Arkeolog Temukan Kolam Tempat Yesus Sembuhkan Penglihatan Orang Buta
Arkeolog menemukan anak tangga yang mengarah ke kolam bersejarah ini.
Arkeolog menemukan anak tangga yang mengarah ke kolam bersejarah ini.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di Yerusalem? Arkeolog dari Badan Kepurbakalaan Israel (IAA) menemukan gagang guci bertuliskan nama "Menahem" dalam aksara Ibrani, saat penggalian di lingkungan Ras el-‘Amud, Yerusalem yang diduduki.
-
Apa yang ditemukan arkeolog di Yerusalem? Arkeolog yang tengah melakukan penggalian di Yerusalem mengungkapkan sebuah temuan menarik berupa jaringan saluran kuno yang berasal dari zaman Raja Yoas dan Amazia, sekitar 2.800 tahun lalu.
-
Apa yang ditemukan oleh para arkeolog di Kota Daud, Yerusalem? Para arkeolog menemukan cincin emas berusia 2.300 tahun berhias batu mulia di Kota Daud, Yerusalem, Palestina.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di Tel Yehud? Peneliti Israel menemukan jejak-jejak dari artefak keramik bekas narkotika jenis opium abad ke-14 sebelum Masehi.
-
Di mana Yesus dielu-elukan saat memasuki Yerusalem? Minggu Palma adalah awal dari rangkaian perayaan Pekan Suci yang mendahului perayaan Paskah atau Kebangkitan Yesus, dan diperingati sebagai hari dielu-elukannya Yesus saat memasuki Yerusalem.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di Israel? Museum Israel di Yerusalem yang diduduki, Palestina, memamerkan sebuah topeng batu kuno langka dari Zaman Neolitikum untuk pertama kalinya.
Arkeolog Temukan Kolam Tempat Yesus Sembuhkan Penglihatan Orang Buta
Proyek penggalian arkeologi baru di Yerusalem, Palestina menemukan anak tangga berusia lebih dari 2.000 tahun di lokasi di mana Yesus menyembuhkan orang buta, seperti yang tertuang dalam Perjanjian Baru.
Para arkeolog menemukan delapan anak tangga yang menurun ke Kolam Siloam. Anak tangga ini berasal dari masa ketika Yesus hidup di dunia.
"Penggalian yang sedang berlangsung di Kota Daud - situs bersejarah Yerusalem dalam Alkitab - khususnya di Kolam Siloam dan Jalan Ziarah, menjadi salah satu penegasan terbesar atas warisan tersebut dan ikatan yang sudah ada sejak ribuan tahun lalu antara Yahudi dan Kristen dengan Yerusalem," jelas Direktur Urusan Internasional Yayasan Kota Daud, Ze'ev Orenstein kepada Fox News Digital.
- Di Bawah Lapangan Bola, Arkeolog Temukan Artefak Berusia 3.500 Tahun, Ada Guci dan Tungku Tanah Liat
- Arkeolog Untuk Pertama Kalinya Temukan Makam Ibu dan Anak Romawi Kuno, Dikubur Bersama Seekor Kuda
- Arkeolog Temukan Jejak Vila Romawi dari Zaman Perunggu
- Arkeolog Kaget Saat Temukan Kuburan Kuno Dekat Terminal Bus, Ada Kerangka Anak-Anak Sampai Bayi
"Bukan hanya sebagai masalah keyakinan, tetapi sebagai masalah fakta," sambungnya.
Kolam Siloam dibangun pada masa pemerintahan Raja Hizkia dan merupakan tempat di mana Yesus melakukan mukjizat penyembuhan orang buta.
Di dalam kitab Perjanjian Baru disebutkan Yesus mengurapi mata orang buta dengan lumpur dan memintanya untuk datang dan membasuh matanya di air kolam Siloam.
Lalu mereka berkata kepadanya, "(Jadi) bagaimana matamu bisa terbuka?" Ia menjawab, "Orang yang disebut Yesus membuat tanah liat dan mengurapi mataku, lalu berkata kepadaku, 'Pergilah ke Siloam dan basuhlah dirimu. Jadi saya pergi ke sana dan membasuh diri dan saya dapat melihat." (Yohanes 9: 10 - 11)
Perusahaan air Hagihon menemukan tanda-tanda Kolam Siloam selama proyek infrastruktur pada tahun 2004. Penemuan ini mendorong lebih banyak penelitian, yang menghasilkan penemuan penting tentang lokasi bersejarah ini.
Pada awal 2023, Badan Kepurbakalaan Israel, Badan Taman Nasional Israel, dan Yayasan Kota Daud mengumumkan situs bersejarah ini akan segera dibuka untuk umum.
"Setengah mil yang melintasi Kota Daud, dari Kolam Siloam di selatan, berlanjut di sepanjang Jalan Ziarah, hingga ke napak tilas Tembok Barat, Tanjakan Selatan, dan Bukit Bait Suci (Temple Mount), merupakan setengah mil yang paling penting di planet ini," jelas Orenstein.
"Tidak ada setengah mil di mana pun di dunia ini yang lebih berarti bagi lebih banyak orang - tidak hanya bagi jutaan orang, tetapi juga bagi miliaran orang - dibandingkan dengan setengah mil yang ada di Kota Daud," tutupnya.