Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mencicipi Tape Uli, Kudapan Legit Khas Betawi yang Ternyata Punya Banyak Pantangan

Mencicipi Tape Uli, Kudapan Legit Khas Betawi yang Ternyata Punya Banyak Pantangan Tape uli khas Betawi. ©2021 YouTube Matkiding / editorial Merdeka.com

Merdeka.com - Tape uli adalah salah satu kudapan tersohor di kalangan masyarakat Betawi yang begitu menggugah selera. Rasa tape ketan hitam yang manis dipadu dengan kenyalnya uli (ketan kukus) yang lembut gurih terasa memanjakan lidah.

Penganan yang biasa jadi menu sarapan warga Jakarta dan sekitarnya ini ternyata menyimpan banyak fakta menarik. Salah satunya adalah adanya sejumlah pantangan yang dipercaya oleh para pembuatnya. Konon jika pantangan ini dilanggar akan mempengaruhi hasil serta cita rasa dari tape uli saat dihidangkan.

Selain itu masyarakat setempat juga percaya, kudapan tersebut turut membawa pesan keharmonisan antara laki-laki dan perempuan yang membuatnya. Melansir dari berbagai sumber berikut kisah unik tape uli selengkapnya.

Orang lain juga bertanya?

Dijual di Pasar-Pasar Tradisional

tape uli khas betawi

Tape uli khas Betawi

©2021 YouTube Matkiding / editorial Merdeka.com

Sebagai jajanan kaki lima, tape uli biasanya bisa ditemukan di pasar-pasar bersama penganan tradisional lainnya. Penjual kerap menjajakannya secara terpisah antara tape ketan hitam dan uli kukusnya. Untuk tape ketan biasa dijual pedagang sekitar Rp2.500 sampai Rp5 ribu, dan uli kukus sekitar Rp5 ribu sampai Rp10 ribu.

Mengutip laman 1001indonesia.net, ketan uli dibuat dari bahan dasar ketan putih (paris), ragi, dan kelapa. Sedangkan untuk tape ketannya dibuat dari ketan hitam (solo) yang diberi ragi.

Tape uli tersebut sangat cocok dijadikan camilan saat pagi maupun sore hari, bersama segelas teh atau kopi untuk teman bersantai.

Pantangan di Balik Kelezatan Tape Uli

tape uli khas betawi

Salah seorang pembuat tape uli

©2021 YouTube Liputan6 SCTV / editorial Merdeka.com

Bagi masyarakat Betawi, tape uli lebih dari sekadar penganan. Dalam proses pembuatannya, ada sejumlah pantangan yang dipercaya turun temurun agar hasilnya tidak gagal.

Beberapa hal yang tidak boleh dilakukan saat menciptakan tape uli antara lain pembuatnya tidak boleh dalam keadaan marah, tidak boleh sedang menstruasi, dan tidak boleh berbicara ketika proses pemberian ragi sampai masuk fermentasi.

Makanan khas Betawi ini juga masih bisa ditemui di sejumlah daerah seperti Bekasi, Depok, Bogor, Tangerang hingga di Kampung Betawi, Setu Babakan, Kota Jakarta Selatan.

Melambangkan Keharmonisan Antara Laki-Laki dan Perempuan

tape uli khas betawi

Tape ketan sebagai pelengkap tape uli Betawi

©2021 YouTube Liputan6 SCTV / editorial Merdeka.com

Dilansir dari goodnewsfromindonesia, jajanan ini juga disebut melambangkan sisi keharmonisan antara pembuat laki-laki dan perempuan.

Menurut Alim Maolana, salah satu pembuat tape uli di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, keharmonisan itu dilihat dari bentuk kerja sama antar kedua belah pihak, seperti laki-laki yang diharuskan menumbuk bahan dan kaum perempuan yang memasaknya.

Selain itu, saat sudah jadi, uli yang mengandung banyak gluten dapat membuat teksturnya amat lengket. Hal ini yang kemudian dipercaya sebagai lambang kedekatan antara kaum lelaki dan perempuan yang membuatnya.

Hadir Dalam Setiap Acara Penting

Dalamnya makna yang terkandung itulah kemudian membuat tape uli dianggap sebagai hidangan yang istimewa.

Biasanya masyarakat Betawi di Jakarta dan sekitarnya, akan menghidangkan kudapan tersebut saat momen penting seperti hajatan, hingga hari raya besar ketika Idulfitri dan Iduladha. (mdk/nrd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengulik Keunikan Nasi Uduk Betawi, Kelezatan ada di Semur Jengkolnya
Mengulik Keunikan Nasi Uduk Betawi, Kelezatan ada di Semur Jengkolnya

Nasi uduk khas Betawi jadi menu yang wajib untuk dicicipi saat singgah ke Jakarta

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Kue Talam Khas Betawi, Usianya 500 Tahun dan Gambarkan Kehidupan Manusia
Fakta Menarik Kue Talam Khas Betawi, Usianya 500 Tahun dan Gambarkan Kehidupan Manusia

Usia kue talam khas Betawi kabarnya sudah 500 tahun, ini fakta menariknya.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Khas Betawi yang Nikmat dan Nagih
Rekomendasi Makanan Khas Betawi yang Nikmat dan Nagih

Betawi sebagai wilayah dengan kekayaan kuliner. Apa saja rekomendasi makanan khas Betawi?

Baca Selengkapnya
Mengenal Ragam Pantangan ala Orang Betawi, Tak Boleh Makan Pisang Dempet hingga Buang Air Kecil di Bawah Pohon
Mengenal Ragam Pantangan ala Orang Betawi, Tak Boleh Makan Pisang Dempet hingga Buang Air Kecil di Bawah Pohon

Pantangan ini biasanya dilestarikan sebagai sebuah kearifan lokal.

Baca Selengkapnya
Makanan Unik Khas Indonesia
Makanan Unik Khas Indonesia

'Mie Lendir' makanan khas Riau dan Batam. Mie ini memiliki kuah sangat kental berwarna cokelat.

Baca Selengkapnya
Top 5 Makanan Khas Indonesia yang Ekstrem, Berani Mencobanya?
Top 5 Makanan Khas Indonesia yang Ekstrem, Berani Mencobanya?

Makanan Indonesia ini dinilai ekstrem karena terbuat dari bahan yang tak biasa. Apa saja itu?

Baca Selengkapnya
Wajib Dicoba, Begini Kisah di Balik Kelezatan Sup Daging Khas Betawi
Wajib Dicoba, Begini Kisah di Balik Kelezatan Sup Daging Khas Betawi

Sup daging khas Betawi jadi hidangan yang sayang untuk dilewatkan saat mampir ke ibu kota.

Baca Selengkapnya
Di Balik Warna Warni Cantik Kue Sengkulun Khas Jakarta, Cita Rasanya Konon Bikin Erat Hubungan Antar Manusia
Di Balik Warna Warni Cantik Kue Sengkulun Khas Jakarta, Cita Rasanya Konon Bikin Erat Hubungan Antar Manusia

Konon, siapapun yang menyantap Kue Sengkulun maka hubungan antar sesama orang akan semakin erat.

Baca Selengkapnya
Mitos Sunda dalam Kehidupan Sehari-hari, Jadi Pamali
Mitos Sunda dalam Kehidupan Sehari-hari, Jadi Pamali

Pamali sudah dipegang sebagai kebiasaan dari nenek moyang, terutama di masyarakat Sunda, dalam menerapkan batasan di kehidupan.

Baca Selengkapnya
6 Rekomendasi Oleh-oleh Asli Cirebon untuk Kembali ke Jakarta, Ada yang Mirip Bakpia
6 Rekomendasi Oleh-oleh Asli Cirebon untuk Kembali ke Jakarta, Ada yang Mirip Bakpia

Oleh-oleh khas Cirebon tak selalu kerupuk melarat ataupun sirup Tjampolay, tapi salah satnya ada yang mirip bakpia namun jarang diketahui

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Tahu Siksa, Kuliner Legendaris Betawi yang Viral Mulai Langka
Fakta Menarik Tahu Siksa, Kuliner Legendaris Betawi yang Viral Mulai Langka

Ada cerita unik di balik penamaan tahu siksa yang menggiurkan lidah ini.

Baca Selengkapnya