Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mencicipi Lezatnya Bontot, Pempek Khas Serang yang Cocok Disajikan saat Buka Puasa

Mencicipi Lezatnya Bontot, Pempek Khas Serang yang Cocok Disajikan saat Buka Puasa Bontot khas Serang. ©2021 Youtube DMS channel/Merdeka.com

Merdeka.com - Pempek selama ini dikenal sebagai makanan khas dari wilayah Palembang, Sumatera Selatan. Memiliki cita rasa yang gurih, kudapan berbahan dasar ikan tersebut begitu menggoda untuk disajikan sebagai camilan sehari-hari.

Namun bagi Anda warga Provinsi Banten, kini tak perlu jauh-jauh lagi untuk menikmati pempek khas Palembang. Mengingat di wilayah Kabupaten Serang sendiri terdapat makanan serupa yang tak kalah lezat, yakni Bontot.

Bontot sangat populer ketika bulan Ramadan tiba. Biasanya masyarakat Serang akan menyajikannya sebagai kudapan untuk takjil saat berbuka puasa tiba.

Penasaran dengan kelezatan Bontot? Simak informasi selengkapnya yang telah dirangkum merdeka.com pada Kamis (22/04/2021).

Terbuat Dari Ikan Payus

bontot khas serang

Proses mengukus Bontot

©2021 Youtube DMS channel/Merdeka.com

Tak ubahnya seperti pempek khas Palembang, Bontot merupakan makanan mirip otak-otak dengan tekstur kenyal dan warna putih pucat yang terbuat dari tepung kanji yang dicampur ikan payus (sejenis bandeng).

Biasanya masyarakat setempat kerap menyajikan Bontot dengan cara digoreng maupun dibakar sesuai selera.

Faad salah seorang penjual Bontot menyebutkan bahwa yang membedakan makanannya dengan pempek Palembang adalah bahan pelengkapnya. Jika pempek biasa disajikan dengan kuah cuka dan asam jawa, sedangkan Bontot disajikan dengan saus cabai. 

Banyak Diburu saat Ramadan

Makanan yang banyak dijumpai di kawasan Teluk Banten, Desa Domas, Kecamatan Pontang ini memang selalu menjadi buruan saat bulan Ramadan.

Faad menyebut jika dalam sehari ia bisa menghabiskan sekitar 30 bungkus, bahkan saat weekend (Sabtu-Minggu) dirinya bisa menjual hingga 50 bungkus.

"Biasanya rame pembeli kalau hari Sabtu dan Minggu bisa sampai 50 bungkus perhari," terang pria yang menjual Bontot Rp12 ribu perbungkusnya seperti dilansir dari sariagri.id. 

Asal Usul Nama Bontot

bontot khas serang

Bontot saat sudah digoreng

©2021 Youtube Heti S /Merdeka.com

Banyak yang belum mengetahui asal usul nama unik dari Pempek made in Kabupaten Serang ini.

Namun seperti yang merdeka.com lansir dari lensabanten.com, istilah bontot selalu diidentikkan dengan anak bungsu dalam bahasa Banten atau anak paling terakhir yang masih kecil. Hal tersebut merujuk terhadap bentuk potongan yang kecil saat disajikan. 

Bagi masyarakat di luar Banten yang tertarik mencicipi kuliner khas tersebut, sejumlah e-commerce sudah menjualnya sehingga bisa dengan mudah dikirim ke luar kota. (mdk/nrd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mencicipi Manisnya Kue Bongko, Menu Takjil Andalan Masyarakat Minang yang Sudah Mulai Terlupakan
Mencicipi Manisnya Kue Bongko, Menu Takjil Andalan Masyarakat Minang yang Sudah Mulai Terlupakan

Makanan ini begitu digemari dan diburu oleh banyak masyarakat Minangkabau sebagai menu untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Surga Bazaar Takjil Ramadan di Bendungan Hilir
FOTO: Mengunjungi Surga Bazaar Takjil Ramadan di Bendungan Hilir

Sejak pukul 16.00 WIB, warga hilir mudik memadati 'pasar' yang hanya tersedia selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Pasar Takjil di Jalan Panjang Jakarta Barat yang Jadi Tempat Wisata Kuliner Sembari Ngabuburit Ramadan
FOTO: Penampakan Pasar Takjil di Jalan Panjang Jakarta Barat yang Jadi Tempat Wisata Kuliner Sembari Ngabuburit Ramadan

Takjil menjadi salah satu bagian yang paling identik dengan bulan puasa saat Ramadan.

Baca Selengkapnya
Berburu Takjil Legendaris di Pasar Lama Serang, Ada Kudapan Ketan yang Disantap bersama Daging
Berburu Takjil Legendaris di Pasar Lama Serang, Ada Kudapan Ketan yang Disantap bersama Daging

Berbagai menu takjil tradisional Banten ada di Pasar Lama Kota Serang.

Baca Selengkapnya
Disebut sebagai Nenek Moyangnya Seblak, Icip Nikmatnya Kudapan Legendaris Kerupuk Banjur Khas Bandung
Disebut sebagai Nenek Moyangnya Seblak, Icip Nikmatnya Kudapan Legendaris Kerupuk Banjur Khas Bandung

Kerupuk banjur sudah ada pada tahun 1980-an, dan menjadi jajanan favorit masyarakat pada masanya.

Baca Selengkapnya
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan

Kampung Islam Kepaon di Kota Denpasar memiliki kuliner khas bernama brongko yang hanya disajikan saat Ramadan. Kuliner ini biasa disajikan untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Berburu Takjil di Pasar Ramadan Kebon Kacang Jakpus, Bakwan Pontianak sampai Ayam Cabai Hijau Jadi Favorit Pengunjung
Berburu Takjil di Pasar Ramadan Kebon Kacang Jakpus, Bakwan Pontianak sampai Ayam Cabai Hijau Jadi Favorit Pengunjung

Menu takjil di sini super lengkap. Tapi bakwan Pontianak sama ayam cabai hijau jadi favoritnya.

Baca Selengkapnya
Asal Muasal & Pengertian Istilah Takjil Berikut Hukum dalam Islam
Asal Muasal & Pengertian Istilah Takjil Berikut Hukum dalam Islam

"Manusia masih terhitung dalam kebaikan selama ia menyegerakan (Ajjalu) berbuka."

Baca Selengkapnya
Mencicipi Lezatnya Sekubal, Hidangan Penanda Kemenangan Ala Masyarakat Lampung
Mencicipi Lezatnya Sekubal, Hidangan Penanda Kemenangan Ala Masyarakat Lampung

Sajian kuliner ala masyarakat Lampung sejenis kue ini menjadi andalan ketika perayaan hari-hari besar Islam.

Baca Selengkapnya
Wajib Disajikan di Atas Meja, Ini 5 Kudapan Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa
Wajib Disajikan di Atas Meja, Ini 5 Kudapan Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa

Kota Palembang bukan hanya soal pempek, namun beberapa jenis kudapannya juga tak kalah lezat dan selalu diburu umat muslim sebagai menu berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Godok Batinta, Kudapan Legendaris Berwarna Hitam dan Manis Khas Sumatra Barat
Mencicipi Godok Batinta, Kudapan Legendaris Berwarna Hitam dan Manis Khas Sumatra Barat

Makanan atau kudapan khas Sumatra Barat ini menggunakan bahan utama pisang dan tepung beras yang dipadukan dengan gula merah.

Baca Selengkapnya