Menhub Ingin Ide KIR dari Swasta Diterapkan Sampai Kabupaten
"Banyak kita mendapatkan masukan di antaranya membuat koalisi instansi jalan."
Budi mengaku telah melihat alat uji KIR yang bisa dibeli swasta.
Menhub Ingin Ide KIR dari Swasta Diterapkan Sampai Kabupaten
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti ide uji kelayakan kendaraan atau uji KIR dari pihak swasta. Nantinya, hal ini bakal diterapkan hingga tingkat Kabupaten.
"Ide kita untuk membuat KIR swasta akan kita tindak lanjuti dan ini akan diberikan sampai ke tingkat Kabupaten," kata Budi di Kantor Korlantas Polri, Jakarta, Rabu (15/5).
Dalam kesempatan itu, Budi mengaku telah melihat alat uji KIR yang bisa dibeli oleh pihak swasta tersebut dalam sebuah pameran yang sudah layak digunakan, bahkan sampai ke tingkat Kabupaten.
Selain itu, dalam rapat bersama pihai Korlantas Polri, KNKT dan beberapa orang lainnya, Budi menyebut, jika pihaknya mendapatkan banyak masukan, salah satunya yaitu membuat koalisi instansi jalan.
"Banyak kita mendapatkan masukan di antaranya membuat koalisi instansi jalan baik jalan yang bisa dilalui ataupun tanda jalan dengan kecepatan tertentu," ungkapnya.
"Masukan yang perlu diberikan adalah melakukan moratorium, tapi klasifikasinya akan kita lihat apakah tidak boleh semuanya, apakah boleh semuanya, apakah boleh dengan bersyarat," sambungnya.
merdeka.com
Lalu, untuk hasil rapat koordinasi itu yakni soal penerapan penegakan aturan bagi kendaraan, khususnya bus pariwisata yang melanggar aturan. Salah satunya dengan tidak hanya mentersangkakan sopir yang salah, namun juga pihak lainnya.
"Dengan melakukan law enforcement dengan pasal-pasal dan penyelidikan yang, agar bukan saja sopir saja yang salah, tapi siapa lagi yang salah," pungkasnya.