Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Proyek Renovasi 3 Pelabuhan Sulteng Gunakan Utang BUMN Rp 900 Miliar

Proyek Renovasi 3 Pelabuhan Sulteng Gunakan Utang BUMN Rp 900 Miliar Pelabuhan. ©2013 Merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyiapkan biaya pinjaman dari sejumlah BUMN sebesar Rp 900 miliar untuk memperbaiki tiga pelabuhan yang ada di Sulawesi Tengah (Sulteng), yakni Pelabuhan Pantoloan, Pelabuhan Wani dan Pelabuhan Donggala.

Pemerintah saat ini juga telah menjalin kerjasama dengan Asian Development Bank (ADB) untuk membenahi kerusakan infrastruktur dan fasilitas akibat bencana gempa bumi dan tsunami di Palu dan sekitarnya beberapa waktu lalu.

"Sementara ini sifatnya masih sementara dilakukan. Tetapi kita bekerjasama dengan ADB akan membangun fasilitas-fasilitas, infrastruktur-infrastruktur yang ada di Sulteng ini," ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, di Pelabuhan Wani, Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (10/8).

Dari sekian banyak infrastruktur dan fasilitas yang akan diperbaiki, Menhub Budi melanjutkan, salah satu yang menjadi prioritas yakni renovasi Pelabuhan Pantoloan, Wani dan Donggala.

"Kalau di Pantoloan pelabuhannya multi purpose. Jadi di situ ada kontainer, ada curah cair curah padat, ada penumpang. Sedangkan di sini (Wani) memang lebih banyak untuk barang, terutama sayur dan buah-buahaan. Sedangkan di Donggala pelayanan dan sebagainya," tuturnya.

Secara dana, dia menghitung ada sekitar USD 70 juta atau sekitar Rp 900 miliar untuk membenahi ketiga pelabuhan tersebut. Biaya terbesar akan dialokasikan untuk Pelabuhan Pantoloan lantaran akan memanjangkan suatu dermaga dengan panjang lebih dari 100 meter.

Ongkos sebanyak itu disebutnya berasal dari pinjaman kepada beberapa perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) besar, seperti Pelindo dan Angkasa Pura. "Pinjaman kepada institusi, jadi pinjaman kepada Pelindo, tapi soft loan. Dan juga pinjaman kepada Angkasa Pura," ungkap Menhub Budi.

Adapun secara proses pengerjaan, dia menyatakan, baru akan dimulai pada 2020 mendatang. Pengerjaannya pun diutarakannya bakal berlangsung selama 3 tahun.

"Tahun ini baru perencanaan, tahun depan baru mulai bangun, 2020. Ini sedang desain, yang desain ADB sendiri karena ini international institution. (Berapa lama proses pengerjaan pelabuhan?) Kira-kira 3 tahun membangun," pungkasnya.

Reporter: Maulandy Rizky Bayu KencanaSumber: Liputan6.com

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fantastis, Nilai Proyek di Kasus Korupsi Pengerukan Alur Pelayaran Capai Rp500 Miliar
Fantastis, Nilai Proyek di Kasus Korupsi Pengerukan Alur Pelayaran Capai Rp500 Miliar

Sekiranya ada empat pelabuhan pengerjaan pengerukannya dikorupsi.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Minta Restu Komisi XI Cairkan Dana PNM Rp28,15 Triliun untuk 3 BUMN Awal Tahun 2024
Sri Mulyani Minta Restu Komisi XI Cairkan Dana PNM Rp28,15 Triliun untuk 3 BUMN Awal Tahun 2024

Sebelum dicairkan, Sri Mulyani mengatakan anggaran PMN ketiga BUMN tersebut harus melalui tahapan pendalaman oleh Komisi XI DPR-RI.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Ajukan Penyertaan Modal Negara untuk 4 BUMN Senilai Rp6,1 Triliun
Sri Mulyani Ajukan Penyertaan Modal Negara untuk 4 BUMN Senilai Rp6,1 Triliun

Untuk Badan Bank Tanah dimohonkan Rp1 triliun ini akan digunakan untuk pemenuhan modal bank tanah sesuai dengan amanat pasal 43 ayat 1 PP 64 tahun 2021.

Baca Selengkapnya
Pelni Minta PMN Rp4 Triliun ke Negara untuk Membuat 3 Kapal Baru
Pelni Minta PMN Rp4 Triliun ke Negara untuk Membuat 3 Kapal Baru

Saat ini, banyak kapal milik Pelni yang usia teknisnya di atas 30 tahun. Bahkan, pada 2023 ini ada 12 kapal yang usianya di atas 30 tahun.

Baca Selengkapnya
BPKP Sulsel Kawal 9 Mega Proyek Nasional, Selamatkan Uang Negara Rp150 Miliar
BPKP Sulsel Kawal 9 Mega Proyek Nasional, Selamatkan Uang Negara Rp150 Miliar

Monitoring dilakukan karena pendanaan pembagunan menggunakan APBN.

Baca Selengkapnya
KPK Bongkar Kasus Korupsi Proyek Pengerukan Alur Pelayaran di Empat Pelabuhan, Sembilan Orang Ditetapkan Tersangka
KPK Bongkar Kasus Korupsi Proyek Pengerukan Alur Pelayaran di Empat Pelabuhan, Sembilan Orang Ditetapkan Tersangka

Proses penyelidikan hingga saat ini masih dilakukan KPK.

Baca Selengkapnya
PT PII Jamin 52 Proyek Infrastruktur BUMN Senilai Rp503 Triliun, Ini Rinciannya
PT PII Jamin 52 Proyek Infrastruktur BUMN Senilai Rp503 Triliun, Ini Rinciannya

Andre menyatakan bahwa proyek yang dijamin mulai dari sektor ketenagalistrikan, air minum.

Baca Selengkapnya
Ada Aturan Baru dari Jokowi, Empat Proyek Tol Bisa Dapat Pendanaan dari Swasta
Ada Aturan Baru dari Jokowi, Empat Proyek Tol Bisa Dapat Pendanaan dari Swasta

Skema baru pembiayaan infrastruktur oleh pihak swasta ini tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 79 Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Pembangunan Tol Gilimanuk-Mengwi Dilanjutkan Tahun Ini
Pembangunan Tol Gilimanuk-Mengwi Dilanjutkan Tahun Ini

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono merespons soal mangkraknya proyek Tol Gilimanuk - Mengwi.

Baca Selengkapnya
Airlangga Tinjau PSN Pelabuhan Patimban: Ditargetkan Rampung 2029 & Habiskan Investasi Rp40 Triliun
Airlangga Tinjau PSN Pelabuhan Patimban: Ditargetkan Rampung 2029 & Habiskan Investasi Rp40 Triliun

Pelabuhan Patimban dapat menampung sebanyak 223 ribu Completely Built Up (CBU) atau tembus lebih dari 100 persen.

Baca Selengkapnya
Pembangunan Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Sudah Habiskan Uang Negara Rp38 Triliun
Pembangunan Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Sudah Habiskan Uang Negara Rp38 Triliun

Pembangunan Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Sudah Habiskan Uang Negara Rp38 Triliun

Baca Selengkapnya
Alasan Pemerintah Rajin Suntik Dana PNM kepada Perusahaan BUMN
Alasan Pemerintah Rajin Suntik Dana PNM kepada Perusahaan BUMN

Kemenkeu berencana memberikan dana suntikan PMN kepada tiga perusahaan pelat merah senilai Rp28,15 triliun.

Baca Selengkapnya