Ekonomi Indonesia dijajah Malaysia
Merdeka.com - Belum hilang dari benak pada saat Malaysia mengatakan tari Tor Tor adalah bagian dari budaya mereka. Kini, salah satu maskapai terbaik Tanah Air juga dibeli oleh Malaysia.
Kamis (26/7) Batavia Air resmi dibeli oleh Air Asia yang berasal dari Malaysia. Batavia dibeli dengan nilai USD 80 juta atau sekitar Rp 762 miliar.
Batavia adalah salah satu maskapai terbaik di Indonesia. Bahkan, dia sudah mengantongi izin terbang ke Uni Eropa sejak tahun 2010 lalu bersama tiga maskapai lain termasuk Garuda Indonesia dan Lion air.
-
Di mana perkebunan sawit Belanda pertama di Sumatra? Pada Masa kolonial Hindia Belanda, perkebunan kelapa sawit menjadi sebuah industri berskala besar dengan dibukanya perusahaan bernama Sungai Liput Cultuur Maatschappij oleh Adrien Hallet dan K. Schadt di Pantai Timur Sumatra, tepatnya di Deli pada 1911.
-
Dimana Sawah Cisema berada? Letaknya yang dikelilingi pegunungan, menghasilkan pemandangan yang memikat, seperti di kawasan sawah Cisema, Kampung Cihamerang, Desa Batu Karut, Kecamatan Banjaran Wetan.
-
Dimana kelapa sawit pertama kali ditanam di Indonesia? Kelapa sawit pertama kali ditanam di Kebun Raya Bogor, pada tahun 1848 oleh orang Belanda yang datang ke Indonesia.
-
Kapan kelapa sawit pertama kali ditanam secara komersial di Sumatera? Sejak 1910, kelapa sawit banyak dibudidayakan secara komersial dan meluas di Sumatera.
-
Siapa pengusaha kaya yang membangun pabrik kelapa sawit di Sumatera? Tahun 1991, Wilmar berhasil membangun pabrik pengolahan minyak sawit pertama sekaligus membeli kebun kelapa sawit seluas 7.000 hektare di Pulau Sumatra.
-
Siapa pemilik perkebunan di Subang? Kebun-kebun itu dikelola oleh saudagar tanah bernama Pieter Willem Hofland (P.W Hofland). Ia merupakan pemilik tunggal kawasan perkebunan tersebut, yang dikelola lewat Pamanoekan en Tjiasemlanden atau unit usaha perkebunan di wilayah Pamanukan sampai Ciasem.
Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi Golkar, Ali Wongso Halomoan mengaku amat menyayangkan aksi korporasi tersebut. "Kalau dari aksi bisnis sih boleh saja. Tapi jika dilihat dari nasionalisme, amat saya sayangkan," ujar dia.
Ali mengaku bahwa kini Malaysia tampak lebih maju dan jauh melaju dibandingkan Indonesia. "Ini kenapa? Padahal kita dulu yang lebih maju dari mereka (Malaysia)," ujar Ali.
Memang bukan kali ini saja Malaysia menguasai bidang usaha yang ada di Indonesia. Tahun 2002 lalu, salah satu bank terbesar di Malaysia, CIMB berhasil membeli gabungan Bank Lippo dan Bank Niaga, akhirnya menjadi bank CIMB Niaga.
Kini, CIMB Niaga menjadi salah satu lima bank terbesar di Indonesia menurut aset dan menguasai 11 persen pasar Tanah Air.
Tak hanya itu saja, meskipun Malaysia sudah mempunyai sumber komoditas unggulan, yaitu kelapa sawit, toh para pengusahanya masih juga ingin berinvestasi di Indonesia.
Menurut Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki), Malaysia sudah menguasai 1,5 hingga 2 juta hektar lahan perkebunan sawit di Indonesia. Luas tersebut merupakan 18,5 hingga 24,7 persen dari total lahan kelapa sawit di Indonesia yang mempunyai total 8,1 juta hektar.
Ali mengatakan, di bidang kelapa sawit Indonesia tergolong ketinggalan jauh. "Bayangkan, Malaysia sudah bisa membuat 20 produk turunan sawit, sementara kita baru bisa bikin minyak goreng," kata dia.
Setelah budaya diklaim, apakah bisnis di Indonesia akan seterusnya tergerus oleh negara tetangga, Malaysia? (mdk/rin)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tanaman ini dibawa oleh orang-orang Belanda ke Nusantara.
Baca SelengkapnyaNusantara lebih dulu eksis jauh sebelum Indonesia merdeka. Simak fakta menariknya.
Baca SelengkapnyaSekitar dua abad silam, geliat produksi logam ini terus meningkat hingga menjadi salah satu yang terbesar di dunia.
Baca SelengkapnyaDi masa kerajaan, masyarakat dibebani pajak tanah dan pajak tenaga kerja.
Baca SelengkapnyaDalam perdagangan minyak nabati, tidak semua exportir merupakan produsen minyak nabati.
Baca SelengkapnyaTahun 2011 dia masih menjadi buruh kasar dan tanpa sengaja bertemu dengan Johan Maulana, penambang batubara Kalimantan.
Baca SelengkapnyaIndonesia sudah lama dikenal sebagai salah satu negara pengekspor terbesar kelapa sawit dan turunannya.
Baca SelengkapnyaSalah satu kilang minyak tertua di Indonesia ini dulunya sangat berperan penting dalam memasok bahan bakar bagi tentara sekutu saat melawan Jepang.
Baca SelengkapnyaBloomberg pernah menulis bahwa Sultan Ibrahim juga memiliki seperempat saham U Mobile, sebuah provider terbesar di Malaysia.
Baca SelengkapnyaAda banyak pelaut ulung pada zaman kerajaan yang menginsiprasi
Baca SelengkapnyaMeski dari golongan orang kaya, sosok asal Sumatera Barat ini tak ragu berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Baca SelengkapnyaKesuksesan pria ini menjadi salah satu kisah inspiratif dalam membangun bisnis.
Baca Selengkapnya