VIDEO: Apes Vendor Rugi Rp40 Juta Kena Tipu Program Makan Bergizi Gratis Prabowo di Sumbar
Pelaku awalnya meminta bantuan untuk pengadaan bahan makanan bergizi gratis kepada korban
Polresta Bukittinggi Sumatera Barat menerima laporan masyarakat terkait kasus penipuan pengadaan makanan untuk program makan bergizi gratis.
Dalam kasus ini, modus penipuan pelaku mengaku dari Kodim 0304 Agam. Kemudian meminta sejumlah uang hingga puluhan juta rupiah dari pengusaha kuliner.
Pelaku awalnya meminta bantuan untuk pengadaan bahan makanan bergizi gratis kepada korban. Namun korban tidak memiliki persediaan bahan baku, seperti ikan kaleng dan daging kornet, dan akhirnya setuju mengirimkan sejumlah uang.
Akibatnya dari kasus ini, seorang pengusaha kuliner menjadi korban hingga uang Rp 42 juta lenyap. Korban pun baru menyadari penipuan tersebut setelah mengunjungi Makodim dan mengetahui bahwa tidak ada program seperti yang disebutkan.