Kejuaraan Gulat Minyak Kirkpinar Bersejarah ke-663 digelar di Edirne, barat laut Turki, dengan antusiasme tinggi dari para peserta dan penonton. Foto: Yasin AKGUL / AFP
FOTO: Melihat Keunikan Kompetisi Gulat ala Turki, Licin dan Melelahkan
Ajang tahunan ini bukan sekadar pertandingan olahraga, tetapi juga sebuah perayaan budaya yang telah berlangsung ratusan tahun.
Salah satu ciri khas unik dari kejuaraan ini adalah penggunaan minyak zaitun yang terkenal mahal untuk mengolesi tubuh pegulat. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Minyak zaitun ini membuat tubuh para peserta menjadi licin, menambah tantangan dan daya tarik tersendiri dalam pertandingan. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Dengan tubuh yang licin, pegulat harus mengandalkan keterampilan, kekuatan, dan kelincahan untuk mengalahkan lawan mereka. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Gulat minyak ini memiliki sejarah panjang sejak era Kesultanan Ottoman. Pada masa itu, gulat minyak menjadi ajang pembuktian ketangguhan dan kelincahan para pria. Tradisi ini terus dilestarikan hingga kini, menjadi bagian tak terpisahkan dari identitas budaya Turki. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Setiap tahun, kejuaraan ini menarik perhatian ribuan orang yang datang untuk menyaksikan dan merayakan warisan budaya yang kaya ini. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Tak hanya pria berotot besar saya yang berpartisipasi, gulat ini juga diikuti anak-anak remaja. Mereka terlihat tak mau kalah turut berlomba gulat minyak ini. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Pertandingan gulat minyak membutuhkan keterampilan yang lebih dibandingkan dengan gulat biasa.
Para pegulat harus mampu mengatasi licinnya minyak di tubuh mereka dan mencari celah untuk mengalahkan lawan. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Kemenangan diraih setelah seorang pegulat berhasil menaklukkan lawannya, menunjukkan keunggulan dalam kekuatan dan kelincahan. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Kejuaraan Gulat Minyak Kirkpinar tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sebuah perayaan budaya yang mempererat ikatan masyarakat. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Ajang ini juga diiringi musik tradisional yang dimainkan anggota band pada kejuaraan Gulat Minyak Kirkpinar tahunan edisi ke-663, di Edirne, barat laut Turki, pada 5 Juli 2024. Foto: Yasin AKGUL / AFP
Dengan semangat yang menggebu dan keseruannya, para ibu ini tidak hanya berkompetisi, tetapi juga menciptakan momen-momen yang menghibur dan penuh warna.