Cara Mudah Simpan Daging Agar Tetap Segar Bahkan Sampai 1 Tahun, Tekstur pun Lebih Empuk
Cara menyimpan daging dengan benar agar awet selama satu tahun dan tetap segar.
Tips untuk menyimpan daging di dalam kulkas agar warnanya tetap segar dan makin empuk, awet hingga satu tahun.
Cara Mudah Simpan Daging Agar Tetap Segar Bahkan Sampai 1 Tahun, Tekstur pun Lebih Empuk
Idul Adha selalu diiringi dengan penyembelihan hewan kurban, sehingga menghasilkan banyak daging. Karena jumlahnya yang melimpah, sering kali orang bingung bagaimana cara mengolah semuanya sekaligus. Oleh sebab itu, banyak yang memilih untuk menyimpannya terlebih dahulu di dalam freezer agar daging tetap awet dan bisa dimasak nanti.
Suhu rendah dalam freezer memang efektif menghambat pertumbuhan bakteri pembusuk, sehingga daging bisa bertahan hingga berbulan-bulan. Metode ini sudah umum digunakan, tetapi tahukah Anda ada cara lain yang bisa membuat daging lebih empuk?
Akun YouTube Dapur Rayyanka membagikan video singkat yang menjelaskan cara menyimpan daging dengan daun pepaya agar warnanya tetap segar, lebih tahan lama, dan daging menjadi lebih empuk.
Mari simak cara penyimpanan daging ala Dapur Rayyanka yang dirangkum pada Kamis (13/06/2024).
Alat dan Bahan
Untuk menyimpan daging agar tahan hingga 1 tahun, persiapkan bahan-bahan berikut:
-
Bagaimana cara menyimpan daging kurban agar awet? Cara menyimpan daging kurban agar bisa awet dan tetap segar bisa dilakukan dengan beberapa langkah di bawah ini.
-
Bagaimana cara menyimpan daging kurban agar tetap sehat? Tan Sot Yen mengatakan perlu untuk mencuci daging hingga bersih dengan air yang mengalir. Jika tidak dimasak semua sekaligus, daging dapat dibungkus dalam kantong-kantong plastik lalu disimpan di freezer. 'Tipsnya, bagi daging ke dalam beberapa kantong plastik setelah dicuci bersih, kemudian masukkan ke freezer. Tidak harus semua dimasak sekaligus. Satu hal, jika masak dengan santan, usahakan sekali masak sekali dimakan habis. Jangan dihangatkan apalagi dimasak kembali. Santan nya sudah tidak sehat,' katanya.
-
Kapan daging kurban bisa disimpan lama di freezer? Pada suhu standar kulkas (bukan freezer) yaitu sekitar di bawah 4 derajat celcius, daging dapat disimpan selama 4 hingga 5 hari. Sedangkan pada suhu freezer, daging dapat disimpan hingga 4 sampai 12 bulan lamanya tergantung kondisi dan kualitas daging itu sendiri.
-
Apa tips menyimpan daging kurban? Khususnya pada momen-momen seperti Idul Adha, ketika banyak keluarga menyimpan daging Kurban dalam jumlah besar di freezer, penting untuk mengetahui cara penyimpanan yang benar. Daging wajib disimpan di dalam freezer untuk mencegah pertumbuhan bakteri yang dapat menyebabkan pembusukan hingga tidak layak dikonsumsi.
-
Kenapa daging kurban awet disimpan di freezer dengan garam? Setelah garam telah melumuri bagian-bagian daging, Anda bisa menutup wadah dan menyimpannya di dalam freezer. Dengan cara tersebut, daging akan lebih awet, empuk, dan tak mudah busuk hingga berbulan-bulan.
- Daging sapi dicuci bersih
- Daun pepaya
- 2 wadah
Langkah-langkah
Sebelum menyimpan daging kurban dengan daun pepaya, perhatikan langkah-langkah persiapan berikut.
- Cuci bersih daging yang akan disimpan, kemudian tiriskan sampai benar-benar kering.
- Tiriskan daging dua kali di dua wadah yang berbeda untuk memastikan airnya benar-benar hilang.
- Siapkan daun pepaya dan cuci hingga bersih.
- Setelah siap, tata daging di atas daun pepaya. Satu lembar daun pepaya cukup untuk menampung 2 ons daging.
Langkah-Langkah Menyimpan Daging Menggunakan Daun Pepaya
Setelah semua bahan siap, ikuti langkah-langkah berikut untuk menyimpan daging dengan daun pepaya dengan benar:
- Lipat daun pepaya hingga seluruh permukaan daging tertutup dengan sempurna.
- Letakkan daging yang sudah dibungkus daun pepaya dalam wadah, lalu susun dengan rapi. Satu wadah besar dapat memuat 4-5 daun pepaya.
- Setelah selesai, tutup wadah dan simpan di dalam freezer.
Ketahanan Daging Jika Dibungkus dengan Daun Pepaya
Daun pepaya mengandung banyak papain yang dapat mempertahankan kelembutan daging meskipun disimpan dalam freezer selama setahun.
Selain itu, membungkus daging dengan daun pepaya sebelum penyimpanan juga membantu menjaga warna daging tetap merah segar dan memperlembut teksturnya, sehingga memudahkan pengolahan di kemudian hari.