terbuka bisa diakses melalui jejaring sosial.

Bahkan saat ini kebanyakan pelaku pelacuran online itu, kata Judith, memilih bersolo karir. Mereka sudah tidak lagi menggunakan perantara mucikari untuk menjajakan diri. "Sebagian pelaku bisnis prostitusi ini sudah tidak memerlukan mucikari karena kecanggihan teknologi memungkinkan mereka menjual dirinya sendiri," ujarnya kemarin.

Dari pengamatannya, area Kuningan, Jakarta Selatan, merupakan tempat paling subur bisnis prostitusi online ini. Namun tidak menampik kemungkinan jika prostitusi online ini juga merambah sampai area Pondok Indah. "Kita sulit menyatakan satu wilayah lebih banyak dari yang lain karena di wilayah manapun bisa ada termasuk Pondok Indah," ujarnya.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PPATK Ungkap Ada Masyarakat yang Habiskan 70% Gaji untuk Judi Online
PPATK Ungkap Ada Masyarakat yang Habiskan 70% Gaji untuk Judi Online

Ivan menjelaskan, kelompok tersebut adalah masyarakat dengan penghasilan maksimal Rp1 juta rupiah.

Baca Selengkapnya
Ini Profesi Incaran Pendatang Baru di Jakarta
Ini Profesi Incaran Pendatang Baru di Jakarta

Tren jumlah pendatang baru usai Lebaran atau arus balik adalah naik turun selama empat tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
KSPI Ungkap Banyak Buruh Terjerat Pinjol Ilegal Akibat Main Judi Online
KSPI Ungkap Banyak Buruh Terjerat Pinjol Ilegal Akibat Main Judi Online

Keberadaan judi online saat ini sudah berdampak buruk pada kondisi ekonomi serta kehidupan kaum buruh.

Baca Selengkapnya
Komisi III DPR Minta Kepala PPATK Pastikan Anak Buahnya Tak Bekingi Judi Online
Komisi III DPR Minta Kepala PPATK Pastikan Anak Buahnya Tak Bekingi Judi Online

Komisi III DPR juga mengingatkan agar PPATK memiliki komitmen yang konkret dalam memberantas kasus judi online.

Baca Selengkapnya
Prostitusi Online Tawarkan Ibu Menyusui Hingga Perawan
Prostitusi Online Tawarkan Ibu Menyusui Hingga Perawan

Pelaku menawarkan prostitusi melalui Facebook dengan tarif beragam.

Baca Selengkapnya
Ternyata Rp200 Triliun Uang Indonesia 'Terbuang' untuk Judi Online
Ternyata Rp200 Triliun Uang Indonesia 'Terbuang' untuk Judi Online

Semua uang tersebut diserap bandar judi luar negeri untuk kepentingan bisnisnya, termasuk pencucian uang.

Baca Selengkapnya
Judi Online Dikendalikan Mafia di Mekong Region Countries, WNI Dijanjikan Gaji Besar jadi Operator
Judi Online Dikendalikan Mafia di Mekong Region Countries, WNI Dijanjikan Gaji Besar jadi Operator

Perjudian online terdeteksi marak di Mekong Region Countries dan mulai berkembang saat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Temuan PPTAK: Ada Masyarakat yang Habiskan 70 Persen Gajinya untuk Judi Online
Temuan PPTAK: Ada Masyarakat yang Habiskan 70 Persen Gajinya untuk Judi Online

Mereka yang melakukan judi online, saat diperiksa deposit banknya hanya Rp100.000 sampai dengan Rp1 juta,

Baca Selengkapnya
Si Miskin Kecanduan Judi Online
Si Miskin Kecanduan Judi Online

Akses internet yang mudah membuat aktivitas judi online meningkat. Perputaran uangnya mencapai ratusan triliun rupiah.

Baca Selengkapnya
Menko Polhukam Ungkap 164 Wartawan Terlibat Judi Online dengan Transaksi Rp1,4 M: Nama-Namanya Lengkap
Menko Polhukam Ungkap 164 Wartawan Terlibat Judi Online dengan Transaksi Rp1,4 M: Nama-Namanya Lengkap

Menko Polhukam mengatakan mengatakan bahwa judi online sudah merambah ke semua profesi, termasuk wartawan.

Baca Selengkapnya
Kemenlu Catat 4.730 WNI di Luar Negeri Terlibat Judi Online
Kemenlu Catat 4.730 WNI di Luar Negeri Terlibat Judi Online

Ribuan generasi Z dan milenial terlibat dalam aktivitas perjudian online yang tersebar di sejumlah negara di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Sosiolog Ungkap Dampak Judi Online Sangat Parah
Sosiolog Ungkap Dampak Judi Online Sangat Parah

Karena itu, perlu kerja-kerja efektif dalam pencegahan dan pemberantasan judi online

Baca Selengkapnya