Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Fungsi NPWP yang Wajib Diketahui, Lengkap dengan Cara Membuatnya

3 Fungsi NPWP yang Wajib Diketahui, Lengkap dengan Cara Membuatnya ilustrasi pajak. ©Istimewa

Merdeka.com - Membayar pajak merupakan suatu kewajiban warga negara yang harus dipatuhi. Dengan kata lain, setiap warga negara wajib membayar pajak untuk ikut berpartisipasi dalam pembiayaan negara dan pembangunan nasional.

Peraturan mengenai wajib pajak juga sudah ditentukan dalam undang-undang perpajakan yang mana di Indonesia setiap orang wajib mendaftarkan diri dan memiliki nomor pokok wajib pajak (NPWP).

Dalam hal ini NPWP merupakan dokumen penting yang sudah seharusnya dimiliki semua orang untuk mengurus keperluan tertentu. Namun banyak orang beranggapan bahwa NPWP bukanlah hal yang penting untuk dibuat, hal ini bisa jadi karena belum banyak orang mengetahui mengenai fungsi NPWP.

Maka dari itu dibawah ini ada 3 fungsi NPWP yang wajib diketahui lengkap dengan cara membuatnya telah dirangkum merdeka.com dari liputan6.com.

1. Administrasi SIUP

Fungsi NPWP yang pertama adalah administrasi SIUP yang merupakan Surat Izin Usaha Perdagangan. SIUP juga merupakan surat izin bagi badan usaha tertentu yang diterbitkan oleh pemerintah daerah agar kamu dapat menjalani usaha. SIUP tak hanya dimiliki oleh badan usaha besar, tapi juga badan usaha berskala kecil, seperti UKM dan UMKM.

Untuk membuat SIUP, dibutuhkan NPWP perusahaan dan NPWP pribadi. Tujuannya adalah agar pemerintah bisa mengontrol berapa pendapatan yang dimiliki badan usaha tersebut. Kebijakan pajak yang diberikan pada badan usaha ini tergantung dari besaran pendapatannya.

2. Administrasi Bank

Fungsi NPWP berikutnya yaitu dapat mempermudah proses administrasi di bank. Saat membuka rekening biasanya calon nasabah akan diminta melengkapi NPWP. Ketika kamu akan mengajukan berbagai macam kredit bank. Pihak bank akan mensyaratkan kepemilikan NPWP sebagai syarat dokumen utama seperti KTP.

Dengan NPWP, pihak bank bisa memberikan kredit pinjaman dalam jumlah besar. Selain itu NPWP juga diperlukan untuk pembuatan rekening Koran.

3. Pembuatan Paspor

Selain mempermudah administrasi bank fungsi NPWP lainnya adalah sebagai syarat utama pembuatan paspor.

Paspor merupakan dokumen resmi yang dikeluarkan oleh suatu instansi negara kepada warga negaranya sebagai tanda identitas ketika sedang berada di luar negeri atau melakukan perjalanan antarnegara.

Cara Membuat NPWP Secara Offline dan Online

Saat ini Ditjen Pajak telah memberi kemudahan dalam pembuatan NPWP. Kamu dapat langsung datang ke kantor pelayanan pajak terdekat dengan membawa syarat-syarat yang dibutuhkan. Di sana kamu akan diminta mengisi formulir dan memberikannya kepada petugas bersamaan dengan syarat-syarat yang telah disiapkan sebelumnya.

Selain datang langsung ke kantor pelayanan pajak, kamu juga dapat membuat NPWP secara online. Para wajib pajak dapat mendaftarkan NPWP secara online dan gratis. Cara membuat NPWP online adalah dengan mengakses ereg.pajak.go.id dan tinggal mengikuti cara pengisiannya atau menghubungi Kring Pajak di nomor 1500-200 untuk mendapatkan panduan pengisian formulir pembuatan NPWP online.

Bagi kamu yang belum pernah mengisi ereg.pajak.go.id, buat akun baru terlebih dahulu Pilih daftar pada kalimat Klik daftar untuk mendaftar.

Masukkan alamat email. Pastikan email yang kamu masukkan aktif. Kemudian cek email, dan lihat pesan masuk dari eregistration. Klik dan ikuti panduannya.1. Isi jenis Wajib Pajak (WP) pribadi atau badan.2. Isi nama sesuai KTP3. Alamat email jika belum terisi4. Isi password dan ulangi5. Isi No.HP yang aktif dan akan terus kamu gunakan6. Selesaikan mengisi kolom-kolomnya.7. Kemudian setelah masuk, pilih pusat jika kamu masih lajang, atau cabang jika kamu perempuan yang sudah menikah.8. Masukkan persyaratan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya.9. Setelah selesai mengisi berkas elektronik, klik token, cek email kembali.10. Salin dan kopi nomor token ke menu dashboar.11. Klik kirim permohonan.12. Selesai. Tunggu hingga kartu NPWP dikirim ke rumah kamu.13. Jika ternyata kartu NPWP tidak dikirim dalam waktu yang lama, bisa jadi karena syarat-syarat belum dipenuhi sehingga dianggap tidak sah. (mdk/nof)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Pajak untuk Masyarakat, Pahami Jenis dan Cara Membayarnya
Manfaat Pajak untuk Masyarakat, Pahami Jenis dan Cara Membayarnya

Pajak adalah pembayaran wajib yang harus dibayarkan oleh individu atau badan usaha kepada pemerintah sesuai dengan undang-undang.

Baca Selengkapnya
Cara Mengurus NPWP Online dengan Mudah dan Cepat
Cara Mengurus NPWP Online dengan Mudah dan Cepat

Panduang mengurus NPWP secara online, ketahui syarat dan langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya
Segera Padankan NIK ke NPWP Kalau Tak Mau Repot Urusan Perbankan
Segera Padankan NIK ke NPWP Kalau Tak Mau Repot Urusan Perbankan

Pemadanan NIK hanya berlaku bagi masyarakat yang sudah memiliki NPWP.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Validasi NIK KTP Jadi NPWP, Terakhir 31 Desember 2023
Cara Mudah Validasi NIK KTP Jadi NPWP, Terakhir 31 Desember 2023

Kebijakan integrasi NIK dan NPWP itu telah tercantum dalam Undang-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP).

Baca Selengkapnya
Cara Pemadanan NIK dan NPWP Cepat Mudah, Ikuti Langkah Berikut
Cara Pemadanan NIK dan NPWP Cepat Mudah, Ikuti Langkah Berikut

Pemadanan bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan menyederhanakan administrasi perpajakan.

Baca Selengkapnya
Data Terbaru: 59,5 Juta NIK KTP Sudah Terintegrasi dengan NPWP
Data Terbaru: 59,5 Juta NIK KTP Sudah Terintegrasi dengan NPWP

ecara prinsip NIK akan menjadi NPWP sebagai basis sistem administrasi, kemudian akan diimplementasikan pada wakktu CATS pertengahan 2024.

Baca Selengkapnya
Cara Sri Mulyani Wujudkan Indonesia Sejahtera Lewat Pajak
Cara Sri Mulyani Wujudkan Indonesia Sejahtera Lewat Pajak

Dengan pajak, masyarakat dapat memperoleh hak dasar pendidikan. Khususnya, bagi masyarakat yang tinggal di wilayah terluar dan terpencil dari kawasan Indonesia

Baca Selengkapnya
BRI Imbau Nasabah Segera Aktivasi NIK Jadi NPWP
BRI Imbau Nasabah Segera Aktivasi NIK Jadi NPWP

Wajib pajak perlu melakukan validasi data Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Ajak Konten Kreator Bayar Pajak: Kalau Sudah Terkenal, Perbaiki Pajak Anda
Sri Mulyani Ajak Konten Kreator Bayar Pajak: Kalau Sudah Terkenal, Perbaiki Pajak Anda

Sri Mulyani menekankan pajak merupakan kewajiban seluruh warga negara.

Baca Selengkapnya
Kemenko PMK Ungkap Alasan Kepesertaan BPJS Kesehatan jadi Syarat Bikin SKCK
Kemenko PMK Ungkap Alasan Kepesertaan BPJS Kesehatan jadi Syarat Bikin SKCK

Saat ini, syarat tersebut masih dalam tahap uji coba yang dilakukan di 6 wilayah Polisi Daerah (Polda)

Baca Selengkapnya
Ternyata Tak Sulit, Begini Cara Validasi NIK KTP Jadi NPWP
Ternyata Tak Sulit, Begini Cara Validasi NIK KTP Jadi NPWP

Integrasi NPWP dan NIK menjadi salah satu wujud nyata dari reformasi yang dilakukan Ditjen Pajak untuk memberikan kemudahan membayar pajak.

Baca Selengkapnya
Apakah Membuat NPWP Harus Sesuai Domisili? Ini Penjelasannya
Apakah Membuat NPWP Harus Sesuai Domisili? Ini Penjelasannya

Begini cara membuat NPWP apabila alamat tempat bekerja berbeda dengan alamat yang tertera di KTP.

Baca Selengkapnya