Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Asal Muasal Biskuit Khong Guan, Ternyata Bukan dari Indonesia

Mengenal Asal Muasal Biskuit Khong Guan, Ternyata Bukan dari Indonesia Khong Guan. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Pada saat hari raya lebaran, identik sekali dengan biskuit kaleng yang dikenal masyarakat Indonesia, yaitu Khong Guan. Biskuit ini sangat tidak asing di kalangan masyarakat mulai dari kalangan kecil hingga ke atas.

Mengutip laman resmi khongguan.com, Senin (24/4), ternyata Khong Guan bukan berasal dari Indonesia loh, melainkan dari Singapura. Khong Guan sendiri juga berdiri pada 1947 dengan pabrik pertamanya di Jalan 18 Howard, Singapura.

Awal mula berdirinya brand itu bermula dari Chew Choo Keng dan Chew Choo Han, yang merupakan saudara imigran dari fujian, China yang pindah ke Singapura.

Namun pada saat tahun 1940 ketikan jepang menginvasi Singapura, mereka terpaksa harus mengungsi ke Perak Malaysia. Di sana, mereka mulai membuat biskuit dari tangan mereka sendiri dan menjualnya hingga tepung dan gula tak lagi tersedia. Berbagai cara mereka lakukan untuk terus mencari penghasilan di negeri orang.

Selang beberapa lama, Chew Choo Han menemukan beberapa mesin tua pembuat biskuit yang telah rusak. Tetapi, mesin tersebut ia perbaiki untuk memproduksi biskuit-biskuit tersebut.

Melesatnya penjualan dari hasil biskuit itu, membuat kedua saudara itu melakukan ekspansi ke Malaysia di tahun 1950 hingga 1960-an. Bahkan pabrik keduanya menghasilkan sebanyak 40.000 kaleng biskuit setiap harinya dengan 1.000 pegawai yang bekerja di pabrik tersebut.

Sementara pabrik yang berada di Singapura mampu menghasilkan sebanyak 10.000 kaleng biskuit setiap harinya dengan memiliki 200 pegawai.

Pada tahun 2001, Chew Choo Keng meninggal dunia. Pada saat itulah pabrik yang ia dirikan menjadi perhatian multinasional dan memiliki pabrik perusahaan asosiasi di Malaysia, Thailand, Filipina, Indonesia, Hong Kong, China dan Amerika Serikat.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Riwayat Kastangel yang Kini Jadi Sajian Khas Lebaran, Ternyata Kue Warisan Kolonial Belanda
Riwayat Kastangel yang Kini Jadi Sajian Khas Lebaran, Ternyata Kue Warisan Kolonial Belanda

Di antara banyak varian kue kering, kastengel cukup menjadi primadona

Baca Selengkapnya
Bertahan Puluhan Tahun, Ini Sisi Menarik Kue Gipang dari Banten yang Rasanya Manis
Bertahan Puluhan Tahun, Ini Sisi Menarik Kue Gipang dari Banten yang Rasanya Manis

Beras umumnya diolah menjadi penganan asin gurih seperti arem-arem atau rengginang. Namun di tanah Jawara Banten, beras justru dijadikan camilan manis gipang.

Baca Selengkapnya
Di Balik Warna Warni Cantik Kue Sengkulun Khas Jakarta, Cita Rasanya Konon Bikin Erat Hubungan Antar Manusia
Di Balik Warna Warni Cantik Kue Sengkulun Khas Jakarta, Cita Rasanya Konon Bikin Erat Hubungan Antar Manusia

Konon, siapapun yang menyantap Kue Sengkulun maka hubungan antar sesama orang akan semakin erat.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Lumpang, Kue Basah Khas Palembang yang Sudah Ada sejak Masa Kerajaan Sriwijaya
Mencicipi Lumpang, Kue Basah Khas Palembang yang Sudah Ada sejak Masa Kerajaan Sriwijaya

Kepopuleran kue ini di masa lalu tidak lepas dari wilayah kekuasaan pada masa puncak kejayaan Kerajaan Sriwijaya sekitar abad ke-7.

Baca Selengkapnya
Terungkap! Ini Sosok Ilustrator Kaleng Khong Guan, Monde hingga Marjan yang Tak Absen Saat Lebaran
Terungkap! Ini Sosok Ilustrator Kaleng Khong Guan, Monde hingga Marjan yang Tak Absen Saat Lebaran

Ini sosok ilustrator kaleng biskuit Khong Guan, Monde Butter Cookies, Wafer Nissin hingga logo Sirup Marjan yang menghidupkan suasana lebaran.

Baca Selengkapnya
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan

Kampung Islam Kepaon di Kota Denpasar memiliki kuliner khas bernama brongko yang hanya disajikan saat Ramadan. Kuliner ini biasa disajikan untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Jelang Imlek, Makna dan Keunikan Kuliner Akulturasi Tionghoa-Indonesia
Jelang Imlek, Makna dan Keunikan Kuliner Akulturasi Tionghoa-Indonesia

Kuliner Imlek, baik yang hasil akulturasi maupun yang autentik, selalu membawa makna simbolis dan filosofis, seperti kue keranjang, kue lapis legit dan lainnya.

Baca Selengkapnya
Tercatat Sejak Abad ke-17, Ketahui Sejarah Panjang Putu dan Sebarannya di Seluruh Asia
Tercatat Sejak Abad ke-17, Ketahui Sejarah Panjang Putu dan Sebarannya di Seluruh Asia

Kue putu tercatat sudah ada di Indonesia sejak ratusan tahun lalu bahkan sebelum masuknya mesin uap ke negara ini.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Kue Manco Madiun, Kuliner Legendaris Dulu hanya Boleh Dimakan Bangsawan
Mencicipi Kue Manco Madiun, Kuliner Legendaris Dulu hanya Boleh Dimakan Bangsawan

Kue ini dulu jadi santapan raja dan para bangsawan Kerajaan Gelang-Gelang. Kini bisa dinikmati siapa saja.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Manisnya Kue Bongko, Menu Takjil Andalan Masyarakat Minang yang Sudah Mulai Terlupakan
Mencicipi Manisnya Kue Bongko, Menu Takjil Andalan Masyarakat Minang yang Sudah Mulai Terlupakan

Makanan ini begitu digemari dan diburu oleh banyak masyarakat Minangkabau sebagai menu untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Makanan Unik Khas Indonesia
Makanan Unik Khas Indonesia

'Mie Lendir' makanan khas Riau dan Batam. Mie ini memiliki kuah sangat kental berwarna cokelat.

Baca Selengkapnya
Rahasia Kenikmatan Kue Klemben Banyuwangi, Camilan Manis dan Gurih yang Dipanggang Pakai Oven Tanah
Rahasia Kenikmatan Kue Klemben Banyuwangi, Camilan Manis dan Gurih yang Dipanggang Pakai Oven Tanah

Kue ini biasa disajikan warga Banyuwangi saat lebaran tiba.

Baca Selengkapnya