Kongres III NasDem akan Mempertemukan Jokowi, Prabowo dan Anies
Kongres III NasDem bakal mengundang Jokowi, Prabowo hingga Anies.
Partai Nasional Demokrat (NasDem) bakal menggelar Kongres ke-III pada 25 hingga 27 Agustus 2024. Rencananya, kegiatan itu bakal dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan ditutup oleb presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto.
Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni mengatakan Kongres juga akan mengundang Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Jakarta Anies Rasyid Baswedan. Dengan demikian, Anies bakal bertemu Jokowi dan Prabowo di Kongres NasDem.
"Pak Prabowo memang kita undang dan sudah diterima beliau. Pada saat penutupan Pak prabowo bakal hadir dan pembukaannya oleh Presiden Jokowi," kata Sahroni kepada wartawan di Kantor NasDem Tower, Jakarta, Kamis (25/7).
"Nanti pada saat bersamaan Pak Anies dan Prabowo dateng, namanya silaturahmi ya boleh-boleh aja. Kan enggak dilarang," sambungnya.
Sahroni mencontohkan kegiatan Harlah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta. Harlah PKB juga dihadiri hampir semua partai politik.
"Seperti kemarin di harlah PKB, kan semha pihak ketemu di sana, itu untuk silaturahmi," pungkasnya.