Bukan dengan Air Es, Begini Caranya Menghilangkan Sensasi Pedas Pada Lidah
Buat yang masih belum tahu, berikut ini adalah tiga cara yang lebih efektif untuk menghilangkan sensasi pedas pada lidah.
Bukan dengan Air Es, Begini Caranya Menghilangkan Sensasi Pedas Pada Lidah
Sensasi pedas pada lidah setelah mengonsumsi makanan pedas bisa saja jadi sangat mengganggu. Selain bikin tenggorokan terasa panas, makanan yang mengandung cabai juga dapat membuat lidah gemetaran hingga mulut yang berliur akibat sensasi yang diberikan. Sayangnya, banyak orang yang berusaha meredakan rasa pedas tersebut dengan minum air es.
Asal kamu tahu bahwa minum air es untuk menghilangkan sensasi pedas pada lidah merupakan cara yang nggak efektif. Air es atau air dingin mungkin memberikan sensasi dingin yang sementara dapat mengurangi rasa terbakar, tetapi air ini nggak bisa melarutkan capsaicin (senyawa aktif pada cabai). Oleh karena itu, kamu membutuhkan metode yang tepat agar sensasi pedas pada lidah segera menghilang dan nggak balik lagi.
Buat yang masih belum tahu, berikut ini adalah tiga cara yang lebih efektif untuk menghilangkan sensasi pedas pada lidah.
-
Bagaimana cara mengatasi kekecewaan? "Daripada menyesali kekecewaan, lebih baik belajar dari kesalahan demi hati yang lebih tegar."
-
Bagaimana cara kita bisa menghindari kekecewaan? Dalam hidup, jika kamu mampu belajar tuk lebih menerima daripada terlalu berharap, kamu akan memiliki lebih sedikit kekecewaan.
-
Bagaimana cara mengatasi kesemutan? Kesemutan umumnya akan hilang dengan sendirinya bila tekanan pada bagian tubuh tertentu sudah berkurang atau bila Anda mengubah posisi tubuh.
-
Bagaimana cara mencegah cegukan? Pencegahan cegukan bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan dan minuman secara perlahan serta menggunakan teknik tarik napas dalam untuk menenangkan diri.
-
Bagaimana cara mencegah pengapuran sendi? "Caranya melakukan gerakan aktivitas yang memperkuat otot sendi, agar cairan sendi merata harus ada gerakan, olahraga 30 menit seminggu 3-4 kali," ujarnya.
-
Bagaimana cara penipuan bisa mengurangi rejeki dan keberkahan? Dari Hakim bin Hizam r.a., ia berkata, Rasulullah bersabda, “Penjual dan pembeli masih dalam khiyar (memilih antara membeli atau tidak), selama mereka berdua belum pisah, atau beliau bersabda, sampai mereka berdua pisah. Jika mereka jujur dan saling menjelaskan, maka diberkahilah untuk keduanya dalam transaksi mereka. Jika mereka menyembunyikan dan berbohong, maka keberkahan transaksi mereka sirna.” (H.R. Al-Bukhari).
1. Susu dan Produk Olahannya
Susu dan produk olahannya, seperti yogurt dan keju, mengandung kasein, sebuah protein yang membantu melarutkan capsaicin. Nah, kasein ini bekerja dengan memecah molekul capsaicin, sehingga membantu mengurangi rasa pedas pada lidah. Inilah mengapa, jika kamu ingin meredakan sensasi pedas setelah makan makanan pedas, minumlah segelas susu atau konsumsi yogurt secukupnya.
2. Roti atau Nasi
Mengonsumsi makanan berbasis pati seperti roti atau nasi juga dapat membantu meredakan rasa pedas. Pati dalam makanan ini dapat menyerap dan mengurangi konsentrasi capsaicin di dalam mulut. Selain itu, makanan berbasis pati memberikan tekstur yang dapat membantu mengikis capsaicin dari lidah. Cobalah makan sepotong roti atau beberapa sendok nasi untuk membantu mengurangi rasa pedas.
3. Gula atau Madu
Meredakan sensasi pedas sehabis makan makanan pedas juga bisa dilakukan dengan gula atau madu. Kedua bahan alami ini nyatanya dapat membantu menetralisir rasa pedas dengan cara yang mirip dengan pati.
Rasa manis dari gula atau madu dapat membantu menutupi sensasi pedas, sementara teksturnya dapat membantu membersihkan capsaicin dari lidah. Cara seperti ini dapat kamu lakukan dengan menaburkan sedikit gula di lidah atau mengonsumsi satu sendok teh madu setelah makan makanan pedas.
Nah, sekarang sudah semakin tahu bukan bahwa menghilangkan sensasi pedas pada lidah bisa dilakukan dengan berbagai cara. Dengan mengetahui cara-cara ini, tentunya kamu dapat lebih menikmati makanan pedas tanpa harus khawatir dengan rasa terbakar yang berkepanjangan. Namun, jika sensasi pedas yang dirasakan begitu menyiksa hingga ke lambung, sebaiknya berkunjunglah segera ke dokter atau rumah sakit terdekat.