Menelusuri Asal-usul Alat Musik Gambus, Pengaruh Budaya Timur Tengah yang Kental Nuansa Islam
Alat musik dari Timur Tengah ini mirip dengan gitar pada umumnya, dimainkan dengan cara dipetik dan terdiri dari 3 sampai 12 senar.
Alat musik dari Timur Tengah ini mirip dengan gitar pada umumnya, dimainkan dengan cara dipetik dan terdiri dari 3 sampai 12 senar.
Menelusuri Asal-usul Alat Musik Gambus, Pengaruh Budaya Timur Tengah yang Kental Nuansa Islam
Tidak semua alat musik tradisional Indonesia merupakan produk asli dari suku-suku tertentu. Beberapa di antaranya juga ada pengaruh percampuran budaya dari luar, tepatnya saat aktivitas perdagangan.
Alat musik Gambus merupakan salah satu bukti adanya proses akulturasi dari orang-orang Timur Tengah yang pada zaman dahulu melakukan perdagangan di wilayah Nusantara. Gambus mulai berkembang di wilayah pesisir pantai pada rentang abad ke-7 sampai ke-15. (Foto: Wikipedia)
-
Apa ciri khas musik tradisional? Musik tradisional adalah musik yang berkembang secara turun-temurun pada suatu daerah. Jenis musik ini hidup pada masyarakat secara turun-temurun di Indonesia dan dipertahankan sebagai sarana hiburan.
-
Alat musik tradisional apa yang digunakan dalam tradisi Balia? Dalam tradisi Balia tidak boleh ketinggalan dengan alunan musik tradisional diiringi dengan instrumen yang unik dan kedudukannya begitu penting. Alat musik tradisional yang dimaksud adalah Lalove.
-
Di mana contoh musik tradisional Sumut? • Arumba merupakan alat musik yang terbuat dari bambu yang berasal dari Jawa Barat • Angkulung adalah alat musik asal Jawa Barat • Basa-Basi adalah alat musik yang bentuknya seperti terompet asal Sulawesi Selatan • Gamelan Jawa alat musik gamelan yang berasal dari Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Yogyakarta
-
Siapa yang memanfaatkan medium seni musik? Para musisi dapat memanfaatkan berbagai instrumen musik untuk menciptakan komposisi musik yang unik, kemudian merekam karyanya menggunakan teknologi rekaman modern, dan akhirnya menyajikannya dalam konser atau pertunjukan langsung.
-
Siapa yang memainkan Gendang Pampat? Tak hanya oleh bapak-bapak, Gendang Pampat juga dimainkan oleh kelompok ibu-ibu.
-
Apa arti musik menurut Jamalus? Menurut Jamalus (1988:1) dalam buku Pengajaran Musik Melalui Pengalaman Musik, pengertian musik adalah suatu hasil karya seni bunyi dalam bentuk lagu atau komposisi musik, yang mengungkapkan pikiran dan perasaan penciptanya melalui unsur-unsur musik, yaitu irama, melodi, harmoni, bentuk/struktur lagu dan ekspresi sebagai satu kesatuan.
Melihat dari sisi sejarah, daerah Kepulauan Riau menjadi tempat peradaban perkembangan alat musik Gambus. Sebagian dari mereka percaya bahwa Gambus adalah hasil modifikasi alat musik Al'ud yang berasal dari Arab.
Awal Mula Penggunaan Gambus
Dihimpun dari beberapa sumber, penggunaan alat musik Gambus sendiri bermula dari masyarakat Melayu Riau dalam mengiringi lagu-lagu yang bernuansa islami bertema asmara atau kehidupan sehari-hari.
Dulunya, kesenian yang diiringi dengan alat musik menjadi sebuah sarana hiburan masyarakat. Kerennya, Gambus sendiri biasanya dimainkan secara spontan tanpa ada persiapan (latihan) terlebih dahulu.
Selain sebagai sarana hiburan masyarakat, Gambus juga bisa dimainkan sebagai hiburan untuk individu dan disajikan di dalam rumah
Pengiring Kesenian Tradisional
Di Nusantara, alat musik Gambus tak hanya berkembang di tanah Melayu saja. Melainkan sudah tersebar hingga ke Aceh, Deli, Belitung, hingga Lampung. Bahkan, beberapa kesenian tradisional daerah pun juga sudah diiringi dengan alat musik ini.
Seiring berjalannya waktu, alat musik Gambus digunakan masyarakat Melayu Belitung dalam acara tradisi makan bedulang. Sementara di Melayu Deli, Gambus menjadi salah satu alat musik pengiring dari Tari Zapin.
Sedangkan di Lampung, Gambus menjadi instrumen penting dalam tarian adat dan juga tarian kreasi. Namun, seiring pergeseran zaman, Gambus tak lagi sebagai alat musik pengiring yang bernuansa Islam, melainkan lagu-lagu yang lebih berwarna.
Bentuk yang Unik
Alat musik Gambus memiliki ciri khas yang unik, terutama dari segi bentuk fisiknya. Dari bentuknya cenderung mirip dengan Mandolin yang juga berasal dari Timur Tengah.
Dari segi permainannya, Gambus sangat mirip dengan gitar yakni dengan cara dipetik. Kemudian, letak perbedaannya ada pada jumlah senar yang variatif dari gitar biasa, mungkin bisa berjumlah 3 sampai 12 senar.
Gambus dimainkan sambil ditemani dengan gendang. Sebuah orkes memakai alat musik utama berupa gambus dinamakan Orkes Gambus atau disebut Gambus. Di TVRI dan RRI, Orkes Gambus pernah membawakan acara irama padang pasir.