Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pakai Jasa Kursi Roda Ilegal, Jemaah Haji Lansia Dihentikan Penjaga Masjidil Haram

Pakai Jasa Kursi Roda Ilegal, Jemaah Haji Lansia Dihentikan Penjaga Masjidil Haram Petugas resmi pendorong kursi roda di Masjidil Haram. ©Media Center Haji 2023

Merdeka.com - Empat jemaah lansia yang menggunakan kursi roda dihentikan penjaga Masjidil Haram saat melakukan tawaf di Masjidil Haram, Makkah. Rupanya, mereka telah menggunakan jasa pendorong kursi roda ilegal.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (4/6). Saat itu, penjaga Masjidil Haram mendatangi empat jemaah lansia asal embarkasi Jakarta Pondok Gede. Jemaah yang tidak tahu apa-apa, ditinggal kabur empat pendorong kursi roda.

Beruntung, ada petugas PPIH Arab Saudi dari layanan perlindungan jemaah. Setelah berdiskusi dengan petugas Masjidil Haram dan diberikan penjelasan, keempat jemaah itu akhirnya diizinkan melanjutkan tawaf. Mereka kemudian menggunakan jasa kursi roda resmi yang disediakan Masjidil Haram.

Atas kejadian ini, Kepala Daerah Kerja Makkah, Khalilurrahman mengimbau jemaah yang membutuhkan kursi roda saat akan tawaf dan atau sai, untuk menggunakan jasa sewa kursi roda resmi yang disediakan petugas Masjidil Haram. Para petugas resmi itu mengenakan seragam rompi dan beroperasi di areal Masjidil Haram.

Jemaah bisa bertanya kepada petugas haji Indonesia berseragam dan rompi hitam, yang telah disebar di banyak titik jika kebingungan.

"Jika menggunakan jasa yang tidak resmi, petugas masjid bisa menghentikan," ujarnya.

Selain kursi roda, Masjidil Haram juga menyediakan jasa penyewaan skuter listrik yang berlokasi di lantai atas. Ada jalur khusus yang disediakan jemaah yang akan tawaf dan sai menggunakan skuter dan kursi roda.

"Petugas resmi ada di dalam Masjidil Haram. Mereka menggunakan seragam khusus," sebutnya.

Berdasarkan hasil penelusuran di Masjidil Haram pada 31 Mei 2023, untuk tarif resmi kursi roda dibagi dalam beberapa paket. Untuk paket tawaf dan sai harganya mulai Saudi Riyal (SR) 200/orang. Untuk tawaf saja SR100/orang, dan untuk jasa pendorongan sai saja SR100/orang.

Sedangkan tarif penyewaan untuk skuter kapasitas 1 orang, paket tawaf dan Sai dibanderol SR115/orang. Tawaf saja SR57,5/orang, dan sai saja SR57,5/orang. Ada juga skuter dengan kapasitas 2 orang. Harga paket tawaf dan Sai SR230, tawaf saja SR115, dan sai saja SR115.

Hingga hari keempat pemberangkatan dari Madinah, lebih 18.500 jemaah haji Indonesia sudah tiba di Makkah Al-Mukarramah. Para jemaah melaksanakan umrah wajib atau umrah kedatangan di Masjidil Haram sebagai bagian dari rangkaian ibadah haji.

Jemaah Indonesia gelombang pertama yang tiba di Madinah sejak 24 Mei lalu, melaksanakan ibadah salat arbain di Masjid Nabawi.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pakai Jasa Pendorong Kursi Roda Ilegal, 5 Jemaah Haji Berurusan dengan Askar di Masjidil Haram
Pakai Jasa Pendorong Kursi Roda Ilegal, 5 Jemaah Haji Berurusan dengan Askar di Masjidil Haram

Kelima jemaah asal embarkasi Surabaya tersebut diamankan lantaran menggunakan jasa pendorong kursi roda ilegal.

Baca Selengkapnya
Usai Umrah Wajib, Banyak Jemaah Indonesia Terpisah dari Rombongan hingga Kelelahan
Usai Umrah Wajib, Banyak Jemaah Indonesia Terpisah dari Rombongan hingga Kelelahan

Beberapa apa jemaah yang dianggap membutuhkan obat diberikan obat pereda nyeri.

Baca Selengkapnya
Sebelum Pulang Jemaah Haji Diminta Tawaf Wada, Ini Alasannya
Sebelum Pulang Jemaah Haji Diminta Tawaf Wada, Ini Alasannya

Jemaah haji lansia dan risiko tinggi dianjurkan menggunakan kursi roda atau skuter matik.

Baca Selengkapnya
Sederet Keringanan yang Bisa Dimanfaatkan Jemaah Haji Lansia Saat Berada di Tanah Suci Mekkah
Sederet Keringanan yang Bisa Dimanfaatkan Jemaah Haji Lansia Saat Berada di Tanah Suci Mekkah

Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung semangat memberikan layanan terbaik bagi jemaah.

Baca Selengkapnya
Kemenag Imbau Jemaah Lansia Manfaatkan Rukhsah Beribadah Haji
Kemenag Imbau Jemaah Lansia Manfaatkan Rukhsah Beribadah Haji

Jemaah lansia juga perlu mempertimbangkan tips Imam Al Nawawi.

Baca Selengkapnya
Keluarga Tak Perlu Khawatir, Pemerintah Sediakan 10 Bus Shalawat Gratis Khusus Jemaah Lansia dan Disabilitas Pengguna Kursi Roda
Keluarga Tak Perlu Khawatir, Pemerintah Sediakan 10 Bus Shalawat Gratis Khusus Jemaah Lansia dan Disabilitas Pengguna Kursi Roda

Dari 10 bus yang disiapkan, sudah 8 bus yang beroperasi mengantarkan jemaah lansia dan jemaah disabilitas yang menggunakan kursi roda.

Baca Selengkapnya
288 Jemaah Lansia dan Disabilitas Tanpa Pendamping Bakal Menjalani Safari Wukuf
288 Jemaah Lansia dan Disabilitas Tanpa Pendamping Bakal Menjalani Safari Wukuf

Kementerian Agama telah menentukan persyaratan jemaah haji lansia dan disabilitas yang akan mengikuti safari wukuf lansia non-mandiri.

Baca Selengkapnya
Simak, Ini Bus-Bus Gratis untuk Jemaah Haji Indonesia Selama di Mekkah
Simak, Ini Bus-Bus Gratis untuk Jemaah Haji Indonesia Selama di Mekkah

Khusus bus ramah lansia ini disediakan sebanyak 20 armada. Masing-masing bus tersedia 18 kursi.

Baca Selengkapnya
Hukum Tawaf dan Sai Pakai Skuter Listrik di Masjidil Haram
Hukum Tawaf dan Sai Pakai Skuter Listrik di Masjidil Haram

Jemaah haji diperbolehkan melakukan tawaf dan sai menggunakan skuter listrik. Apa hukumnya?

Baca Selengkapnya
Penuh Haru, 300 Jemaah Safari Wukuf Kembali Bergabung dengan Kloter di Hotel Mekkah
Penuh Haru, 300 Jemaah Safari Wukuf Kembali Bergabung dengan Kloter di Hotel Mekkah

Sebanyak 300 jemaah haji yang mengikuti safari wukuf lansia dan disabilitas nonmandiri telah kembali bergabung dengan kloternya di Mekkah.

Baca Selengkapnya
Cuaca Ekstrem, Lontar Jumrah Bisa Dibadalkan, Simak Kriterianya
Cuaca Ekstrem, Lontar Jumrah Bisa Dibadalkan, Simak Kriterianya

Jemaah haji yang kurang sehat atau tidak kuat lebih baik lempar jumrahnya dibadalkan

Baca Selengkapnya