Keunikan Kudapan Lebaran di Serang, Ada Tape Ketan dan Kolang-kaling
Merdeka.com - Selain kue kering, Lebaran Idulfitri biasanya dekat dengan berbagai kudapan khas yang unik. Masing-masing daerah memang memiliki penganan yang tersaji di momen satu tahunan itu seperti tape ketan dan kolang-kaling yang berasal dari wilayah Serang, Banten.
Ini menjadi kebiasaan warga setempat untuk menyajikannya di hari kemenangan. Kedua kudapan manis ini menjadi pelengkap sajian ketupat, opor dan semur yang gurih dan asin. Tape ketan dan kolang-kaling sangat nikmat disantap saat dingin.
“Nah jadi ini namanya tape dan manisan kolang kaling,” kata salah satu pengunggah konten YouTube di kanal Genta Sahuri saat mengunjungi rumah kerabatnya di momen hari raya Idulfitri, seperti dikutip Merdeka.
-
Kenapa ketupat jadi makanan khas lebaran? Ketupat jadi salah satu hidangan wajib ada di hari raya Idul Fitri. Yup, makanan ini sering banget menggantikan nasi putih biasa sebagai teman pendamping aneka menu khas Lebaran, seperti opor ayam, rendang, sambal kentang ati, dan banyak lagi yang lainnya.
-
Kue tradisional apa yang terbuat dari tepung ketan? Kue Klepon Labu KuningBahan-bahan:200 gram labu kuning kukus, haluskan200 gram tepung ketan100 gram gula merah, sisir halus1/2 sdt garam2 lembar daun padan, buat simpulair secukupnya untuk merebusBahan taburan:1/2 butir kelapa, diparut1/4 sdt garam1 lembar daun pandan Cara membuat:1. Campur labu kuning, tepung ketan, dan garam. Uleni hingga bisa dipulung.
-
Mengapa ketupat menjadi menu wajib saat lebaran? Ketupat sudah menjadi menu wajib dan tradisi turun-temurun umat Islam saat hari raya lebaran, baik saat Idul Fitri maupun Idul Adha.
-
Apa kudapan khas dari Kapuas? Salah satu kudapan favorit dan rasanya gurih khas Kapuas ini adalah Keripik Kelakai yang terbuat dari daun muda tanaman Kelakai.
-
Apa makanan khas Melayu di Kalimantan saat Lebaran? Selain ketupat atau opor ayam, di Kalimantan Barat terdapat salah satu makanan khasnya yang selalu hadir ketika momen lebaran tiba yaitu Ketupat Colet.
-
Kenapa tape ketan sering digunakan dalam acara adat? Makanan ini memiliki popularitas yang tinggi di Indonesia dan menjadi hidangan khas dalam berbagai upacara adat, perayaan atau sebagai camilan sehari-hari.
Dimakan saat Berkumpul Bersama Keluarga
Tape ketan dan kolang kaling jadi sajian khas lebaran di Serang Banten ©2023 YouTube Genta Sahuri/ Merdeka.com
Tape ketan yang disajikan ini beragam, namun di Serang biasanya akan digunakan yang berwarna merah. Rasanya asam dan segar, terlebih saat dimakan siang hari. Makanan ini biasanya disajikan juga dengan cara dibungkus menggunakan daun pisang.
Untuk kolang-kalingnya, warga Serang akan menyajikannya dengan cara dibuat manisan. Proses pembuatannya pun hanya dengan merebus kolang kaling dengan campuran sirup dan gula pasir. Akan lebih nikmat jika manisan kolang kaling disantap bersama air sirupnya yang diberi es batu dengan rasa manis menyegarkan.
“Nah ini manisan kolang-kaling, makanan khas kampung,” kata Genta lagi.
Gemblong Cocol
Gemblong Cocol Semur khas Banten ©2021 Facebook Mochamad Guntur Romli/editorial Merdeka.com
Selain tape ketan dan kolang-kaling, terdapat makanan khas Serang lainnya yang biasa tersaji saat hari raya Idulfitri yakni gemblong atau ketan goreng. Uniknya, warga setempat mencampurnya dengan kuah semur.
Kebiasaan ini konon sudah turun-temurun dan terus dilestarikan hingga sekarang. Biasanya, ketan gemblong hanya dimakan polosan. Namun bagi warga Serang, ketan gemblong memiliki fungsi sebagai pengganti ketupat.
Untuk menyantapnya, gemblong ketan harus dipotong dengan bentuk persegi dan memanjang. Tujuannya agar kudapan ini mudah masuk ke mulut. Kemudian potongan tadi dicocolkan ke kuah semur maupun bumbu rendang.
Masyarakat setempat kemudian mengenalnya dengan nama gemblong cocol. Kue ini juga biasa disantap bersama kopi hangat di sore hari. (mdk/nrd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sajian kuliner ala masyarakat Lampung sejenis kue ini menjadi andalan ketika perayaan hari-hari besar Islam.
Baca SelengkapnyaLebaran menjadi momen hadirnya hidangan-hidangan khas daerah yang mungkin jarang ditemukan serta menambah suasana Idul Fitri semakin terasa.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan resep kue lebaran tradisional yang menjadi sajian favorit banyak orang.
Baca SelengkapnyaMeriahkan Idul Fitri dengan santapan-santapan khas yang menggoyang lidah.
Baca SelengkapnyaBiasanya kuliner ini hanya ada saat acara tertentu, seperti saat acara adat dan pesta pernikahan.
Baca SelengkapnyaMomen perayaan lebaran tidak lepas dari suguhan kuliner khas daerah yang lezat dan jarang sekali ditemukan keberadaannya.
Baca SelengkapnyaBerbagai menu takjil tradisional Banten ada di Pasar Lama Kota Serang.
Baca SelengkapnyaKue ini biasa disajikan warga Banyuwangi saat lebaran tiba.
Baca SelengkapnyaBeras umumnya diolah menjadi penganan asin gurih seperti arem-arem atau rengginang. Namun di tanah Jawara Banten, beras justru dijadikan camilan manis gipang.
Baca SelengkapnyaOleh-oleh khas Cirebon tak selalu kerupuk melarat ataupun sirup Tjampolay, tapi salah satnya ada yang mirip bakpia namun jarang diketahui
Baca SelengkapnyaMakanan ini memiliki kesan tersendiri di lidah para penikmatnya.
Baca SelengkapnyaMenurut tradisi warga Kampung Tugu, hidangan ini harus disajikan saat mendoakan jenazah yang belum dikubur.
Baca Selengkapnya