Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

20 Korban keracunan ayam bakar masih dirawat intensif

20 Korban keracunan ayam bakar masih dirawat intensif Korban keracunan ayam bakar. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - 20 Orang dari 132 korban keracunan ayam bakar di Desa Serayu Larangan, Kecamatan Mrebet Kabupaten Purbalingga masih harus menjalani rawat inap di sejumlah fasilitas kesehatan di Purbalingga.

Mereka dirawat di Puskesmas Serayu Larangan, RSUD Goeteng Tarunadibrata, RSU Harapan Ibu dan RSU Nirmala.

Bupati Purbalingga Tasdi mengatakan 20 orang masih mengalami perawatan karena masih mengalami mual dan diare. Ia mengatakan perawatan terus diintensifkan agar kesehatan korban cepat berangsur pulih.

Menurut Tasdi, kejadian keracunan yang dialami warga Serayu Larangan, Mrebet sejak Kamis (9/2) dinyatakan sebagai kejadian luar biasa (KLB). Adanya kejadian tersebut, Ia meminta pihak Puskesmas dan Dinas Kesehatan untuk melakukan langkah preventif berupa penyuluhan-penyuluhan sebagai upaya pencegahan sekaligus mengingatkan warga untuk selalu melaksanakan gerakan hidup bersih dan sehat.

“Preventifnya harus ada juga, bagaimana melakukan penyuluhan dengan jajaran kepala desa agar masyarakat berhati-hati dalam membeli makanan. Tidak hanya di Serayu Larangan tapi di seluruh wilayah kabupaten Purbalingga,” katanya.

Data terakhir korban keracunan dari Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga, hingga Sabtu siang ada 132 pasien yang ditangani sejumlah fasilitas kesehatan di Purbalingga. Dalam 3 hari terakhir, sejak Kamis (9/2) jumlah ini memang terus membengkak dari 78 korban naik menjadi 93 dan terakhir sampai Sabtu (12/2) siang 132 orang.

Sampai saat ini, diterangkan Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Purbalingga, Muchsoni korban mengalami penanganan rawat jalan sebanyak 80 orang. Sedang rincian rawat inap, di Puskesmas Serayu Larangan 22 orang. Sementara yang dirujuk ke RSUD dr Goeteng Tarunadibrata 22 orang, RSU Nirmala 4 orang dan RSU Harapan Ibu 4 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga, Hanung Wikantono menuturkan hingga saat ini belum bisa dipastikan peyebab keracunan. Pihaknya bersama petugas kepolisian masih melakukan penelitian laboratorium untuk mengetahui bakteri apa yang terkandung dalam makanan yang dikonsumsi warga. (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ibu-Ibu PKK di Semarang Keracunan Usai Makan Katering, Alami Muntah Hingga Demam
Ibu-Ibu PKK di Semarang Keracunan Usai Makan Katering, Alami Muntah Hingga Demam

Polisi masih mendalami peristiwa keracunan ini termasuk memanggil pengelola catering.

Baca Selengkapnya
Korban Tewas Kebakaran Gudang Elpiji di Bali Bertambah 16 Orang, Tersisa 2 Masih Dirawat Intensif
Korban Tewas Kebakaran Gudang Elpiji di Bali Bertambah 16 Orang, Tersisa 2 Masih Dirawat Intensif

Gudang terbakar tersebut tidak berizin dan diduga tabung yang ada oplosan.

Baca Selengkapnya
Update Kasus Kebakaran Gudang Elpiji di Bali, Korban Tewas jadi 3 Orang
Update Kasus Kebakaran Gudang Elpiji di Bali, Korban Tewas jadi 3 Orang

Update Kasus Kebakaran Gudang Elpiji di Bali, Korban Tewas Bertambah 2

Baca Selengkapnya
Belasan Pegawai Rumah Sakit Juga Keracunan Gas Amonia Pabrik Es di Tangerang, Alami Sesak Napas dan Mata Perih
Belasan Pegawai Rumah Sakit Juga Keracunan Gas Amonia Pabrik Es di Tangerang, Alami Sesak Napas dan Mata Perih

Polisi masih menyelidiki kasus dugaan kebocoran gas amonia dari pabrik es tersebut.

Baca Selengkapnya
Kronologi Puluhan Warga di Lumajang Diduga Keracunan Ketan Koro Usai Pengajian
Kronologi Puluhan Warga di Lumajang Diduga Keracunan Ketan Koro Usai Pengajian

Puluhan warga ini mengalami gejala mual dan muntah. Kondisi ini diperparah dengan badan yang lemas dan hanya bisa berbaring.

Baca Selengkapnya
Per Hari Ini, Korban Tewas Akibat Kebakaran Gudang Elpiji di Bali Capai 5 Orang
Per Hari Ini, Korban Tewas Akibat Kebakaran Gudang Elpiji di Bali Capai 5 Orang

Kebakaran itu dianggap kejadian luar biasa karena korban meninggal dunia mencapai belasan orang.

Baca Selengkapnya
Kesaksian Pasien saat RS Citra Arafiq Kebakaran: Terkunci di Ruangan Hingga Operasi Pakai Lampu HP
Kesaksian Pasien saat RS Citra Arafiq Kebakaran: Terkunci di Ruangan Hingga Operasi Pakai Lampu HP

Saat kejadian, ada sejumlah pasien yang sedang berada di ruang operasi, bahkan ada yang sedang menjalani tindakan operasi.

Baca Selengkapnya
Korban Tewas Akibat Kebakaran Gudang Elpiji di Bali Bertambah 13 Orang
Korban Tewas Akibat Kebakaran Gudang Elpiji di Bali Bertambah 13 Orang

Pasien meninggal dunia di RSUP Prof Ngoerah total 12 orang dan satu pasien meninggal di RSUD Wangaya.

Baca Selengkapnya
Puluhan Warga Tasik Keracunan Nasi Kotak
Puluhan Warga Tasik Keracunan Nasi Kotak

Berdasarkan keterangan yang diterimanya dari pasien yang mendapatkan perawatan, seluruhnya mengaku menyantap nasi kotak.

Baca Selengkapnya
Usai Hadiri Hajatan, 109 Orang Alami Keracunan di Desa Sekarwangi Sukabumi
Usai Hadiri Hajatan, 109 Orang Alami Keracunan di Desa Sekarwangi Sukabumi

Hondo mengatakan untuk mengetahui penyebab terjadinya keracunan massal ini sudah ditangani oleh pihak Dinkes Kabupaten Sukabumi serta aparat kepolisian.

Baca Selengkapnya
Puluhan Orang Mual, Pusing & Muntah Usai Santap Nasi Hajatan, Ternyata Karena Hal Ini
Puluhan Orang Mual, Pusing & Muntah Usai Santap Nasi Hajatan, Ternyata Karena Hal Ini

Usai mendapat laporan soal keracunan massal itu, polisi masih menyelidiki penyebabnya.

Baca Selengkapnya
Hasil Uji Lab, Ada Banyak Bakteri pada Makanan yang Sebabkan Ratusan Warga Cimahi Keracunan
Hasil Uji Lab, Ada Banyak Bakteri pada Makanan yang Sebabkan Ratusan Warga Cimahi Keracunan

Berdasarkan data, ada 364 warga mengalami keracunan usai menyantap nasi boks saat acara reses anggota DPRD Kota Cimahi.

Baca Selengkapnya