3 Resep Mi Goreng ala 3 Chef Terkenal, Bikinnya Gampang dan Bahannya Murah Banget
Mi goreng memang selalu mengundang selera. Kini tak perlu keluar rumah, kamu juga bisa langsung bikin mi goreng di rumah dengan bahan dan cara yang mudah.
3 Resep Mi Goreng ala 3 Chef Terkenal, Bikinnya Gampang dan Bahannya Murah Banget
Siapa sih yang gak suka mi goreng? Mi goreng jadi salah satu makanan yang banyak disukai orang. Tak hanya jadi salah satu pilihan jika bosan makan nasi, olahan mi goreng juga selalu menggugah selera dan bisa diotak-atik dengan berbagai macam rasa dan isian.
Biasanya orang akan mencari mi goreng dengan rasa terenak, entah membeli di restoran atau di abang-abang penjual kaki lima.
Tapi kini tak perlu keluar rumah, cukup menggunakan bahan yang ada di rumah dan bahan-bahan yang bisa didapatkan di pasar dengan harga murah dan terjangkau, kamu bisa bikin mi goreng seenak di restoran dan abang-abang kaki lima lho.
Rasanya akan jauh lebih sehat dan lebih nikmat karena kamu tahu bahan yang digunakan pasti aman untuk dikonsumsi bukan. Yuk siapkan dirimu untuk melihat 3 resep mi goreng ala chef terkenal yang rasanya gak akan kalah dengan yang ada di luaran. Selamat mencoba.
1. Mie Goreng Tek-Tek ala Chef Devina Hermawan
150 gr Mie basah (berat sebelum direbus)
3 batang Caisim, potong
3 lembar Kol, potong
1 batang Daun bawang, potong
1 batang Seledri, potong
5 buah Cabai rawit, cincang
3 buah Bakso sapi, iris
2 butir Telur
Bumbu:
3 siung Bawang putih, parut
3 siung Bawang merah, iris
1 butir Kemiri
2 gr Terasi
2-3 sdm Kecap manis
2 sdt Kecap asin
1 sdm Saus tiram
½ sdm Saus sambal
¼ sdt Merica
½ sdm Gula
1 sdt Penyedap / kaldu bubuk
Pelengkap:
Bawang merah goreng
Cara membuat:
1. Rebus mie hingga matang kemudian bilas dengan air mengalir dan tambahkan sedikit minyak lalu aduk rata dan sisihkan.
2. Blender bawang merah, bawang putih, kemiri, terasi, dan sedikit minyak hingga halus.
3. Tumis bumbu hingga matang lalu sisihkan ke pinggir wajan.
4. Tambahkan sedikit minyak lalu masukkan telur kemudian aduk rata.
5. Masukkan bakso dan daun bawang bagian putih kemudian tumis hingga wangi.
6. Tambahkan saus sambal, kecap manis, kecap asin, dan saus tiram lalu masukkan mie kemudian aduk rata.
7. Bumbui dengan merica, gula, dan penyedap / kaldu bubuk lalu aduk rata dan masak dengan api besar.
8. Masukkan sayuran, bisa ditambahkan sedikit air jika terlalu kering lalu matikan api.
9. Sajikan mie goreng tek-tek dengan taburan bawang goreng sebagai pelengkap.
-
Bagaimana cara membuat mie goreng kecap? Tumis bawang putih sampai harum, masukkan daging. Masak sampai berubah warna. Masukkan telur, orak arik.Masukkan kol. Tuang sedikit air.Masukkan mie dan bumbu-bumbu. Aduk rata. Koreksi rasa.Masak
-
Dimana kamu bisa menemukan resep mie goreng? Dikutip dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep cara masak mie goreng gurih bisa menjadi rekomendasi menu harian Anda.
-
Bagaimana cara membuat Mie Aceh Goreng? 1. Buat acar terlebih dahulu. Campurkan semua bahan acar, aduk rata, dan diamkan setengah jam. 2. Rebus daging ayam hingga matang, kemudian tiriskan airnya dan potong-potong bentuk dadu. 3. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus dan daun salam hingga harum. Lalu masukkan daging ayam dan aduk rata. 4. Bumbui dengan kecap, gula, garam, kaldu dan air jeruk nipis. Masukkan tauge, kol, dan caisim. Masak hingga sayuran layu. 5. Masukkan mie dan irisan daun bawang. Masak hingga mie meresap bumbu.
-
Dari mana resep mie goreng spesial ini didapat? Melansir dari berbagai sumber, Jumat (23/2), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Bagaimana cara membuat mie goreng Aceh? Siapkan bahan. Rebus daging hingga empuk. Ambil air kaldunya sebanyak 200ml. Sisihkan. Kemudian, rebus mie. Angkat, beri minyak sayur sedikit agar tidak lengket satu sama lain, sisihkan. Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bumbu hingga wangi dan berubah warna. Masukkan daging. Aduk hingga bumbu meresap, masak dengan api kecil. Masukkan tauge dan kol. Beri air kaldu. Masak sebentar hingga sayur lunak. Tambahkan tomat (bisa skip) dan daun bawang. Beri kecap manis, kecap asin, gula dan garam. Aduk. Setelah itu, masukkan mie, aduk rata kembali. Koreksi rasa (bisa ditambahkan gula/garam sesuai selera). Masak sebentar, lalu matikan api. Tuang mie ke piring secukupnya dan sajikan dengan pelengkap.
-
Bagaimana cara membuat Kue Goreng Gadong? Parut ubi kayu, saring dengan kain tipis atau dengan saringan tepung, endapkan air tepung sekitar 5 menit, buang airnya dan masukkan pati kedalam parutan ubiTaburi garam secukupnya, pipihkan dengan tangan, lalu masukkan irisan gula merah ke dalam dan bulatkanTerakhir, goreng dengan api sedang, tunggu sampai warna kecokelatan dan angkat.
Source: Youtube/Devina Hermawan
2. Bakmi Goreng ala Chef Martin Praja
200 gram Mie basah
15 pcs Udang kupas
1/2 dari Dada ayam fillet
10 pcs Baso sapi
50 gram Tauge
50 gram Kucai
2 butir Telur
BUMBU :
5 siung Bawang putih parut
3 siung Bawang merah iris
2 sdm Kecap asin
3 sdm Kecap manis
1 sdm Kecap inggris
1 sdm Saus tiram
1 sdm Kecap ikan
1 sdt Minyak wijen
1/4 sdt Garam
1 sdt Kaldu jamur
1/4 sdt Lada putih
Minyak
Cara membuat:
1. Rebus mi basah selama 30 detik, lalu masukkan mi ke air dingin supaya cooking process-nya berhenti dan mi tidak akan terlalu matang dan blenyek.
2. Tumis udang terlebih dahulu sambil dibumbui garam sedikit. Lalu masukkan ayam dan baso, tumis semua hingga rata, kemudian tiriskan.
3. Goreng telur sambil diorak arik hingga matang. Lalu masukkan bawang merah dan bawang putih aduk hingga aromanya wangi.
4. Kemudian masukkan topping yang sudah matang ke dalam tumisan telur dan bawang, aduk semuanya hingga rata. Kemudian masukkan mi.
5. Setelah tercampur rata, masukkan tauge dan bumbu-bumbu seperti kecap inggris, saus tiram, kecap asin, kecap ikan, kecap manis, garam, kaldu jamur dan merica. Aduk semuanya hingga tercampur rata.
6. Terakhir masukkan kucai aduk rata kembali. Setelah mematikan api, masukkan sedikit minyak wijen.
7. Mi goreng siap disantap.
Source: Youtube/Martin Praja
3. Mie Goreng Ulang Tahun ala Chef Willgoz
200 gram Mie basah
15 pcs Udang kupas
1/2 dari Dada ayam fillet
10 pcs Baso sapi
50 gram Tauge
50 gram Kucai
2 butir Telur
BUMBU :
5 siung Bawang putih parut
3 siung Bawang merah iris
2 sdm Kecap asin
3 sdm Kecap manis
1 sdm Kecap inggris
1 sdm Saus tiram
1 sdm Kecap ikan
1 sdt Minyak wijen
1/4 sdt Garam
1 sdt Kaldu jamur
1/4 sdt Lada putih
Minyak
Cara membuat:
1. Rebus telur puyuh, saat sudah matang bisa langsung dikupas dan direndam dengan larutan air warna merah.
2. Rebus mi kering hingga setengah matang.
3. Buat telur dadar tipis, kemudian iris tipis untuk topping terakhir.
4. Bersihkan udang dan potong bagi dua, jangan lupa bumbui. Dan potong semua sayur sesuai selera.
5. Tumis udang hingga setengah matang, lalu sisihkan. Masih diminyak yang sama tumis bawang merah, bawang putih dan cabe hingga kecokelatan. Lalu masukkan sayuran dan baso aduk hingga rata.
6. Bagi yang menyukai arak masak bisa dimasukkan dan aduk rata. Setelah semua layu dan merasuk, masukkan telur dan orak arik. Lalu mi dan juga udang yang sudah ditumis.
8. Masukkan daun bawang, aduk rata kembali. Lalu tambahkan sedikit minyak wijen, matikan api.
9. Sajikan mi selagi hangat.
Source: Youtube/Willgoz Kitchen
Tak hanya tiga resep di atas, berikut ini juga ada resep Mi Goreng Bumbu Aceh yang rasanya enak banget, dan cara membuatnya sangat mudah sekali. Bisa langsung direcook sekarang lho.
Source: Vidio.com