6 Hal ngeri yang dilakukan ilmuwan pada mayat manusia
Merdeka.com - Setiap orang pasti mati. Kematian orang yang kita kasihi memang terkadang kurang bisa diterima dan ingin mereka tetap ada di sekitar kita. Dalam hal ini, ada beberapa cara yang dilakukan oleh sejumlah ilmuwan untuk menjaga agar mereka tidak ke mana-mana.
Tapi perlu diingat, bahwa hal-hal yang dilakukan oleh para ilmuwan ini cukup aneh dan terkadang menakutkan. Bayangkan saja, mayat orang yang kita kasihi harus diolah menjadi 'sesuatu' yang berbeda.
Mulai dari dibuat sebagai campuran permata sampai pupuk untuk tanaman! Ingin tahu selengkapnya? Simak ulasannya berikut ini.
-
Bagaimana cara kerangka dimakamkan? Kerangka yang ditemukan dikubur dalam berbagai cara. Sebagian besar dikubur dalam liang lahat yang sederhana, tapi hampir sepertiga yang dikubur adalah bayi dan anak-anak. Bayi dan anak-anak ini diletakkan dan dikubur salam wadah besar.
-
Bagaimana cara menguburkan jenazah? Bagi yang memasukkan ke liang lahat hendaklah mengucapkan dzikir berikut,bismillahi wa ‘ala millati Rasulillahatau:bismillah wa ‘ala sunnati Rasulillah shallallahu ‘alaihi wasallam Dalam proses meletakkan jenazah:Posisikan jenazah untuk menghadap ke kanan lalu dimasukkan secara perlahan. Hadapkan jenazah ke arah kiblat dan dekatkan ke dinding liang kubur.Sandarkan bagian depan jenazah pada dinding kubur.Lalu beri penyangga di bagian punggung dengan tanah, batu, atau yang lainnya.Selesain meletakkan jenazah ke dalam liang kubur, lepaskan tali pocong jenazah.
-
Mengapa arkeolog meneliti kotoran mumi? 'Sekarang kita melihat hal tersebut merupakan cara yang bagus untuk mendapatkan informasi dari mereka yang hidup ribuan tahun sebelum kita.'
-
Siapa yang meneliti kotoran mumi? Studi yang dilakukan oleh arkeolog di Universitas Puerto Rico ini mengamati koprolit dari sisa-sisa manusia dari dua budaya pra-Columbus yang disebut Huecoid dan Saladoid.
-
Kenapa korban tumbal dikubur dengan permata? Selain perhiasan, kerangka ini juga dihiasi dengan lencana dan ornamen terkait dewa-dewa.
-
Bagaimana mumi diawetkan? Diyakini tembaga digunakan karena sifat antimikrobanya untuk membantu mengawetkan jasad.
Pupuk tanaman/pohon
Sebuah perusahaan bernama Bios Urns menawarkan guci biodegradable di tahun 2011 lalu. Mereka menawarkan sebuah benih tanaman atau pohon lengkap dengan pupuk yang terbuat dari mayat manusia. Tak berselang lama, tanaman yang Anda tanam dan dipupuk dengan pupuk mayat akan tumbuh menjadi pohon! Serius, ini cukup mengerikan.
Berlian
Meskipun terdengar tidak mungkin, namun ini benar-benar dapat terwujud. Sebuah perusahaan di Amerika terbukti mampu mengubah mayat menjadi berlian. Mereka berangkat dari asumsi bahwa manusia mengandung sejumlah karbon yang sangat besar. Dan hal itu dapat menghasilkan lebih dari 50 berlian dari satu tubuh orang!
Sabun
Pernah Anda bayangkan Anda mandi menggunakan sabun yang terbuat dari mayat manusia? Oh, man!Ini terdengar menyeramkan dan apa yang membuat sebuah perusahaan di luar sana membuat benda seperti ini? Ya, mereka memproduksi sabun yang terbuat dari mayat manusia. Sabun tersebut diproduksi dengan mencampur lemak manusia dengan beberapa bahan kimia.
Digunakan untuk mengekstrak logam
'Crematorium recycling' dimulai di Inggris pada tahun 2004. Yang mana logam tersebut diambil dari mayat manusia dan digunakan karena berbagai alasan. Mulai dari lampu jalan hingga mesin pesawat terbang. Bayangkan saja, logam-logam tersebut berasal dari mayat yang diolah sedemikian rupa. Wow!
Makanan burung liar
Di Tibet, ada tradisi unik. Yang mana jika ada orang meninggal maka mayatnya akan dipotong-potong dan dicampur dengan tepung terigu serta mentega. Untuk apa?Campuran itu ternyata diumpankan ke burung liar di pegunungan. Burung pemakan bangkai sangat menyukai campuran aneh ini.
Uji kecelakaan mobil
Tidak ada yang menyangkal bahwa setiap mobil baru selalu melalui uji kecelakaan yang dilakukan oleh pihak produsen untuk mengetahui seberapa besar efek kecelakaan yang dialami oleh penumpang jika terjadi apes.Nah, karena tidak mungkin menggunakan orang yang masih hidup, sejumlah produsen otomotif pernah menggunakan mayat orang untuk melakukan test ini. Meskipun saat ini sudah jarang sekali dilakukan, namun beberapa tahun lalu hal ini masih banyak dipraktikkan.
(mdk/ega)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penemuan baru ini digadang-gadang akan lebih efektif dan memiliki manfaat dari pada pemakaman dengan menggunakan batu nisan.
Baca SelengkapnyaTidak ada manusia yang sama, tetapi ketika mati, tubuh manusia punya satu persamaan.
Baca SelengkapnyaIlmuwan berhasil menemukan ramuan rahasia itu. Berikut formulanya.
Baca SelengkapnyaPernahkah terbayangkan keadaan tubuh kita setelah meninggal dunia? Ada banyak proses perubahan yang terjadi setelah kita meninggal hingga akhirnya diuraikan.
Baca SelengkapnyaIlmuwan Rekonstruksi Wajah 'Vampir' Italia Abad ke-16, Ternyata Sosoknya Tidak Menyeramkan
Baca SelengkapnyaTemuan ini mengungkap pemakaman Zaman Perunggu yang belum pernah terjadi sebelumnya di Northumberland, Inggris.
Baca SelengkapnyaUNPRI angkat bicara soal viralnya penemuan lima mayat di kampus.
Baca SelengkapnyaMumi ini ternyata dirakit dari berbagai organ mirip Frankenstein.
Baca SelengkapnyaTeks medis kuno juga memberikan gambaran tentang bagaimana orang-orang purba memahami cedera dan luka.
Baca Selengkapnya