Sebelum Jadi Pelawak Terkenal, Malih Tong Tong Pernah Jalani Profesi Ini
Baru-baru ini, Malih Tong Tong menceritakan perjuangan hidupnya sebelum menjadi pelawak terkenal
Malih Tong Tong dikenal sebagai pelawak, aktor, dan seniman lenong Indonesia. Ia juga merupakan pemerhati budaya Betawi dengan berbagai peran yang dilakukannya di dunia hiburan.
Namun, siapa sangka jauh sebelum Malih Tong Tong menjadi sosok yang terkenal, Ia pernah menjalani perjuangan hidup yang tak mudah. Memang fakta tersebut jarang diketahui oleh banyak orang.
-
Apa itu tongtrong? Media ini disebut sebut sebagai pengganti jam, dan biasa digunakan oleh masyarkat luas. Saat berkunjung ke sana, wisatawan bisa mendengarkan tongtrong yang dipukul berulang-ulang.
-
Kapan Klenteng Talang dibangun? Klenteng Talang dulunya dibangun tahun 1450 masehi.
-
Siapa Entong Tolo? Entong Tolo, yang dikenal sebagai bandit dari Bekasi, aktif dalam dunia kejahatan selama kurang lebih empat tahun mulai dari tahun 1904-1908,” tulis narasi di Indonesia.go.id.
-
Siapa Mbah Joget? Dilansir dari kanal YouTube Tri Anaera Vloger, Mbah Joget sendiri merupakan seorang penari atau ronggeng pada masa kolonial Belanda.
-
Kenapa Ngitung Batih di Trenggalek dilakukan? Tujuannya untuk menyelamatkan batin dirisendiri agar jiwa dan raga tetap utuh, serta untuk memperoleh keselamatan, keberkahan, kebahagiaan dalam hidup di dunia dan di akhirat.
-
Dimana lokasi Klenteng Talang? Sam Po Toa Lang adalah nama Tionghoa dari klenteng yang ada di Jalan Talang No.2, Kelurahan Lemahwungkuk, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon.
Baru-baru ini, Malih Tong Tong menceritakan perjuangan hidupnya sebelum menjadi pelawak terkenal. Ia juga berbagi soal pengalaman-pengalaman yang menginspirasi.
Berhenti Sekolah
You Tube - KOMENG Info
Hal itu diungkapkan oleh Malih Tong Tong dalam video perbincangannya bersama Komeng yang diunggah di kanal Youtube KOMENG Info pada Minggu (8/11). Dalam kesempatan itu, Malih Tong Tong menceritakan bahwa Ia pernah putus sekolah.
Malih Tong Tong mengaku bahwa ada beberapa orang yang tidak sekolah namun bisa bertahan hidup. Dan menurut Malih Tong Tong sifat manusia yang paling disukai manusia lain adalah bersikap baik dan jujur.
"Lah orang-orang enggak sekolah bisa hidup. Mendingan nangon (ngurus) kambing. Kambing, sapi, kerbau, itu aja rautan (kerjanya), jadi orang (bisa sukses) lu. Yang penting, jujur. Sudah itu orang senangnya," ungkap Malih Tong Tong.
Tukang Bangunan
Lebih lanjut, Malih Tong Tong menceritakan fakta mengenai kariernya yang jarang diketahui oleh masyarakat. Malih Tong Tong ternyata pernah menjadi pekerja bangunan.
Pekerjaan itu dilakukannya bukan sekadar untuk mencari penghasilan tambahan. Namun memang menjadi pekerjaan utama.
"Bukan nyari tambahan, sebelum pemain topeng, pemain melenong, main sinetron, saya kan kuli bangunan, tukang bangunan," jelas Malih Tong Tong.
Tak Ingin Minta Orang Tua
Walaupun pada saat itu orang tua Malih Tong Tong memiliki pekerjaan yang sangat layak, Ia tidak ingin menggantungkan hidupnya bersama orang tua. Pria 71 tahun ini juga menuturkan bahwa jika ingin menjadi orang yang sukses maka orang itu harus berusaha dan jangan mengandalkan orang tua.
"Awalnya saya hidup sebagai manusia ini awalnya jadi tukang bangunan. Saya mah dari dulu enggak pakai urusan orangtua, hidup sendiri, enggak pernah (bergantung). Pengin jadi orang (sukses)? Berjuang, kata berjuang itu maksudnya berusaha, jangan dari orangtua," tuturnya.