Hilangkan Jejak, Nanang Gimbal Ubah Penampilan Cukur Rambut usai Bunuh Aktor Sandy Permana
Pelaku pembunuhan Sandy Permana mencoba menghilangkan jejak dengan mengubah penampilan.
Polisi menangkap Nanang Gimbal (45), pelaku pembunuhan aktor Sandy Permana di Karawang, Jawa Barat. Ternyata, pelaku mencoba menghilangkan jejak dengan mengubah penampilan.
Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Resa Fiardi Marasabessy membenarkan, Nanang mencukur rambutnya gimbalnya menjadi pendek saat kabur.
"(Alasan) biar mengaburkan pencarian saja," kata dia dalam keterangannya, Rabu (15/1).
Terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menambahkan, pelaku menggunting rambutnya sendiri untuk mengelabui petugas. Saat itu, pelaku meminjam gunting dari warung.
"Pelaku pun sempat memotong rambut, saat pelarian menuju Karawang, menggunakan gunting yang dipinjam di warung dengan tujuannya agar tidak dikenali selama pelarian," kata Ade Ary kepada wartawan.
Diketahui, Nanang Gimbal ditangkap di Dusun Poris RT.04/09 Desa Kutamukti, Kutawaluya, Karawang pada Rabu (15/1) pukul 10.45 WIB.
Pelaku Bukan Orang Jauh
Ade Andriani, istri Sandy Permana mengungkapkan, terduga pelaku cukup dikenal di lingkungannya. Sepengetahuannya, aktivitas terduga belakangan hanya memotong rumput dan mengantarkan anak sekolah.
"Tujuh tahunan ini kerjaannya cuma potong rumput, antar anak sekolah, udah gitu aja," ungkap Ade Andriani di rumah duka, Kawasan Cibarusah, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1).
Terduga pelaku juga pernah menjadi kru di Sinetron "Tukang Bubur Naik Haji". Tapi Ade tak mengetahui secara pasti waktu terduga berprofesi sebagai kru sinetron.
"Iya pernah jadi kru Tukang Bubur Naik Haji. Itu tahun berapa ya, mungkin dia juga satu ini juga sama suami saya. Suami saya di Mak Lampir, mungkin dulunya di kru Mak Lampir juga. Iya sadis juga," kata Ade.