Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Haruskah kita mematikan smartphone setiap hari?

Haruskah kita mematikan smartphone setiap hari? Ilustrasi smartphone. ©Shutterstock/Kostenko Maxim

Merdeka.com - Banyak pakar komputer menganjurkan pengguna PC untuk mematikan perangkatnya setiap hari, terutama di malam hari. Nah, apakah hal ini juga berlaku pada komputer mungil seperti smartphone?

Menurut pendiri iFixit, perusahaan penyedia layanan servis smartphone terkemuka, bernama Kyle Weins, mematikan smartphone setiap hari, terutama di malam hari tidak perlu dilakukan. Bukankah banyak tukang servis atau counter hp menyatakan bila malam sebelum tidur smartphone sebaiknya dicharge dan dimatikan?

Smartphone termasuk komputer, tapi bukan PC

Sayangnya, anjuran tadi hanyalah mitos semata. Ya, alasan awal mengapa ahli IT menyarankan mematikan komputer di malam hari adalah untuk menghemat pemakaian listrik. Tentu hal ini tidak berlaku pada smartphone yang mengandalkan baterai dan listrik kecil untuk mengisi dayanya.

Hasil penelitian Lawrence Barkeley National Laboratory tahun 2012 silam mengungkap bila charger yang tengah tersambung pada smartphone rata-rata menghabiskan 3,68 watt. Nilai itu akan turun menjadi 2,24 watt bila baterai smartphone penuh. Kecil sekali bukan? Oleh karena itu Anda tidak usah khawatir tunggakan listrik Anda melonjak.

Mematikan smartphone tidak bikin baterai awet

Baterai Lithium-ion adalah jenis baterai yang paling banyak dipakai oleh smartphone dan gadget mobile lainnya. Semakin banyak diisi ulang dayanya (charge), baterai jenis ini akan semakin boros. Misalnya, sekitar satu perlima kapasitas baterai Lithium-ion akan hilang setelah 500 kali charge.

Umur baterai ini (500 kali charge) akan menurun baru saat si smartphone baterainya benar-benar habis hingga 0 persen atau saat dicharge penuh sampai 100 persen. Jadi meskipun Anda tidak mematikan smartphone namun menjaga baterai tidak benar-benar habis atau terisi penuh 100 persen, baterai itu akan tetap awet.

Lebih baik restart daripadi matikan smartphone

Dari pada repot-repot mematikan smartphone, pakar iFixit justru menyarankan pengguna untuk menghidupkan ulang (restart) smartphone. Selain tidak boros baterai, restart smartphone berfungsi seperti halnya mematikan smartphone, yakni membersihkan aplikasi yang berjalan di latar belakang dan memori RAM smartphone.

Namun sekali lagi, tanpa melakukan restart pun, OS Android, iOS, dan Windows Phone terbaru sudah mempunyai sistem manajemen RAM yang baik. Jadi, alasan untuk rutin mematikan smartphone ikut berkurang.

Matikan smartphone setahun sekali

Ya, menurut ahli iFixit mematikan smartphone kalau bisa setahun sekali. Caranya bukan dengan menekan tombol on/off, namun membiarkan daya baterai habis hingga 0 persen.

Langkah ini sejatinya dimaksudkan untuk mengkalibrasi si baterai. Kalibrasi baterai diperlukan agar perhitungan daya baterai di smartphone lebih akurat setelah pemakaian jangka panjang. So, jangan mudah percaya imbauan mematikan smartphone setiap malam!

Sumber: iFixit, Android Authority

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dampak Penggunaan Ponsel yang Berlebihan, Pengaruhi Mata hingga Otak
Dampak Penggunaan Ponsel yang Berlebihan, Pengaruhi Mata hingga Otak

Penggunaan ponsel yang berlebihan dapat membawa banyak dampak buruk bagi tubuh manusia.

Baca Selengkapnya
5 Cara Melakukan Detox Digital, Bantu Diri Terhubung dengan Dunia Nyata
5 Cara Melakukan Detox Digital, Bantu Diri Terhubung dengan Dunia Nyata

Sejumlah cara bisa dilakukan sebagai bentuk detox digital agar kembali terhubung dengan dunia nyata.

Baca Selengkapnya
Perlu Dihindari, Ini Dampak Buruk Akibat Tidur Dekat dengan Ponsel
Perlu Dihindari, Ini Dampak Buruk Akibat Tidur Dekat dengan Ponsel

Tidur dekat dengan ponsel merupakan kebiasaan yang berdampak buruk dan perlu dihindari.

Baca Selengkapnya
Dampak Negatif Sering Main HP pada Anak, Orang Tua Wajib Waspada
Dampak Negatif Sering Main HP pada Anak, Orang Tua Wajib Waspada

Paparan yang terus-menerus terhadap layar ponsel dapat memengaruhi perkembangan kognitif, kesehatan fisik, serta kesejahteraan emosional dan sosial anak.

Baca Selengkapnya
Penyebab Baterai HP Cepat Habis Padahal Tak Dipakai, Simak Cara Mengatasinya
Penyebab Baterai HP Cepat Habis Padahal Tak Dipakai, Simak Cara Mengatasinya

Baterai smartphone yang cepat habis meskipun tidak digunakan dan mudah panas merupakan masalah yang sering dikeluhkan oleh pengguna.

Baca Selengkapnya
Ini Bahaya HP Dicas Semalaman Ditinggal Tidur, Perlu Waspada
Ini Bahaya HP Dicas Semalaman Ditinggal Tidur, Perlu Waspada

Terkadang sebagian orang lupa dan membiarkan HP nya tetap dicas tidak melepasnya.

Baca Selengkapnya
Bisakah Penggunaan Smartphone Menyebabkan Sindrom Lorong Karpal? Ketahui Cara Mencegahnya
Bisakah Penggunaan Smartphone Menyebabkan Sindrom Lorong Karpal? Ketahui Cara Mencegahnya

Penggunaan smartphone secara berlebihan bisa menimbulkan sinrom lorong karpal yang menyakitkan.

Baca Selengkapnya
10 Dampak Buruk dari Kebiasaan Membuka Ponsel Langsung saat Baru Bangun Pagi Hari
10 Dampak Buruk dari Kebiasaan Membuka Ponsel Langsung saat Baru Bangun Pagi Hari

Langsung membuka ponsel saat bangun pagi hari merupakan hal yang dilakukan oleh banyak orang dan bisa menimbulkan berbagai dampak buruk bagi kesehatan.

Baca Selengkapnya
Apakah Boleh HP Dicas Sambil Menelepon? Ini Penjelasan dan Dampak yang Mengintai
Apakah Boleh HP Dicas Sambil Menelepon? Ini Penjelasan dan Dampak yang Mengintai

Apakah boleh hp dicas sambil menelepon? Sebagian dari Anda mungkin sering melakukan hal ini, berikut penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya
Dampak Sleep Call bagi Kesehatan, Perlu Diwaspadai
Dampak Sleep Call bagi Kesehatan, Perlu Diwaspadai

Dampak sleep call bagi kesehatan perlu diwaspadai bagi seseorang yang sering melakukan aktivitas ini.

Baca Selengkapnya